Peringati Hari Bumi, Pemkot Palopo Tanam 12.000 Bibit Pohon Berbagai Jenis
Senin, 22 Apr 2024 16:00
Pemkot Palopo melakukan penanaman pohon serentak pada Hari Bumi ke-54 tahun, Senin (22/04/2024). Foto: Humas Pemkot Palopo
PALOPO - Pj Wali Kota, Asrul Sani bersama Pj. Ketua TP PKK Kota Palopo, Hasnawati Asrul melakukan penanaman pohon serentak pada Hari Bumi ke-54 tahun, Senin (22/04/2024).
Penanaman pohon serentak yang diinisiasi Pj. Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin ini, dilaksanakan di Bukit Siguntu, Kelurahan Latuppa Kecamatan Mungkajang.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo, Emil Nugraha Salim mengatakan dalam peringatan Hari Bumi ini, di Kota Palopo dilakukan penanaman sebanyak 12.000 bibit pohon dari berbagai jenis.
"Dari 12 ribu bibit itu, sebanyak 7 ribu bibit disiapkan KPH Lamasi dan sebanyak 5 ribu bibit ditanam Pemkot Palopo yang tersebar di sembilan Kecamatan, 48 Kelurahan," kata Emil.
Emil menambahkan, penanaman itu juga dilakukan oleh pihak rumah sakit, puskesmas dan sekolah-sekolah serta masyarakat, juga termasuk penanaman pohon mangrove di daerah pesisir.
Di tempat yang sama, Asrul Sani dalam sambutannya menyampaikan, selamat Hari bumi ke-54 tahun 2024. "Peringatan Hari Bumi, merupakan momentum penting dalam upaya melestarikan lingkungan," ujar Asrul Sani.
Asrul menambahkan, saat ini ada banyak isu terkait lingkungan, seperti pencemaran lingkungan, pengrusakan hutan, perubahan iklim global dan lainya.
"Yang harus menjadi perhatian kita, untuk kita wariskan ke generasi kita yakni, harus mengambil kebijakan bagaimana kita mengurangi sampah, memelihara pohon, dan lainnya," sebutnya.
Penanaman pohon secara serentak ini, lanjut Asrul, jangan hanya dijadikan kegiatan seremonial belaka, namun harus terus berkesinambungan.
"Salah satu tujuan dari ini adalah bagaimana kita melestarikan hutan. Saya berharap bukan hanya dipusatkan di sini, namun titik-titik longsor maupun yang rawan longsor itu harus ditanami juga," ungkapnya.
Pada kesempatan itu dilakukan penyerahan secara simbolis bibit pohon kepada para camat oleh Pj Wali Kota Palopo yang didampingi forkopimda dan pimpinan instansi vertikal serta pimpinan BUMN/BUMD.
Sementara itu, Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, secara virtual menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas semua dukungan dan partisipasi dalam penanaman pohon dalam rangka peringatan Hari Bumi.
"Makna dari kegiatan ini adalah seluruh pihak yang terlibat, baik dari pemerintah hingga masyarakat di Sulsel, semua memiliki kesadaran penuh bahwa bumi yang ditinggali bersama harus dirawat," papar Bahtiar.
Kita di Sulawesi Selatan, kata Bahtiar, semua memiliki kesadaran penuh, bahwa bumi ini yang kita tinggali bersama 8 miliar orang kurang lebih harus kita rawat.
"Bumi ini harus kita rawat bersama,” tutup Bahtiar saat memimpin peringatan Hari Bumi secara virtual yang dipusatkan di Bendungan Gerak, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo.
Penanaman pohon serentak yang diinisiasi Pj. Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin ini, dilaksanakan di Bukit Siguntu, Kelurahan Latuppa Kecamatan Mungkajang.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo, Emil Nugraha Salim mengatakan dalam peringatan Hari Bumi ini, di Kota Palopo dilakukan penanaman sebanyak 12.000 bibit pohon dari berbagai jenis.
"Dari 12 ribu bibit itu, sebanyak 7 ribu bibit disiapkan KPH Lamasi dan sebanyak 5 ribu bibit ditanam Pemkot Palopo yang tersebar di sembilan Kecamatan, 48 Kelurahan," kata Emil.
Emil menambahkan, penanaman itu juga dilakukan oleh pihak rumah sakit, puskesmas dan sekolah-sekolah serta masyarakat, juga termasuk penanaman pohon mangrove di daerah pesisir.
Di tempat yang sama, Asrul Sani dalam sambutannya menyampaikan, selamat Hari bumi ke-54 tahun 2024. "Peringatan Hari Bumi, merupakan momentum penting dalam upaya melestarikan lingkungan," ujar Asrul Sani.
Asrul menambahkan, saat ini ada banyak isu terkait lingkungan, seperti pencemaran lingkungan, pengrusakan hutan, perubahan iklim global dan lainya.
"Yang harus menjadi perhatian kita, untuk kita wariskan ke generasi kita yakni, harus mengambil kebijakan bagaimana kita mengurangi sampah, memelihara pohon, dan lainnya," sebutnya.
Penanaman pohon secara serentak ini, lanjut Asrul, jangan hanya dijadikan kegiatan seremonial belaka, namun harus terus berkesinambungan.
"Salah satu tujuan dari ini adalah bagaimana kita melestarikan hutan. Saya berharap bukan hanya dipusatkan di sini, namun titik-titik longsor maupun yang rawan longsor itu harus ditanami juga," ungkapnya.
Pada kesempatan itu dilakukan penyerahan secara simbolis bibit pohon kepada para camat oleh Pj Wali Kota Palopo yang didampingi forkopimda dan pimpinan instansi vertikal serta pimpinan BUMN/BUMD.
Sementara itu, Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, secara virtual menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas semua dukungan dan partisipasi dalam penanaman pohon dalam rangka peringatan Hari Bumi.
"Makna dari kegiatan ini adalah seluruh pihak yang terlibat, baik dari pemerintah hingga masyarakat di Sulsel, semua memiliki kesadaran penuh bahwa bumi yang ditinggali bersama harus dirawat," papar Bahtiar.
Kita di Sulawesi Selatan, kata Bahtiar, semua memiliki kesadaran penuh, bahwa bumi ini yang kita tinggali bersama 8 miliar orang kurang lebih harus kita rawat.
"Bumi ini harus kita rawat bersama,” tutup Bahtiar saat memimpin peringatan Hari Bumi secara virtual yang dipusatkan di Bendungan Gerak, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Festival Daur Bumi: Menutup Tahun, Membuka Perjalanan Baru Persampahan Kota Makassar
Festival Daur Bumi yang digelar Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) selama tiga hari, 12–14 Desember 2025, menjadi penutup akhir tahun yang penuh makna sekaligus penanda awal sebuah perjalanan baru dalam pengelolaan persampahan Kota Makassar.
Senin, 15 Des 2025 19:03
Sulsel
Pemkab Wajo dan Pemkot Palopo Teken MoU Ketahanan Pangan dan Komoditas Cabai
Bupati Wajo, Andi Rosman menerima kunjungan Wali Kota Palopo, Naili Trisal beserta rombongan di Rujab Bupati Pasanggrahan, Kamis (30/10/2025)
Kamis, 30 Okt 2025 17:31
Sulsel
Resmi Dilantik jadi Walikota dan Wawali, Naili-Ome Diminta Kompak Bangun Palopo Baru
Naili Trisal dan Akhmad Syarifuddin (Naili-Ome) resmi dilantik menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palopo Periode 2025-2030 di Baruga Asta Cita Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulawesi Selatan pada Senin (04/08/2025).
Senin, 04 Agu 2025 17:45
Sulsel
Semua Calon Berkomitmen, Wujudkan PSU Pilwalkot Palopo Aman dan Damai
Kegiatan ini digelar di halaman Kantor KPU, yang berlokasi di wilayah Kelurahan Takkalala, Kecamatan Wara Selatan Kota Palopo pada Rabu, (07/05/2025).
Rabu, 07 Mei 2025 20:49
News
PT Semen Tonasa Rayakan Hari Bumi dengan Penanaman 155 Pohon
Dalam rangka memperingati Hari Bumi, PT Semen Tonasa melaksanakan aksi penghijauan berupa kegiatan penanaman pohon secara serentak di seluruh Sulawesi Selatan.
Senin, 28 Apr 2025 16:35
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Tim SAR Temukan Korban Kedua ATR 42-500 Berjenis Kelamin Perempuan
2
Fakta Persidangan Ungkap Perkara Agus Fitrawan Tak Penuhi Unsur Korupsi
3
Andi Tenri Indah Minta Petani Gowa Optimalkan Bantuan Alsintan dari Kementan RI
4
Delapan Keluarga Korban Pesawat ATR 42-500 Tiba di Makassar
5
Musker LPM Profesi UNM Tetapkan Yusri Saputra sebagai Ketua Formatur
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Tim SAR Temukan Korban Kedua ATR 42-500 Berjenis Kelamin Perempuan
2
Fakta Persidangan Ungkap Perkara Agus Fitrawan Tak Penuhi Unsur Korupsi
3
Andi Tenri Indah Minta Petani Gowa Optimalkan Bantuan Alsintan dari Kementan RI
4
Delapan Keluarga Korban Pesawat ATR 42-500 Tiba di Makassar
5
Musker LPM Profesi UNM Tetapkan Yusri Saputra sebagai Ketua Formatur