Pedagang Protes Pembagian Los dan Kios di Pasar Rakyat Buriko

Reza Pahlevi
Sabtu, 12 Agu 2023 20:14
Pedagang Protes Pembagian Los dan Kios di Pasar Rakyat Buriko
Pembagian los dan kios di Pasar Rakyat Buriko, yang berada di Kecamatan Pitumpanua, Kabupaten Wajo mendapat protes dari para pedagang. Foto/Reza Pahlevi
Comment
Share
WAJO - Pembagian los dan kios di Pasar Rakyat Buriko, yang berada di Kecamatan Pitumpanua, Kabupaten Wajo mendapat protes dari para pedagang.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi & UKM (Disperidagkop dan UKM) Kabupaten Wajo, Andi Aso Ashari, membenarkan adanya protes dari para pedagang usai pembagian los dan kios di Pasar Rakyat Buriko.



"Betul, Selasa (1/8/2023) kemarin sudah pembagian, kurang lebih 50 pedagang, tapi ada beberapa yang tidak setuju," ujar dia.

Meski telah diresmikan oleh Bupati Wajo, Amran Mahmud pada Senin 27 Februari 2023 lalu. Namun hingga sampai saat ini para pedagang belum menempati los dan kios di Pasar Rakyat Buriko.

Para pedagang lebih memilih melapak disisi jalan Poros Sengkang - Belopa. Diketahui, Pasar Buriko terdiri dari 23 Kios dan 112 Los pasar. "Tentu kami utamakan pedagang lama untuk menempati kios-kios tersebut," tuturnya.

Salah satu pedagang, Kasman mengaku meski pembagian tempat sudah dilakukan, namun hingga saat ini Pasar Rakya Buriko belum juga difungsikan. "Selasa kemarin sudah bagi tempat, saya dengar hari ini sudah difungsikan tapi nyatanya belum," terangnya.

Meski demikian, tidak semua pedagang menempati los dan kios tersebut. "Tapi tidak semua pedagang, karena pembangunannya baru sebagian jadi diutamakan katanya pedagang lama," kata Kasman.



Olehnya itu, ia berharap agar kiranya pemerintah dapat memaksimalkan pembangunan mengingat masih banyak pedagang yang tidak mendapatkan tempat.

"Kalau saya pribadi mengikut aturan saja, tapi setidaknya semua dapat perlakuan yang adil, kalau toh tidak bisa difungsikan los dan kios setidaknya ada solusi agar tidak berjualan lagi dipinggir jalan," tandasnya.
(TRI)
Berita Terkait
Naik dari DPT Pemilu, KPU Wajo Tetapkan 293.827 Pemilih untuk Pilkada 2024
Sulsel
Naik dari DPT Pemilu, KPU Wajo Tetapkan 293.827 Pemilih untuk Pilkada 2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wajo menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 293.827 orang. Rinciannya 140.122 laki-laki dan 153.705 perempuan. Angka tersebut naik dari DPT sebelumnya 293.077 pada saat Pemilu 2024.
Jum'at, 20 Sep 2024 20:02
Bawaslu Wajo Teruskan Dugaan Pelanggaran Oknum Kades di Tanasitolo ke Pj Bupati
Sulsel
Bawaslu Wajo Teruskan Dugaan Pelanggaran Oknum Kades di Tanasitolo ke Pj Bupati
Bawaslu Wajo resmi meneruskan dugaan pelanggaran netralitas oknum kepala desa (Kades) di Tanasitolo kepada Pj Bupati Wajo pada Jumat (06/09/2024). Penerusan dugaan pelangggaran tersebut atas hasil pengawasan langsung Panwascam Tanasitolo beberapa hari yang lalu.
Jum'at, 06 Sep 2024 22:34
2 Paslon Bupati Wajo Segera Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RS Wahidin Makassar
Sulsel
2 Paslon Bupati Wajo Segera Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RS Wahidin Makassar
Dua pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Wajo resmi mendaftar di KPU Wajo. Keduanya ialah Andi Rosman-dr Baso Rahmanuddin alias AR-Rahman dan Amran Mahmud-Amran.
Jum'at, 30 Agu 2024 19:29
Golkar Lengkapi Koalisi Besar AR-Rahman di Pilkada Wajo 2024
Sulsel
Golkar Lengkapi Koalisi Besar AR-Rahman di Pilkada Wajo 2024
Pasangan Andi Rosman-Baso Rahmanuddin kembali mengamankan rekomendasi untuk maju di Pilkada Wajo 2024. Terbaru, paket AR-Rahman ini menerima rekomendasi B1.KWK dari Golkar di Jakarta pada Rabu (07/08/2024).
Rabu, 07 Agu 2024 21:56
Gerindra Sempurnakan Koalisi AR-Rahman di Pilkada Wajo 2024
Sulsel
Gerindra Sempurnakan Koalisi AR-Rahman di Pilkada Wajo 2024
Partai Gerindra menyempurnakan koalisi Andi Rosman-Baso Rahmanuddin (AR-Rahman) di Pilkada Wajo 2024. Partai milik Prabowo Subianto ini memiliki 8 kursi hasil Pileg 2024 lalu.
Senin, 05 Agu 2024 22:37
Berita Terbaru