TP Tegaskan Golkar jadi Penyanggah Kemenangan Prabowo-Gibran di Sulsel

Tim Sindomakassar
Jum'at, 02 Feb 2024 16:20
TP Tegaskan Golkar jadi Penyanggah Kemenangan Prabowo-Gibran di Sulsel
TP mendampingi Airlangga pada agenda Prabowo temu relawan di GOR Sudiang, Makassar. Foto: IST
Comment
Share
MAKASSAR - Ketua DPD I Golkar Sulsel, Taufan Pawe (TP) mendampingi Ketum DPP Golkar Airlangga Hartarto mengadiri temu relawan Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto di GOR Sudiang, Kota Makassar pada Jumat, 2 Februari 2024.

TP bersama Airlangga menaiki mobil pribadi Taufan Pawe, Mercedes Benz Sprinter 415 CD, berangkat dari Hotel Claro menuju lokasi kampanye Prabowo.

Taufan Pawe mengatakan, Partai Golkar akan menjadi penyanggah kemenangan Prabowo-Gibran di Sulawesi Selatan.

"Partai Golkar, Insyallah akan membuktikan sebagai penyanggah utama kemenangan Prabowo-Gibran di Sulawesi Selatan," kata Taufan Pawe.

Mantan Wali Kota Parepare dua periode ini menambahkan, dirinya telah mendapatkan instruksi langsung dari Ketum Airlangga Hartarto, agar kader Golkar Sulsel untuk bersungguh-sungguh memenangkan Prabowo-Gibran sekali putaran.

"Kami sudah mendapat instruksi langsung dari ketum bapak Airlangga harus di atas 80% kader Golkar mendukung all out kemenangan Prabowo-Gibran sekali putaran," tambahnya.

Sementara Airlangga menerangkan, Prabowo-Gibran bakal melanjutkan program-program pemerintahan Jokowi.

"Kita ini akan memilih pemimpin, cari pemimpin yang sudah terbukti. Pak Prabowo dan saya ada di kabinetnya Jokowi, jadi kita akan melanjutkan program Pak Jokowi," kata Airlangga.

Prabowo Subianto membakar semangat puluhan ribu pendukung dan relawannya untuk bersama-sama memenangkan pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 2 Prabowo-Gibran.

"Terima kasih atas dukungan rakyat Sulsel sejak bertahun-tahun percaya sama saya, dan sampai sekarang masih percaya sama saya. Memang dua kali saya kalah sama pak Jokowi. Tapi, saya menang di Sulawesi Selatan," kuncinya.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru