PT Semen Tonasa Laksanakan Tiga Program TJSL untuk Pemberdayaan Masyarakat
Jum'at, 11 Okt 2024 14:44
PT Semen Tonasa melaksanakan serangkaian kegiatan penyerahan program renja tahun 2024, sebagai bagian dari program TJSL di Kelurahan Samalewa, Kabupaten Pangkep. Foto/Istimewa
PANGKEP - Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar perusahaan melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT Semen Tonasa melaksanakan serangkaian kegiatan penyerahan program renja tahun 2024 di Kelurahan Samalewa.
Tiga program sekaligus diserahterimakan, yaitu Program Pembinaan Majelis Taklim, Program Pemberdayaan Kelompok Tani Cabai, dan Program Peningkatan Fasilitas dan Kapasitas PAUD.
Kegiatan ini diinisiasi oleh Forum CSR Andi Mappe Pemersatu Masyarakat Pangkep dan dilaksanakan di Masjid Taqwa Bungoro, dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Lurah Samalewa, Ketua Forum CSR Andi Mappe, tokoh masyarakat, serta para penerima manfaat bantuan, pada Rabu (9/10/24) lalu.
Acara dimulai dengan penyerahan program pembinaan majelis taklim, yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas keagamaan masyarakat. Dalam kesempatan ini, juga diselenggarakan pelatihan pengurusan jenazah, yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada peserta dalam melaksanakan tugas yang mulia ini.
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan program bantuan peningkatan fasilitas dan kapasitas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Program ini diharapkan dapat memberikan dukungan terhadap pendidikan anak-anak di Kelurahan Samalewa, sehingga mereka mendapatkan layanan pendidikan yang lebih baik.
Selain itu, penyerahan program pemberdayaan kelompok tani cabai juga menjadi bagian penting dari kegiatan ini. Program ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas pertanian lokal dan mendukung kesejahteraan petani melalui pelatihan dan bantuan sarana produksi.
Manager TJSL PT Semen Tonasa, Andita Sely Bestoro, menyampaikan kegiatan pembinaan majelis taklim melalui pelatihan pengurusan jenazah ini merupakan langkah positif. Pihaknya mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin antara forum CSR yang ada di Desa dan Kelurahan, pemerintah kelurahan, dan perusahaan.
"Mudah-mudahan kerja sama ini bisa terus berjalan dengan baik, dan berbagai programnya dapat ditingkatkan dengan jumlah penerima yang semakin banyak. Kami juga berharap bantuan yang diberikan oleh PT Semen Tonasa dapat dimanfaatkan dengan baik dan dijaga," kata dia.
Sementara itu, Lurah Samalewa, Muhammad Tawaf, mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Tonasa atas bantuan yang telah diberikan, serta kepada Forum CSR PT Semen Tonasa atas kerja samanya. “Semoga program-program seperti ini dapat terus berlanjut," ungkapnya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk berkontribusi dalam pengembangan masyarakat dan mewujudkan lingkungan yang lebih baik.
Tiga program sekaligus diserahterimakan, yaitu Program Pembinaan Majelis Taklim, Program Pemberdayaan Kelompok Tani Cabai, dan Program Peningkatan Fasilitas dan Kapasitas PAUD.
Kegiatan ini diinisiasi oleh Forum CSR Andi Mappe Pemersatu Masyarakat Pangkep dan dilaksanakan di Masjid Taqwa Bungoro, dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Lurah Samalewa, Ketua Forum CSR Andi Mappe, tokoh masyarakat, serta para penerima manfaat bantuan, pada Rabu (9/10/24) lalu.
Acara dimulai dengan penyerahan program pembinaan majelis taklim, yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas keagamaan masyarakat. Dalam kesempatan ini, juga diselenggarakan pelatihan pengurusan jenazah, yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada peserta dalam melaksanakan tugas yang mulia ini.
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan program bantuan peningkatan fasilitas dan kapasitas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Program ini diharapkan dapat memberikan dukungan terhadap pendidikan anak-anak di Kelurahan Samalewa, sehingga mereka mendapatkan layanan pendidikan yang lebih baik.
Selain itu, penyerahan program pemberdayaan kelompok tani cabai juga menjadi bagian penting dari kegiatan ini. Program ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas pertanian lokal dan mendukung kesejahteraan petani melalui pelatihan dan bantuan sarana produksi.
Manager TJSL PT Semen Tonasa, Andita Sely Bestoro, menyampaikan kegiatan pembinaan majelis taklim melalui pelatihan pengurusan jenazah ini merupakan langkah positif. Pihaknya mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin antara forum CSR yang ada di Desa dan Kelurahan, pemerintah kelurahan, dan perusahaan.
"Mudah-mudahan kerja sama ini bisa terus berjalan dengan baik, dan berbagai programnya dapat ditingkatkan dengan jumlah penerima yang semakin banyak. Kami juga berharap bantuan yang diberikan oleh PT Semen Tonasa dapat dimanfaatkan dengan baik dan dijaga," kata dia.
Sementara itu, Lurah Samalewa, Muhammad Tawaf, mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Tonasa atas bantuan yang telah diberikan, serta kepada Forum CSR PT Semen Tonasa atas kerja samanya. “Semoga program-program seperti ini dapat terus berlanjut," ungkapnya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk berkontribusi dalam pengembangan masyarakat dan mewujudkan lingkungan yang lebih baik.
(TRI)
Berita Terkait
News
Jajaran Manajemen PT Semen Tonasa Ikut Retret di Lembah Tidar Magelang
Jajaran manajemen PT Semen Tonasa mengikuti Retret Terintegrasi SIG Group 2026 yang diselenggarakan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) di Lembah Tidar Akademi Militer, Magelang - Jawa Tengah, selama 3 hari, yakni 13-15 Januari 2026.
Sabtu, 17 Jan 2026 16:58
News
Perayaan Natal PT Semen Tonasa, Momentum Refleksi dan Persatuan
Pembinaan Mental Spiritual Kristen (PMSK) PT Semen Tonasa menggelar rangkaian Perayaan Natal 2025 dengan penuh hikmat dan kebersamaan pada Jumat, 9 Januari 2026.1
Minggu, 11 Jan 2026 20:42
News
Building Bonds, Strategi Semen Tonasa Pererat Sinergi Kepemimpinan
PT Semen Tonasa menggelar kegiatan Building Bonds sebagai upaya memperkuat kebersamaan, soliditas, dan sinergi kepemimpinan di lingkungan perusahaan.
Kamis, 08 Jan 2026 21:06
News
TelkomGroup Salurkan Bantuan Rp2,3 Miliar & Aktifkan Internet Satelit di Sumatera
Melalui program TJSL, TelkomGroup menyalurkan bantuan kemanusiaan sekaligus menghadirkan dukungan konektivitas bagi masyarakat terdampak di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Kamis, 18 Des 2025 11:27
News
Semen Tonasa Perkuat Sinergi Media di Tengah Tantangan Industri
PT Semen Tonasa menggelar Media Gathering bertajuk Inovasi dan Kolaborasi Membangun Masa Depan Berkelanjutan di Hotel Horison Ultima Makassar, Sabtu (13/12/2025).
Minggu, 14 Des 2025 12:30
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pesawat ATR 400 Milik Indonesia Air Transport Hilang Kontak di Wilayah Maros-Pangkep
2
Rayakan Yaumul Isti'anah, Ribuan Warga DDI Padati Masjid Raya Makassar
3
Putri Dakka Ingatkan Tanggungjawab Soal Penggunaan Sosial Media
4
Basarnas Turunkan 25 Personel Pencarian Pesawat ATR 400 yang Hilang Kontak
5
Perikanan hingga Peternakan Terpadu di Talumae, Strategi Sidrap Dorong Ekonomi Desa
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pesawat ATR 400 Milik Indonesia Air Transport Hilang Kontak di Wilayah Maros-Pangkep
2
Rayakan Yaumul Isti'anah, Ribuan Warga DDI Padati Masjid Raya Makassar
3
Putri Dakka Ingatkan Tanggungjawab Soal Penggunaan Sosial Media
4
Basarnas Turunkan 25 Personel Pencarian Pesawat ATR 400 yang Hilang Kontak
5
Perikanan hingga Peternakan Terpadu di Talumae, Strategi Sidrap Dorong Ekonomi Desa