Peduli Sesama, Semen Tonasa Bantu Korban Puting Beliung & Kebakaran di Pangkep
Selasa, 04 Nov 2025 14:23
    
    PT Semen Tonasa melalui Tim TJSL menyalurkan bantuan berupa uang tunai bagi warga yang menjadi korban bencana angin puting beliung dan kebakaran di Kabupaten Pangkep. Foto/IST
PANGKEP - Sebagai wujud kepedulian sosial terhadap masyarakat sekitar, PT Semen Tonasa melalui Tim Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan berupa uang tunai bagi warga yang menjadi korban bencana angin puting beliung dan kebakaran di Kabupaten Pangkep.
Penyerahan bantuan dilakukan di Kantor Kelurahan Bori Appaka, Kecamatan Pangkajene, pada Senin (3/11/2025), disaksikan oleh perangkat kelurahan dan tokoh masyarakat setempat. Sebanyak tujuh kepala keluarga terdampak menerima bantuan secara simbolis dari Tim TJSL PT Semen Tonasa.
Selain itu, satu rumah warga di Kampung Salebbo, Kelurahan Sapanang, yang rusak akibat puting beliung juga mendapat bantuan.
Penyaluran serupa dilakukan untuk warga Pulau Saugi, Desa Mattiro Baji, Kecamatan Liukangtupabbiring Utara, yang sebelumnya mengalami musibah kebakaran. Bantuan tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Desa Mattiro Baji, Nasir, mewakili para korban.
Lurah Bori Appaka, Muh. Ali HY, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kepedulian PT Semen Tonasa. “Kami berterima kasih dan bersyukur atas bantuan ini. Kehadiran PT Semen Tonasa sangat membantu masyarakat kami yang terdampak bencana,” ujarnya.
Sementara itu, GM Komunikasi, Legal & GA PT Semen Tonasa, Muhammad Mursham, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk selalu hadir di tengah masyarakat.
“Bantuan ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap warga yang tertimpa musibah. Meskipun nilainya tidak besar, semoga dapat meringankan beban para korban dan menunjukkan bahwa Semen Tonasa selalu hadir dalam setiap kondisi,” ungkap Mursham.
Melalui kegiatan ini, PT Semen Tonasa kembali menegaskan komitmennya dalam mewujudkan nilai “Hadir untuk Negeri” dengan terus menebar manfaat dan kepedulian bagi masyarakat sekitar.
Penyerahan bantuan dilakukan di Kantor Kelurahan Bori Appaka, Kecamatan Pangkajene, pada Senin (3/11/2025), disaksikan oleh perangkat kelurahan dan tokoh masyarakat setempat. Sebanyak tujuh kepala keluarga terdampak menerima bantuan secara simbolis dari Tim TJSL PT Semen Tonasa.
Selain itu, satu rumah warga di Kampung Salebbo, Kelurahan Sapanang, yang rusak akibat puting beliung juga mendapat bantuan.
Penyaluran serupa dilakukan untuk warga Pulau Saugi, Desa Mattiro Baji, Kecamatan Liukangtupabbiring Utara, yang sebelumnya mengalami musibah kebakaran. Bantuan tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Desa Mattiro Baji, Nasir, mewakili para korban.
Lurah Bori Appaka, Muh. Ali HY, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kepedulian PT Semen Tonasa. “Kami berterima kasih dan bersyukur atas bantuan ini. Kehadiran PT Semen Tonasa sangat membantu masyarakat kami yang terdampak bencana,” ujarnya.
Sementara itu, GM Komunikasi, Legal & GA PT Semen Tonasa, Muhammad Mursham, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk selalu hadir di tengah masyarakat.
“Bantuan ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap warga yang tertimpa musibah. Meskipun nilainya tidak besar, semoga dapat meringankan beban para korban dan menunjukkan bahwa Semen Tonasa selalu hadir dalam setiap kondisi,” ungkap Mursham.
Melalui kegiatan ini, PT Semen Tonasa kembali menegaskan komitmennya dalam mewujudkan nilai “Hadir untuk Negeri” dengan terus menebar manfaat dan kepedulian bagi masyarakat sekitar.
(TRI)
Berita Terkait
        
            
                            News
                        Kolaborasi PT Semen Tonasa & Pemda Sulsel Ubah Sampah Jadi Energi Terbarukan
                            PT Semen Tonasa resmi menandatangani MoU dengan sejumlah pemerintah kabupaten dan kota di provinsi ini untuk mengolah sampah menjadi energi hijau.
                            Senin, 03 Nov 2025 09:36
                        
            
                            News
                        Semen Tonasa Rayakan HUT ke-57, Mantapkan Langkah Menuju Transformasi Berkelanjutan
                            Momentum HUT ke-57 ini menjadi refleksi perjalanan panjang Semen Tonasa sebagai salah satu pilar industri semen nasional yang terus bertransformasi dan beradaptasi.
                            Minggu, 02 Nov 2025 14:22
                        
            
                            Sulsel
                        Pemkab Pangkep Salurkan Bantuan untuk Korban Puting Beliung di Pulau Karanrang
                            Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau menyampaikan keprihatinannya atas musibah angin puting beliung yang terjadi pada Minggu (26/10/2025) di wilayah Pulau Karanrang.
                            Senin, 27 Okt 2025 15:37
                        
            
                            News
                        Semen Tonasa Gelar Turnamen Golf HUT ke-57, Pererat Sinergi dan Silaturahmi
                            PT Semen Tonasa menggelar Turnamen Golf Semen Tonasa 2025 di Semen Tonasa Golf Club (STGC), Tonasa 1, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan, Sabtu (25/10/2025).
                            Senin, 27 Okt 2025 15:04
                        
            
                            News
                        PT Semen Tonasa Gelar 'Building Bonds' untuk Perkuat Kolaborasi & Budaya Kerja Solid
                            Program Building Bonds merupakan inisiatif Departemen Human Capital PT Semen Tonasa, sejalan dengan arah strategis SIG dalam membangun lingkungan kerja yang berkarakter, berdaya saing, dan berkelanjutan.
                            Minggu, 26 Okt 2025 15:42
                        Berita Terbaru
        
            
        Artikel Terpopuler
                Topik Terpopuler
            1
            
                                
                            Prof Farida Patittingi Ditunjuk Pimpin UNM sebagai Plh Rektor
                        2
            
                                
                            Siswa SMA Basowa School Juara II Pemilihan Duta Lingkungan Gowa 2025
                        3
            
                                
                            Prof Karta Nonaktif sebagai Rektor UNM Sampai Proses Hukum Rampung
                        4
            
                                
                            Mediasi Sengketa Lahan Pasar Pannampu, Pemkot Libatkan BPN dan Aparat Hukum
                        5
            
                                
                            Koalisi Jurnalis Sulsel Desak Hentikan Gugatan Mentan, Bela TEMPO dan Kemerdekaan Pers
                        Artikel Terpopuler
                Topik Terpopuler
            1
            
                                
                            Prof Farida Patittingi Ditunjuk Pimpin UNM sebagai Plh Rektor
                        2
            
                                
                            Siswa SMA Basowa School Juara II Pemilihan Duta Lingkungan Gowa 2025
                        3
            
                                
                            Prof Karta Nonaktif sebagai Rektor UNM Sampai Proses Hukum Rampung
                        4
            
                                
                            Mediasi Sengketa Lahan Pasar Pannampu, Pemkot Libatkan BPN dan Aparat Hukum
                        5
            
                                
                            Koalisi Jurnalis Sulsel Desak Hentikan Gugatan Mentan, Bela TEMPO dan Kemerdekaan Pers