Dekranasda Bulukumba Boyong 5 Pengrajin Lokal pada Inacraft 2023
Eky Hendrawan
Kamis, 02 Mar 2023 13:07
Dekranasda Bulukumba memboyong lima pengrajin lokal pada ajang Inacraft 2023 di Jakarta Convention Center, Rabu-Minggu (1-5/3/2023) mendatang. Foto/Dok Pemkab Bulukumba
JAKARTA - Dekranasda Bulukumba memboyong lima pengrajin lokal pada pameran kerajinan terbesar se-Asia Tenggara alias Inacraft 2023 di Jakarta Convention Center, Rabu-Minggu (1-5/3/2023) mendatang. Partisipasi para pengrajin lokal itu merupakan bukti keseriusan pemerintah Bulukumba untuk mengembangkan kerajinan daerah.
Ketua Dekranasda Bulukumba, Andi Herfida Attas, menyebut pihaknya telah mempersiapkan diri sejak lama untuk mengikuti pameran bergengsi ini. Bukan hanya produk kerajinan unggulan, pengrajin lokalnya pun turut dibawa agar mereka mendapatkan pengalaman pada ajang Inacraft 2023.
"Kami berharap pengrajin asal Bulukumba ini juga dapat merasakan suasana pameran berskala internasional. Langsung berdialog dan menawarkan produknya kepada pengunjung," kata Herfida, yang juga Kepala Dinas Kebudayaan Kota Makassar ini.
Kelima pengrajin Bulukumba yang dibawa mengikuti ajang Inacraft 2023 yakni Kaharuddin (pembuat miniatur Pinisi), Yuyun Wahyuni (anyaman daun lontar), Sukmawati (sarung tenun Kajang), Tasmawati (sarung tenun Bira), dan Andi Mawar Mappamadeng (membatik Sibori dan tulis sarung Pantai Bira).
Salah seorang pengrajin Bulukumba, Kaharuddin, mengaku senang dan bangga karena Adibah Souvenir Centre Tanaberu miliknya berkesempatan ambil bagian dalam pameran kerajinan terbesar lingkup Asia Tenggara.
"Tentunya banyak pengalaman dan pelajaran yang bisa saya bawa pulang untuk pengembangan usaha kami ke depannya," beber Kaharuddin yang mengaku pertama kali keluar provinsi mengikuti pameran.
Ia pun berterima kasih kepada Pemkab Bulukumba dan Dekranasda setempat yang telah memfasilitasi pengrajin lokal mengikuti ajang Inacraft 2023. "Ini pertama kalinya, dan saya tertarik menerima tawaran ikut karena saya biasa kirim miniatur perahu Pa'dewakang ke Australia bahkan ke Lebanon. Apalagi ini pameran levelnya Asia Tenggara," imbuhnya.
Diketahui, ajang Inacraft 2023 dilaksanakan oleh Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia, yang merupakan wadah bagi produsen dan eksportir handicraft Indonesia. Tema besar Inacraft yakni From Smart Village to Global Market dengan sub-temanya The Authentic South Sulawesi.
Inacraft 2023 diikuti lebih dari 1.200 tenant pengrajin dari seluruh penjuru Indonesia dan beberapa negara antara lain Maroco, Uzbekistan, Nepal. Hal ini tentunya menjadi peluang besar bagi Sulsel, termasuk Bulukumba dalam menunjukkan eksistensi seni, kebudayaan, kreativitas, kerajinan, lokalitas, hingga pariwisata.
Ketua Dekranasda Bulukumba, Andi Herfida Attas, menyebut pihaknya telah mempersiapkan diri sejak lama untuk mengikuti pameran bergengsi ini. Bukan hanya produk kerajinan unggulan, pengrajin lokalnya pun turut dibawa agar mereka mendapatkan pengalaman pada ajang Inacraft 2023.
"Kami berharap pengrajin asal Bulukumba ini juga dapat merasakan suasana pameran berskala internasional. Langsung berdialog dan menawarkan produknya kepada pengunjung," kata Herfida, yang juga Kepala Dinas Kebudayaan Kota Makassar ini.
Kelima pengrajin Bulukumba yang dibawa mengikuti ajang Inacraft 2023 yakni Kaharuddin (pembuat miniatur Pinisi), Yuyun Wahyuni (anyaman daun lontar), Sukmawati (sarung tenun Kajang), Tasmawati (sarung tenun Bira), dan Andi Mawar Mappamadeng (membatik Sibori dan tulis sarung Pantai Bira).
Salah seorang pengrajin Bulukumba, Kaharuddin, mengaku senang dan bangga karena Adibah Souvenir Centre Tanaberu miliknya berkesempatan ambil bagian dalam pameran kerajinan terbesar lingkup Asia Tenggara.
"Tentunya banyak pengalaman dan pelajaran yang bisa saya bawa pulang untuk pengembangan usaha kami ke depannya," beber Kaharuddin yang mengaku pertama kali keluar provinsi mengikuti pameran.
Ia pun berterima kasih kepada Pemkab Bulukumba dan Dekranasda setempat yang telah memfasilitasi pengrajin lokal mengikuti ajang Inacraft 2023. "Ini pertama kalinya, dan saya tertarik menerima tawaran ikut karena saya biasa kirim miniatur perahu Pa'dewakang ke Australia bahkan ke Lebanon. Apalagi ini pameran levelnya Asia Tenggara," imbuhnya.
Diketahui, ajang Inacraft 2023 dilaksanakan oleh Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia, yang merupakan wadah bagi produsen dan eksportir handicraft Indonesia. Tema besar Inacraft yakni From Smart Village to Global Market dengan sub-temanya The Authentic South Sulawesi.
Inacraft 2023 diikuti lebih dari 1.200 tenant pengrajin dari seluruh penjuru Indonesia dan beberapa negara antara lain Maroco, Uzbekistan, Nepal. Hal ini tentunya menjadi peluang besar bagi Sulsel, termasuk Bulukumba dalam menunjukkan eksistensi seni, kebudayaan, kreativitas, kerajinan, lokalitas, hingga pariwisata.
(TRI)
Berita Terkait
Sulsel
Kolaborasi Sejumlah Pihak, UPT ASDP Bira Gelar Kerja Bakti di Pelabuhan Penyeberangan
UPT ASDP Bira menggelar kerja bakti dan gotong royong di Pelabuhan Penyebarangan Bira, Bulukumba pada Kamis (27/10/2024). Kegiatan positif ini diinisiasi oleh UPT ASDP Bira dan Pemkab Bulukumba.
Kamis, 17 Okt 2024 17:01
Sulsel
Pemkab Bulukumba akan Hadirkan Sirkuit Titik Nol di Tanjung Bira
Pemerintah Kabupaten Bulukumba melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga tahun anggaran 2024 akan melakukan pembangunan sirkuit balapan motor yang diberi nama Sirkuit Titik Nol.
Kamis, 13 Jun 2024 16:35
Sulsel
Kasus Demam Berdarah di Bulukumba Tembus 130 Sepanjang 2024
Kasus demam berdarah dengue menunjukkan tren peningkatan di Kabupaten Bulukumba. Tercatat, dari Januari hingga Maret 2024, sudah ada 130 kasus demam berdarah.
Rabu, 13 Mar 2024 11:03
Sulsel
Kabupaten Bulukumba Terima Sertifikat Bebas Frambusia
Kabupaten Bulukumba menerima penghargaan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia berupa Sertifikat Bebas Frambusia, Rabu 6 Maret.
Kamis, 07 Mar 2024 12:37
Sulsel
Penanaman Bibit Nangka Madu di Bulukumba, Pj Gubernur Bahtiar: Jangan Biarkan Lahan Kosong
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Bahtiar Baharuddin dan Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf, memulai program ketahanan pangan Penanaman Bibit Nangka Madu.
Sabtu, 25 Nov 2023 16:49
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada