Prabowo-Gibran Kalah di TPS Ketua TKD Kabupaten Maros

Najmi S Limonu
Rabu, 14 Feb 2024 21:11
Prabowo-Gibran Kalah di TPS Ketua TKD Kabupaten Maros
Suasana penghitungan suara di TPS yang berada di Kabupaten Maros. Foto: SINDO Makassar/Najmi S Limonu
Comment
Share
MAROS - Perolehan suara pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mengungguli rivalnya di TPS 12 Kelurahan Pettuadae, Kecamatan Turikale, lokasi Bupati Maros AS Chaidir Syam memilih.

Di TPS itu Anies-Muhaimin meraih 124 suara. Sementara rivalnya Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 103 suara. Adapun Ganjar Pranowo-Mahfud MD 4 suara.

Perolehan suara Prabowo-Gibran tak hanya kalah di TPS Chaidir, yang juga Ketua PAN Maros ini. Mereka juga tumbang di TPS 38 Kelurahan Bontoa, Kecamatan Mandai, TPS Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Maros, Andi Patarai Amir mencoblos.

Dalam perhitungan suara, pasangan Prabowo-Gibran hanya memperoleh 64 suara di TPS 38, Ganjar-Mahfud 6 suara, sedangkan Anies-Muhaimain memperoleh 159 suara. Jumlah DPT pada TPS tersebut tercatat sebanyak 290 pemilih, namun yang mencoblos hanya 240 orang.

Sebelumnya, Patarai berjanji akan maksimal memenangkan Prabowo-Gibran pada Pemilu 2024 di Maros. Ketua DPRD Maros itu optimistis Prabowo-Gibran bisa meraih 60 persen suara di Maros.

Ia juga beryakinan bisa menggaet suara milenial lewat sejumlah pendekatan, salah satunya citra “gemoy” yang disematkan ke Prabowo. Berdasarkan data Komisi Pemilihan Umum (KPU), Maros memiliki daftar pemilih tetap sebanyak 277 ribu.

Koalisi Indonesia Maju (KIM) pengusung dan pendukung Prabowo-Gibran terdiri atas delapan partai. Gerindra, PAN, PSI, Golkar, PBB, Gelora, Prima, dan Garuda.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru