Pemkab Pinrang Harap IKA UMI Bangun Sinergi dengan Pemerintah

Tim Sindomakassar
Senin, 13 Feb 2023 16:07
Pemkab Pinrang Harap IKA UMI Bangun Sinergi dengan Pemerintah
Bupati Pinrang, Irwan Hamid (kanan) saat menghadiri pengukuhan pengurus IKA Koordinator Pinrang, Sabtu 11 Februari lalu. Foto: Istimewa
Comment
Share
PINRANG - Ikatan Alumni (IKA) Universitas Muslim Indonesia (UMI) Koordinatorat Pinrang resmi memiliki pengurus setelah menggelar kegiatan pengukuhan dan pelantikan pengurus, Sabtu (11/2) di Ballroom Hotel MS.

Bupati Pinrang, Irwan Hamid bersama unsur Forkopimda, turut hadir menyaksikan pelantikan dan pengukuhan yang berlangsung dengan khidmat.

Baca juga: Disparbud Gowa Terapkan Sistem Barcode untuk Koleksi Museum Balla Lompoa

Dalam sambutannya, Bupati Irwan berharap, kepengurusan IKA UMI Koordinatorat Pinrang dapat berkembang dan turut memberikan sumbangsih bagi pembangunan, khususnya di Kabupaten Pinrang.

Di samping itu, lanjutnya, IKA UMI Koordinatorat Pinrang juga diminta untuk selalu membangun sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Pinrang demi tercipta keselarasan program kerja sehingga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Baca juga: Musyawarah Tudang Sipulung Pacu Pembangunan Sidrap

“Selamat kepada pengurus yang baru saja dilantik, semoga dapat bekerja dengan baik dalam mewujudkan program-program kerja organisasi” pungkas Bupati Irwan.

Pada kegiatan ini, turut hadir anggota DPRD Sulsel, A Azizah Irma Wahyudiati Irwan serta Azhar Arsyad yang dilantik menjadi Ketua IKA UMI Koordinatorat Pinrang periode 2022-2026 dan undangan lainnya.
(RPL)
Berita Terkait
Pj. Bupati Pinrang Pimpin Upacara Peringatan HKN ke-60, Tegaskan Pentingnya Transformasi Kesehatan
Sulsel
Pj. Bupati Pinrang Pimpin Upacara Peringatan HKN ke-60, Tegaskan Pentingnya Transformasi Kesehatan
Pj. Bupati Pinrang, H. Ahmadi Akil didaulat menjadi Pembina Upacara dalam Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 tahun 2024 yang digelar di halaman Kantor Bupati Pinrang, Selasa (12/11).
Selasa, 12 Nov 2024 11:41
Sekda Pinrang Salurkan Bantuan Maraton untuk Korban Bencana di 3 Kecamatan
Sulsel
Sekda Pinrang Salurkan Bantuan Maraton untuk Korban Bencana di 3 Kecamatan
Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, A. Calo Kerrang, melaksanakan kunjungan maraton untuk menyalurkan bantuan kepada korban bencana di tiga kecamatan pada Senin (11/11).
Senin, 11 Nov 2024 17:59
Sekda Pinrang Hadiri Tradisi Maccera Arajang, Wujud Pelestarian Adat Bugis
Sulsel
Sekda Pinrang Hadiri Tradisi Maccera Arajang, Wujud Pelestarian Adat Bugis
Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, A. Calo Kerrang menghadiri tradisi adat “Maccera Arajang” yang digelar oleh masyarakat Adat Kelurahan Benteng Sawitto bersama Addatuang Sawitto di Rumah Arajang, Lingkungan Lerang-lerang, Kelurahan Benteng Sawitto, Kecamatan Paleteang, Senin (11/11/2024).
Senin, 11 Nov 2024 15:25
Pj. Bupati Pinrang Ikuti Evaluasi Kinerja di Kemendagri, Tekankan Pencapaian 10 Program Prioritas
Sulsel
Pj. Bupati Pinrang Ikuti Evaluasi Kinerja di Kemendagri, Tekankan Pencapaian 10 Program Prioritas
Penjabat (Pj.) Bupati Pinrang, Ahmadi Akil mengikuti kegiatan Evaluasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah yang diselenggarakan di Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Selasa (5/11).
Selasa, 05 Nov 2024 14:53
Pemkab Pinrang Gelar Uji Kompetensi dan Evaluasi Kinerja Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
Sulsel
Pemkab Pinrang Gelar Uji Kompetensi dan Evaluasi Kinerja Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
Pemerintah Kabupaten Pinrang mengadakan Uji Kompetensi dan Evaluasi Kinerja Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di UPT Penilaian Potensi dan Kompetensi Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Kamis (31/10).
Kamis, 31 Okt 2024 14:34
Berita Terbaru