Makassar Jadi Kota Pertama, 3,500 Pelari Ikut Road to Milo Activ Indonesia Race 2025

Minggu, 27 Apr 2025 18:44
Makassar Jadi Kota Pertama, 3,500 Pelari Ikut Road to Milo Activ Indonesia Race 2025
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, Plt Dispora Andi Muhammad Yasir dan Business Executive Officer Beverages & Culinary Dairy Business Unit PT Nestlé Indonesia Alaa Shaaban saat melepas peserta lari
Comment
Share
MAKASSAR - Tahun ini, Nestlé MILO menegaskan kembali komitmennya untuk mempromosikan gaya hidup sehat, aktif, dan berkarakter tangguh melalui berbagai inisiatif dan program olahraga.

Salah satunya diwujudkan lewat gerakan MILO ACTIV Indonesia. Setelah kesuksesan penyelenggaraan Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2024 di 13 kota dan diikuti 57,000 pelari, Nestlé MILO kembali menghadirkan MILO ACTIV Indonesia Race 2025.

Dimulai dengan Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2025 yang akan diselenggarakan di lima kota di Indonesia yaitu Makassar, Surabaya, Bandung, Medan, dan Yogyakarta.

Makassar kembali menjadi kota pertama penyelenggaraan Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2025. Gelaran perdana ini dilaksanakan pada Minggu, (27/04/2025) di Lapangan Karebosi.

Sekitar 3,500 pelari mengikuti Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2025 Makassar Series yang terbagi dalam dua kategori, yaitu 5K dan Family Run 2.5K. Pelepasan para peserta dilakukan oleh Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Makassar Andi Muhammad Yasir, Business Executive Officer Beverages & Culinary Dairy Business Unit PT Nestlé Indonesia Alaa Shaaban, Category Marketing Manager MILO Kristine Goco dan Senior Brand Manager MILO Liena Desbi.

Selama lebih dari 50 tahun hadir di Indonesia, Nestlé MILO telah memberikan dampak positif bagi lebih dari 50 juta anak di 300 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia.

Business Executive Officer Beverages & Culinary Dairy Business Unit PT Nestlé Indonesia Alaa Shaaban mengungkapkan, melihat antusiasme yang sangat tinggi dari masyarakat Makassar tahun lalu, senang tahun ini dapat kembali dengan gelaran Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2025.

"Melalui program ini, Nestlé MILO pro upaya pemerintah Indonesia dalam mewujudkan masyarakat Indonesia yang lebih sehat. Program ini turut berkontribusi pada perkembangan holistik anak-anak Indonesia agar dapat mencapai potensi terbaiknya," kata dia.

Dengan dedikasi yang konsisten dan inovatif sejak 2010, kata dia, program lari dari Nestlé MILO telah mengajak lebih dari 366.000 masyarakat Indonesia sejak usia dini untuk menjalani gaya hidup sehat dan aktif. "Kami akan terus hadir membantu program pemerintah untuk mendorong gaya hidup sehat masyarakat," jelasnya.

Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin turut mengapresiasi Road to MILO ACTIV Indonesia Race 2025 Makassar Series dengan jumlah peserta yang lebih banyak dari tahun sebelumnya.

“Kami menyambut baik inisiatif dari Nestlé MILO yang konsisten mendukung gaya hidup sehat dan aktif di tengah masyarakat. Kehadiran acara ini tidak hanya menjadi momentum untuk menginspirasi warga Makassar agar lebih aktif bergerak, tetapi juga mendukung visi kami dalam membangun kota yang sehat dan kuat, baik secara fisik maupun mental,” ungkapnya.

Juara kategori 5K Putra diraih oleh Fery Fadri dengan catatan waktu 16 menit, 25 detik. Sedangkan, kategori 5K Putri diraih oleh Fisnawati dengan catatan waktu 21 menit, 07 detik.

Fery Fadri mengungkapkan antusiasmenya, dan sangat senang tahun ini bisa kembali menjadi bagian dari acara ini. "Energinya luar biasa, dan ini memotivasi saya untuk terus aktif berolahraga. Terima kasih Nestlé MILO karena terus konsisten dalam memberi wadah olahraga bagi masyarakat Indonesia, semoga tahun depan saya bisa ikut lagi dan mempertahankan gelar juara!,” jelasnya.

Diketahui Nestlé MILO secara konsisten terus mempromosikan gaya hidup sehat, aktif, dan berkarakter tangguh. Selain menghadirkan pilihan produk minuman energi malt, susu, dan cokelat, Nestlé MILO turut menghadirkan berbagai inisiatif olahraga di bawah naungan MILO ACTIV Indonesia, seperti Sports Development Program, Tantangan Juara, MILO National Championship, MILO ACTIV Academy, dan MILO ACTIV Indonesia Race.

Nestlé MILO percaya bahwa olahraga adalah guru terbaik yang dapat mengajarkan nilai-nilai kehidupan seperti sportivitas, percaya diri, pantang menyerah, dan kerja sama tim.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru