Partai Gelora Dorong Asy'ari Abdullah Bertarung di Pilwalkot Parepare
Andi Mappanyukki
Selasa, 26 Mar 2024 18:12
Partai Gelora Nyatakan Sikap Dorong Asyari (Baju putih) Maju Pilwalkot Parepare. Foto: Andi Mappnayukki)
PAREPARE - DPD Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) siap mengusung kadernya untuk bertarung di Pilkada 2024 mendatang.
Partai yang didirikan Fahri Hamzah dan Anis Matta ini mendorong Asy'ari Abdullah maju sebagai calon Wali Kota Parepare pada Pilwalkot.
Hal itu dibeberkan saat ngopi bareng sejumlah jurnalis Parepare, di Jalan Andi Ajaib, Kecamatan Soreang, Senin (25/3/2024) malam.
Ngopi bareng ini dihadiri Badan pengurus DPN Partai Gelora, Asriady Samad, Ketua Bamwil V Partai Gelora Sulsel, Muhammad Iqbal Chalik, Wakil Bendahara Partai Gelora Parepare, Rasmin, Ketua Bappilu Partai Gelora Parepare, S. Parman Agoes Mante dan fungsionaris Partai Gelora Parepare, Ramli Rola.
Ketua Bappilu Partai Gelora Parepare, S Parman Agoes Mante mengungkapkan, Partai Gelora Parepare akan mendorong kader internal untuk bertarung di Pilkada 2024.
"Kami sudah sepakat akan mendorong kader internal di Pilkada mendatang. Pak ketua kita Asy'ari Abdullah akan kita dorong menjadi calon Wali Kota Parepare," kata dia.
Capaian dua kursi di Pileg lalu, kata dia, cukup menjadi modal Partai Gelora Parepare untuk mengusung kadernya di Pilkada. Caleg Partai Gelora Parepare terpilih itu juga mengungkapkan, kader yang bertarung di pemilihan kepala daerah dengan paradigma baru untuk Kota Parepare.
"Saat ini, kami tengah melakukan penjajakan koalisi dengan partai lain. Kami optimis untuk bertarung dengan santai di Pilkada mendatang," imbuh mantan legislator Parepare itu.
Sementara, Ketua Partai Gelora Parepare, Asy'ari Abdullah menyatakan dirinya siap bertarung di Pilkada 2024. Kendati demikian, ia tetap mengacu dan patuh aturan main partainya.
"Sinyal positif dari partai tentu menambah semangat kami untuk menatap Pilkada. Hari ini saya menyatakan siap maju di Pilkada sebagai calon Wali Kota Parepare. Ayo sama-sama bangun Kota Parepare yang lebih baik," tutur pria yang akrab disapa Bung Ari itu.
Mantan Ketua KNPI Parepare itu mengemukakan, Partai Gelora Parepare masih terus membangun komunikasi dengan partai politik.
"Kita sudah menjajaki beberapa partai politik untuk memenuhi syarat jumlah kursi di kontestasi Pilkada," tukasnya.
Berdasarkan hasil real count internalnya, Partai Gelora Parepare berhasil mengunci dua kursi pada Pileg. Ia adalah Asy'ari Abdullah di Dapil Bacukiki dan Parman Agoes Mante di Dapil Ujung.
Ini menjadi prestasi bagi Asy'ari Abdulllah sebagai Ketua DPD Partai Gelora Parepare. Di bawah kendali pria berlatar pengusah itu, Partai Gelora kini diperhitungkan pada kontestasi politik dan pesta demokrasi berikutnya.
Partai yang didirikan Fahri Hamzah dan Anis Matta ini mendorong Asy'ari Abdullah maju sebagai calon Wali Kota Parepare pada Pilwalkot.
Hal itu dibeberkan saat ngopi bareng sejumlah jurnalis Parepare, di Jalan Andi Ajaib, Kecamatan Soreang, Senin (25/3/2024) malam.
Ngopi bareng ini dihadiri Badan pengurus DPN Partai Gelora, Asriady Samad, Ketua Bamwil V Partai Gelora Sulsel, Muhammad Iqbal Chalik, Wakil Bendahara Partai Gelora Parepare, Rasmin, Ketua Bappilu Partai Gelora Parepare, S. Parman Agoes Mante dan fungsionaris Partai Gelora Parepare, Ramli Rola.
Ketua Bappilu Partai Gelora Parepare, S Parman Agoes Mante mengungkapkan, Partai Gelora Parepare akan mendorong kader internal untuk bertarung di Pilkada 2024.
"Kami sudah sepakat akan mendorong kader internal di Pilkada mendatang. Pak ketua kita Asy'ari Abdullah akan kita dorong menjadi calon Wali Kota Parepare," kata dia.
Capaian dua kursi di Pileg lalu, kata dia, cukup menjadi modal Partai Gelora Parepare untuk mengusung kadernya di Pilkada. Caleg Partai Gelora Parepare terpilih itu juga mengungkapkan, kader yang bertarung di pemilihan kepala daerah dengan paradigma baru untuk Kota Parepare.
"Saat ini, kami tengah melakukan penjajakan koalisi dengan partai lain. Kami optimis untuk bertarung dengan santai di Pilkada mendatang," imbuh mantan legislator Parepare itu.
Sementara, Ketua Partai Gelora Parepare, Asy'ari Abdullah menyatakan dirinya siap bertarung di Pilkada 2024. Kendati demikian, ia tetap mengacu dan patuh aturan main partainya.
"Sinyal positif dari partai tentu menambah semangat kami untuk menatap Pilkada. Hari ini saya menyatakan siap maju di Pilkada sebagai calon Wali Kota Parepare. Ayo sama-sama bangun Kota Parepare yang lebih baik," tutur pria yang akrab disapa Bung Ari itu.
Mantan Ketua KNPI Parepare itu mengemukakan, Partai Gelora Parepare masih terus membangun komunikasi dengan partai politik.
"Kita sudah menjajaki beberapa partai politik untuk memenuhi syarat jumlah kursi di kontestasi Pilkada," tukasnya.
Berdasarkan hasil real count internalnya, Partai Gelora Parepare berhasil mengunci dua kursi pada Pileg. Ia adalah Asy'ari Abdullah di Dapil Bacukiki dan Parman Agoes Mante di Dapil Ujung.
Ini menjadi prestasi bagi Asy'ari Abdulllah sebagai Ketua DPD Partai Gelora Parepare. Di bawah kendali pria berlatar pengusah itu, Partai Gelora kini diperhitungkan pada kontestasi politik dan pesta demokrasi berikutnya.
(GUS)
Berita Terkait
Sulsel
Survei Pilwalkot Parepare 2024: TSM-MO 32,8%, ANH-TQ 22,8%, Erat-Bersalam 18,8%
Lembaga INDex Indonesia merilis hasil survei terbaru Pilwalkot Parepare 2024. Survei ini dilakukan pada 6 sampai 10 November 2024.
Selasa, 12 Nov 2024 13:34
Sulsel
KPU Parepare Harap Debat Pamungkas jadi Pertimbangan Masyarakat Tentukan Pilihan
KPU Parepare menggelar debat publik kedua antar Paslon di Gedung Islamic Center, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Jumat 8 November 2024 malam.
Jum'at, 08 Nov 2024 21:10
Sulsel
KPU Parepare Tetapkan 111.874 DPT untuk Pilwalkot 2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Parepare melaksanakan rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) tingkat kota di Media Center KPU Parepare pada Jumat (20/9/2024).
Sabtu, 21 Sep 2024 09:04
Sulsel
Partai Gelora Serahkan Rekomendasi Usungan untuk Pilkada Lutim dan Wajo
Partai Gelora menyerahkan rekomendasi usungan kepada dua Paslon di Sulsel. Penyerahan dilakukan langsung oleh Ketum Gelora Anis Matta di Gelora Media Centre Jakarta pada Kamis (22/08/2024).
Kamis, 22 Agu 2024 16:39
Sulsel
Usai Terima Rekom Golkar, Erat-Bersalam Dijemput Ratusan Pendukung di Parepare
Kader dan simpatisan pendukung Erat - Bersalam menggelar penjemputan kedatangan Erna Rasyid Taufan (Erat) pasca penerimaan rekomendasi DPP Golkar untuk Pilkada Kota Parepare 2024.
Sabtu, 10 Agu 2024 23:22
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada