Kabupaten Sinjai Gagal Raih Piala Adipura karena Pengelolaan TPA Tondong
Irman Bagoseng
Kamis, 02 Mar 2023 16:33
Kabupaten Sinjai gagal meraih piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) tahun ini, lantaran pengelolaan sampah di TPA Tondong. Foto: Sindo Makassar/Irman Bagoseng
SINJAI - Kabupaten Sinjai gagal meraih piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) tahun ini.
Menurut Sekretaris Dinas Dampak Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Sinjai, Evikasim Noor bahwa disebabkan pengelolaan sampah di TPA Tondong.
"Iya benar, Kabupaten Sinjai gagal mendapatkan piala Adipura. Penyebabnya adalah 50 persen dari pengelolaan sampah di TPA Tondong," katanya.
Menurutnya, ada beberapa poin kategori menjadi penyebab Kabupaten Sinjai tidak meraih Piala Adipura diantaranya, tidak adanya sarana dan prasarana pencatatan jumlah sampah yang masuk dikarenakan komputer rusak.
Ditambah, jembatan timbang yang ada di TPA Tondong tidak berfungsi lagi dikarenakan pernah tertutup oleh sampah saat Porprov XVII tahun 2022 lalu, serta tidak ada kegiatan di TPA selain hanya buang sampah yang seharusnya ada proses pemilahan sampah.
"Selain itu, tidak adanya aktivitas pembuatan pupuk kompos, pipa penyaluran gas metan. Serta tidak ada tanda penunjukan terlarang dan area bebas masuk. Bahkan, kolam lindi yang tidak berfungsi," jelasnya.
Selebihnya yang 50 persen, kata Evikasim kategori penilaian tersebut adalah kegiatan pengangkutan sampah, sarana dan termasuk pembiayaan. Namun, yang paling utama penyebabnya adalah karena over kapasitas di TPA Tondong.
"Kerusakan yang terjadi pada komponen alat itu karena anggaran dipangkas untuk biaya perbaikan dan pemeliharaan," ungkapnya.
Dari pantauan Sindi Makassar, Kamis (2/3/2023), di jalan nampak sampah di biarkan berseliweran lagi meluber di area kontainer sampah.
Seperti di gerbang masuk Perumahan Lappa Mas 1 yang terletak di Jalan Halim Perdana Kusuma. Kontainer sampah yang disediakan oleh DLHK Sinjai nampak sudah disesaki sampah dan mengeluarkan aroma yang cukup menyengat.
Bahkan, menurut warga perumahan tersebut, pemandangan kontainer sampah yang full kapasitas sudah lumrah di wilayahnya.
Ironisnya, kata Alfian, salah satu warga pihak pengelola sampah (DLHK) seolah melakukan pembiaran terkait kontainer sampah yang sudah penuh.
"Itu sudah menjadi pemandangan kami disini (Perumahan Lappa Mas). Dalam sepekan, biasanya hanya di angkut 2-3 kali oleh petugas kebersihan," katanya.
"Jujur kami sudah capek protes, bayangkan ada ribuan warga tinggal di perumahan ini dan kontainer sampahnya hanya 1 unit, itupun diangkutnya 2-3 kali dalam sepekan," keluhnya.
Menurut Sekretaris Dinas Dampak Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Sinjai, Evikasim Noor bahwa disebabkan pengelolaan sampah di TPA Tondong.
"Iya benar, Kabupaten Sinjai gagal mendapatkan piala Adipura. Penyebabnya adalah 50 persen dari pengelolaan sampah di TPA Tondong," katanya.
Menurutnya, ada beberapa poin kategori menjadi penyebab Kabupaten Sinjai tidak meraih Piala Adipura diantaranya, tidak adanya sarana dan prasarana pencatatan jumlah sampah yang masuk dikarenakan komputer rusak.
Ditambah, jembatan timbang yang ada di TPA Tondong tidak berfungsi lagi dikarenakan pernah tertutup oleh sampah saat Porprov XVII tahun 2022 lalu, serta tidak ada kegiatan di TPA selain hanya buang sampah yang seharusnya ada proses pemilahan sampah.
