Mantan Kadis Pariwisata Gowa Siap Menangkan Husniah - Darmawangsyah

Tim Sindomakassar
Sabtu, 21 Sep 2024 16:17
Mantan Kadis Pariwisata Gowa Siap Menangkan Husniah - Darmawangsyah
Sektor pariwisata menjadi salah satu potensi utama pembangunan daerah. Kabupaten Gowa dengan 72 persen dataran tinggi. Foto: Istimewa
Comment
Share
GOWA - Sektor pariwisata menjadi salah satu potensi utama pembangunan daerah. Kabupaten Gowa dengan 72 persen dataran tinggi memiliki banyak objek wisata alam yang bisa lebih dikembangkan lagi.

Melihat potensi besar ini, pasangan calon bupati dan wakil bupati Gowa, Husniah Talenrang - Darmawangsyah Muin (Hati Damai) jauh-jauh hari sudah memetakan skala prioritas untuk pengembangan sektor pariwisata.

Hal itu juga diyakini Mantan Kadis Pariwisata Gowa, Drs. Andi Rimba Alam Andi Pangerang. Bahkan dirinya sangat optimis Gowa kedepan akan menjadi destinasi wisata yang sangat potensial dan menjajikan di tangan Hati Damai.

"Saya melihat titik terang pengembangan kepariwisataan di Kabupaten Gowa akan lebih baik kedepan jika dipimpin Husniah dan Darmawangsyah. Pelaku bisnis sektor pariwisata akan sangat terbuka lebar dan tentu akan berpengaruh pada peningkatan ekonomi rakyat," kata Andi Rimba, Sabtu (21/9/2024).

Andi Rimba mengatakan, lokasi wisata seperti Hutan Pinus Malino, Air Terjun Takapala, Bendungan Bili-bili, Bissoloro, Air Panas Pencong serta daerah potensial lainnya sangat bisa untuk dikembangkan dan tentunya secara otomatis efeknya juga dirasakan oleh masyarakat setempat.

"Dengan berkembangnya pariwisata maka akan banyak wisatawan yang berkunjung ke Gowa. Sehingga dapat dipastikan penerimaan daerah dari sektor pariwisata juga akan meningkat. Dan kita semua yakin lewat tangan dingin Husniah - Darmawangsyah semua itu bisa terwujud," jelas penggiat seni, budaya dan kepariwisataan Kabupaten Gowa ini.

Sehingga, lanjut Andi Rimba, tak ada alasan untuk tidak memperjuangkan Hati Damai menang di Pilkada Gowa. Terlebih jika melihat semua program yang dicanangkan muaranya adalah kesejahteraan rakyat.

"Sangat beralasan kalau saya mengajak kita semua untuk memberi doa dan dukungan pada ibu Husniah Talenrang dan bapak Darmawangsyah Muin agar menjadi bupati dan wakil bupati Gowa. Pasangan ini dwi tunggal dalam kerja pengabdiannya kedepan," tegasnya.
(GUS)
Berita Terkait
Mayoritas Warga Tetap Pilih Aurama', Cawe-cawe Bupati Gowa Disebut Tak Berpengaruh
Sulsel
Mayoritas Warga Tetap Pilih Aurama', Cawe-cawe Bupati Gowa Disebut Tak Berpengaruh
Upaya sejumlah pihak untuk mengarahkan dukungan politik, termasuk cawe-cawe Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan dalam proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), tampaknya tidak berdampak signifikan terhadap preferensi masyarakat.
Jum'at, 22 Nov 2024 18:45
Adnan Purichta Ichsan: Hati Damai Pilihan Terbaik Lanjutkan Program Pembangunan di Gowa
Sulsel
Adnan Purichta Ichsan: Hati Damai Pilihan Terbaik Lanjutkan Program Pembangunan di Gowa
Adnan Purichta Ichsan, secara tegas menitipkan masa depan Kabupaten Gowa di tangan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Husniah Talenrang - Darmawangsyah Muin (Hati Damai).
Jum'at, 22 Nov 2024 18:30
Ikut Kampanye Pilkada Gowa, Adnan Kantongi Izin Cuti dari Pj Gubernur
Sulsel
Ikut Kampanye Pilkada Gowa, Adnan Kantongi Izin Cuti dari Pj Gubernur
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan telah mengantongi izin Pj Gubernur Sulsel terkait cuti dalam rangka melakukan kampanye pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Gowa 2024.
Jum'at, 22 Nov 2024 14:42
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
Sulsel
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
Adnan Purichta Ichsan secara terang-terangan menunjukkan sikap politiknya di Pilkada Gowa 2024. Bupati Gowa dua periode ini, menyatakan dukungannya kepada pasangan nomor urut 2, Husniah Talenrang-Darmawangsyah Muin (Hati Damai).
Jum'at, 22 Nov 2024 13:18
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
Sulsel
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
Namun, dari berbagai survei yang dirilis lembaga kredibel, Aurama' berhasil merebut hati mayoritas masyarakat Gowa. Melalui angka-angka tersebut, Aurama' jelas diprediksi menjadi pemenang dalam Pilkada Gowa 2024.
Kamis, 21 Nov 2024 23:20
Berita Terbaru