Relawan Prof Husain Syam Sambangi Masjid Tertua di Majene
Kamis, 06 Apr 2023 22:39

Road Show Ramadan 1444 Hijriah Tim Prof Husain Syam (PHS) terus berlanjut di Sulawesi Barat, kali ini menyambangi salah satu masjid tertua di Kabupaten Majene. Foto: Istimewa
MAJENE - Road Show Ramadan 1444 Hijriah Tim Prof Husain Syam (PHS) terus berlanjut di Sulawesi Barat, kali ini menyambangi salah satu masjid tertua di Kabupaten Majene.
Setelah sebelumnya berhasil membersihkan sebanyak 95 masjid di Kabupaten Polewali Mandar, kini para relawan PHS berada di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Dalam keterangannya, Koordinator Relawan PHS, Maulana Yusdianto, mengungkapkan bahwa hari ini Kamis, 6 April 2023, ia dan relawan PHS lainnya menyambangi masjid tertua di Majene yakni Masjid Kuno Syech Abdul Mannan Salabose.
Masjid yang berlokasi di Lingkungan Salabose, Kelurahan Pangali-ali, Kecamatan Banggae, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat tersebut kini telah berusia 400 tahun.
Masjid Salabose yang dibangun pada abad ke-16 itu merupakan salah satu jejak sejarah penyebaran Islam di tanah Mandar pada awal abad ke-16.
Menurut Maulana, salah satu bukti jejak sejarah Islam di tanah Mandar yang terdapat di masjid tersebut yakni keberadaan Al Quran tertua yang ditulis tangan dengan tinta dari pohon kayu. Di dalamnya terdapat pula sebuah makam, yang tak lain adalah makam Syeh Abdul Mannan, seorang ulama Persia yang sebelumnya menyebarkan agam Islam di Pulau Jawa.
Berdasarkan catatan sejarah, di lokasi inilah Syeh Abdul Mannan mulai menyebarkan Islam di Sulawesi.
Maulana menambahkan, selain dalam rangkaian Road Show Ramadhan 1444 Hijriah, kegiatan amaliyah ramadhan di Masjid Salabose tersebut juga dirangkaikan dengan ziarah.
Sementara itu, hingga memasuki hari ke-10 pelaksanaan Road Show Ramadhan 1444 Hijriah, Tim PHS Maulana terus melanjutkan aksi bersih masjid dan pembagian sembako kepada para imam masjid, muadzin serta pengurus masjid.
Kegiatan yang dimulai sejak 27 Maret 2023 lalu tersebut rencananya akan berlanjut hingga jelang Idul Fitri mendatang.
Road Show Ramadan yang dilaksanakan oleh para relawan PHS tersebut diinisiasi oleh Rektor Universitas Negeri Makassar, Prof Husain Syam.
Setelah sebelumnya berhasil membersihkan sebanyak 95 masjid di Kabupaten Polewali Mandar, kini para relawan PHS berada di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Dalam keterangannya, Koordinator Relawan PHS, Maulana Yusdianto, mengungkapkan bahwa hari ini Kamis, 6 April 2023, ia dan relawan PHS lainnya menyambangi masjid tertua di Majene yakni Masjid Kuno Syech Abdul Mannan Salabose.
Masjid yang berlokasi di Lingkungan Salabose, Kelurahan Pangali-ali, Kecamatan Banggae, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat tersebut kini telah berusia 400 tahun.
Masjid Salabose yang dibangun pada abad ke-16 itu merupakan salah satu jejak sejarah penyebaran Islam di tanah Mandar pada awal abad ke-16.
Menurut Maulana, salah satu bukti jejak sejarah Islam di tanah Mandar yang terdapat di masjid tersebut yakni keberadaan Al Quran tertua yang ditulis tangan dengan tinta dari pohon kayu. Di dalamnya terdapat pula sebuah makam, yang tak lain adalah makam Syeh Abdul Mannan, seorang ulama Persia yang sebelumnya menyebarkan agam Islam di Pulau Jawa.
Berdasarkan catatan sejarah, di lokasi inilah Syeh Abdul Mannan mulai menyebarkan Islam di Sulawesi.
Maulana menambahkan, selain dalam rangkaian Road Show Ramadhan 1444 Hijriah, kegiatan amaliyah ramadhan di Masjid Salabose tersebut juga dirangkaikan dengan ziarah.
Sementara itu, hingga memasuki hari ke-10 pelaksanaan Road Show Ramadhan 1444 Hijriah, Tim PHS Maulana terus melanjutkan aksi bersih masjid dan pembagian sembako kepada para imam masjid, muadzin serta pengurus masjid.
Kegiatan yang dimulai sejak 27 Maret 2023 lalu tersebut rencananya akan berlanjut hingga jelang Idul Fitri mendatang.
Road Show Ramadan yang dilaksanakan oleh para relawan PHS tersebut diinisiasi oleh Rektor Universitas Negeri Makassar, Prof Husain Syam.
(GUS)
Berita Terkait

News
Safari Ramadan PLN UIP Sulawesi, Santuni Anak Yatim di Makassar
Pada kesempatan tersebut, PLN UIP Sulawesi menyerahkan santunan berupa uang tunai kepada 10 anak yatim dhuafa dari Panti Asuhan Al-Hidayah Kota Makassar.
Rabu, 26 Mar 2025 01:23

Ekbis
Telkom Berbagi di Makassar: Santuni Anak Yatim-Dhuafa hingga Fasilitas Internet ke Sekolah
Telkom Group menggelar acara Telkom Berbagi kepada masyarakat di Makassar pada momen bulan suci Ramadan 1446 H. Bantuan yang disalurkan capai miliaran Rupiah.
Selasa, 25 Mar 2025 12:59

News
Safari Ramadan PLN UIP Sulawesi, Dukung Kepedulian Sosial di Bulan Suci
Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi menggelar Safari Ramadan dengan tema Energi yang Bersih untuk Jalani Bulan Suci.
Kamis, 20 Mar 2025 16:42

News
Safari Ramadan di Kendari, PLN UIP Sulawesi Berikan Santunan ke Anak Yatim
General Manager Unit Induk Pembangunan Sulawesi, Bapak Wisnu Kuntjoro Adi, hadir langsung pada acara dengan tema 'Energi yang Bersih untuk Jalani Bulan Suci'
Rabu, 19 Mar 2025 14:57

Sulsel
Menuju Pemilu 2029, Ketua PP AMPG Target Golkar Rekrut 2 Juta Kader Baru
Kepala daerah Golkar kompak menghadiri acara buka puasa dan tarwih berjamaah bersama AMPG Sulsel di Four Point Sheraton, Selasa 18 Maret 2025.
Selasa, 18 Mar 2025 20:10
Berita Terbaru