Andi Sudirman Ikut Main Bola Saat Melintas di Kota Palopo

Senin, 16 Sep 2024 18:10
Andi Sudirman Ikut Main Bola Saat Melintas di Kota Palopo
Gaya hidup sehat dengan rutin berolahraga telah menjadi kebiasaan Andi Sudirman Sulaiman sejak lama. Tak heran jika ia mencetuskan program Jalan Sehat Anti Mager. Foto: Istimewa
Comment
Share
Gaya hidup sehat dengan rutin berolahraga telah menjadi kebiasaan Andi Sudirman Sulaiman sejak lama. Tak heran jika ia mencetuskan program Jalan Sehat Anti Mager.

Karena bagi Gubernur Sulsel periode 2021-2023 ini, untuk melayani masyarakat dan mencetuskan kebijakan terbaik, diperlukan jasmani dan rohani yang sehat.

Selepas melakukan Jalan Sehat Anti Mager di sejumlah kabupaten seperti Takalar, Pangkep, hingga Gowa, bakal Calon Gubernur Sulsel pendamping Fatmawati Rusdi ini ikut bermain bola persahabatan bersama warga Palopo di Lapangan Gaspa, Kota Palopo, Minggu (15/09/2024).

Warga Kota Palopo senang dengan kehadiran Andi Sudirman Sulaiman. Bermula saat Andi Sudirman melintas di Kota Palopo. Melihat semangat para anak muda yang sedang main bola, serta ajakan warga, pria yang akrab disapa Andalan ini tak pikir panjang ikut bermain.

Ia mengenakan kostum "Planet Kios FC" dengan nomor punggung 17.

Tampak Andi Sudirman begitu bersemangat bermain bola. Dalam dua babak, selesai dengan skor seri 1-1 antara Askot dan Palopo Legend.

Salah satu warga yang ikut serta main bola, Maspuddin mengaku senang bisa main bola langsung dengan Andi Sudirman.

“Sebagai pemerhati bola kita apresiasi. Pak andalan mau ikut bermain dengan komunitas legend Palopo,” pujinya.

Dirinya pun berharap, Andi Sudirman kedepannya terus mendorong dalam memajukan sepak bola, termasuk di Palopo.

“Kita senang bisa berbicang dengan pak Andalan. Seorang yang humanis, low profil, dan bergaul dengan semua kalangan tanpa sekat,” pungkasnya.
(GUS)
Berita Terkait
Pemkab Sidrap Terima Bantuan Rp17 Miliar dan Benih Padi dari Pemprov Sulsel
Sulsel
Pemkab Sidrap Terima Bantuan Rp17 Miliar dan Benih Padi dari Pemprov Sulsel
Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) menerima bantuan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan senilai Rp17 miliar untuk pembangunan jalan prioritas kabupaten dan promosi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Jum'at, 10 Okt 2025 16:13
Paripurna DPRD Sulsel, Pemprov Target PAD Rp10,99 Triliun
Sulsel
Paripurna DPRD Sulsel, Pemprov Target PAD Rp10,99 Triliun
DPRD Sulsel menggelar rapat paripurna tentang penjelasan Gubernur Sulsel terhadap pengajuan nota keuangan dan Ranperda tentang APBD Tahun Anggaran 2026 di Kantor Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Sulsel, Senin (6/10/2025).
Senin, 06 Okt 2025 19:45
Gubernur Sulsel Evaluasi Program Stop Stunting di Takalar dan Jeneponto
News
Gubernur Sulsel Evaluasi Program Stop Stunting di Takalar dan Jeneponto
Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman melakukan kunjungan evaluasi program Aksi Stop Stunting di Desa Lengkese, Kecamatan Manggarabombang, Kabupaten Takalar, dan Desa Punagaya, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, Selasa (19/8/2025).
Selasa, 19 Agu 2025 19:26
Pemkot Makassar Raih Penghargaan sebagai Daerah Tingkat Kemiskinan Terendah
Makassar City
Pemkot Makassar Raih Penghargaan sebagai Daerah Tingkat Kemiskinan Terendah
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar menerima penghargaan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) sebagai daerah dengan tingkat kemiskinan terendah.
Senin, 18 Agu 2025 15:33
Gubernur Sulsel Pantau Pelayanan Kesehatan Bergerak di Pulau Sabutung
Sulsel
Gubernur Sulsel Pantau Pelayanan Kesehatan Bergerak di Pulau Sabutung
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman memantau jalannya program PKB di Pulau Sabutung Kecamatan Tupabiring Utara Kabupaten Pangkep, Selasa (5/8/2025).
Selasa, 05 Agu 2025 18:52
Berita Terbaru