"Selain itu, tidak adanya aktivitas pembuatan pupuk kompos, pipa penyaluran gas metan. Serta tidak ada tanda penunjukan terlarang dan area bebas masuk. Bahkan, kolam lindi yang tidak berfungsi," jelasnya.
Selebihnya yang 50 persen, kata Evikasim kategori penilaian tersebut adalah kegiatan pengangkutan sampah, sarana dan termasuk pembiayaan. Namun, yang paling utama penyebabnya adalah karena over kapasitas di TPA Tondong.
"Kerusakan yang terjadi pada komponen alat itu karena anggaran dipangkas untuk biaya perbaikan dan pemeliharaan," ungkapnya.
Dari pantauan Sindi Makassar, Kamis (2/3/2023), di jalan nampak sampah di biarkan berseliweran lagi meluber di area kontainer sampah.
Seperti di gerbang masuk Perumahan Lappa Mas 1 yang terletak di Jalan Halim Perdana Kusuma. Kontainer sampah yang disediakan oleh DLHK Sinjai nampak sudah disesaki sampah dan mengeluarkan aroma yang cukup menyengat.
Bahkan, menurut warga perumahan tersebut, pemandangan kontainer sampah yang full kapasitas sudah lumrah di wilayahnya.
Ironisnya, kata Alfian, salah satu warga pihak pengelola sampah (DLHK) seolah melakukan pembiaran terkait kontainer sampah yang sudah penuh.
"Itu sudah menjadi pemandangan kami disini (Perumahan Lappa Mas). Dalam sepekan, biasanya hanya di angkut 2-3 kali oleh petugas kebersihan," katanya.
"Jujur kami sudah capek protes, bayangkan ada ribuan warga tinggal di perumahan ini dan kontainer sampahnya hanya 1 unit, itupun diangkutnya 2-3 kali dalam sepekan," keluhnya.
(GUS)
Berita Terkait
Sulsel
PLN Bangun Pembangkit Listrik Gratis untuk Masjid di Kampung Menra Sinjai
Penjabat (Pj) Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa mengapresiasi program pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) melalui teknologi Supersun yang dilakukan PT. PLN Persero, di Kampung Menra, Dusun Bondu, Desa Arabika, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai.
Selasa, 22 Okt 2024 13:26
Sulsel
Pesta Adat Ma’rimpa Salo, Pj Bupati Sinjai Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Kearifan Lokal
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Sinjai bersama masyarakat Desa Sanjai, Kecamatan Sinjai Timur kembali menyelenggarakan event kebudayaan Ma’rimpa Salo pada tahun 2024 ini.
Kamis, 10 Okt 2024 14:48
Sulsel
Pemkab Maros Optimistis Raih Piala Adipura Tahun Ini
Jelang penilaian Adipura, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros menggelar rapat koordinasi, Senin (30/9/2024). Rapat koordinasi dipimpin langsung Pjs Bupati Maros Suhartina Bohari.
Selasa, 01 Okt 2024 09:08
Sulsel
Festival Tongke-tongke Didorong jadi Penambah Daya Tarik Pesta Adat Marimpa Salo
Pemerintah Kabupaten Sinjai melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan menggelar pertemuan bersama seluruh unsur terkait, untuk menyatukan persepsi menyambut perhelatan Pesta Adat Marimpa Salo yang menunjuk Desa Sanjai Kecamatan Sinjai Timur sebagai pusat pelaksanaan tahun ini.
Kamis, 26 Sep 2024 16:14
Sulsel
Resmi jadi Pj Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Sampaikan Terima Kasih ke T.R. Fahsul Falah
Setelah mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pada (24/09/2024), Andi Jefrianto Asapa kini resmi mengemban amanah sebagai Penjabat (Pj) Bupati Sinjai menggantikan T.R. Fahsul Falah.
Rabu, 25 Sep 2024 16:01
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada