Pemkab Jeneponto Optimalisasi Pendataan Kendaraan Bermotor dan Pembayaran Pajak
Senin, 25 Mar 2024 11:57

Pj Bupati Jeneponto Junedi B menandatangani komitmen bersama optimalisasi pendataan kendaraan bermotor dan pembayaran pajak terkait bersama sejumlah instansi. Foto: Istimewa
JENEPONTO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jeneponto melakukan penandatanganan komitmen bersama optimalisasi pendataan kendaraan bermotor dan pembayaran PKB, SWDKLLJ, PNPB, dan Balik Nama Kendaraan Bermotor, Senin (25/3/2024).
Penandatanganan dilakukan di Ruang Rapat Bupati. Penandatanganan komitmen ini dilakukan antara Pemkab Jeneponto, UPT Pendapatan Wilayah Jeneponto, perwakilan PT Jasa Raharja, Samsat Jeneponto, dan Bank Sulselbar Cabang Jeneponto.
Komitmen bersama ini dilakukan untuk mengoptimalkan pendataan kendaraan bermotor, pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), Pajak Nilai Jual Kendaraan Bermotor (PNPB), dan balik nama kendaraan bermotor.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Jeneponto Junedi B menyampaikan pentingnya kerja sama lintas sektor untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam proses pendataan kendaraan bermotor serta pembayaran pajak terkait.
Ia juga menegaskan komitmen Pemkab Jeneponto untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat terkait administrasi kendaraan bermotor.
Pj Bupati berharap, komitmen bersama ini dapat menjadi langkah awal yang baik dalam meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor, sekaligus meningkatkan pendapatan daerah Kabupaten Jeneponto.
Penandatanganan dilakukan di Ruang Rapat Bupati. Penandatanganan komitmen ini dilakukan antara Pemkab Jeneponto, UPT Pendapatan Wilayah Jeneponto, perwakilan PT Jasa Raharja, Samsat Jeneponto, dan Bank Sulselbar Cabang Jeneponto.
Komitmen bersama ini dilakukan untuk mengoptimalkan pendataan kendaraan bermotor, pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), Pajak Nilai Jual Kendaraan Bermotor (PNPB), dan balik nama kendaraan bermotor.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Jeneponto Junedi B menyampaikan pentingnya kerja sama lintas sektor untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam proses pendataan kendaraan bermotor serta pembayaran pajak terkait.
Ia juga menegaskan komitmen Pemkab Jeneponto untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat terkait administrasi kendaraan bermotor.
Pj Bupati berharap, komitmen bersama ini dapat menjadi langkah awal yang baik dalam meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor, sekaligus meningkatkan pendapatan daerah Kabupaten Jeneponto.
(MAN)
Berita Terkait

Sulsel
Polemik Dualisme Surat Imbauan Takbiran di Jeneponto, Bupati: Sekda Tak Ada Koordinasi
Masyarakat Butta Turatea, dibingungkan dengan munculnya dualisme surat imbauan pelaksanaan takbiran yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jeneponto, Sulsel.
Minggu, 30 Mar 2025 21:53

Sulsel
Bupati Jeneponto dan Sekda Keluarkan Surat Terkait Pelaksanaan Takbiran Berbeda
Pemerintah Kabupaten Jeneponto melalui Sekretariat Daerah mengeluarkan surat perintah atau imbauan terkait pelaksanaan takbir serentak.
Minggu, 30 Mar 2025 16:12

Sulsel
Guru PAI di Jeneponto Kecewa, Tamsil Gaji ke-13 Tidak Dibayarkan
Ratusan Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) yang berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Jeneponto merasa kecewa dengan kebijakan pemerintah.
Kamis, 27 Mar 2025 20:46

Sulsel
Fraksi Revolusi Keadilan Soroti Sikap Camat Turatea Jeneponto
Ketua Fraksi Revolusi Keadilan, Muh Alim Bahri menyoroti sikap Camat Turatea, Kabupaten Jeneponto, Akhmad H Zakkir yang diduga mempersulit pencairan dana desa.
Kamis, 27 Mar 2025 17:38

Sulsel
Komisi II DPRD Jeneponto RDP Bahas HPP Gabah dan Jagung Kuning
Komisi II DPRD Kabupaten Jeneponto menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait penyesuaian Harga Pembelian Pemerintah (HPP) untuk komoditas gabah dan jagung kuning.
Kamis, 27 Mar 2025 17:22
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler