Serahkan Surat Tugas, Demokrat Pasangkan Darmawangsah-Risma di Pilkada Gowa

Herni Amir
Jum'at, 14 Jun 2024 19:52
Serahkan Surat Tugas, Demokrat Pasangkan Darmawangsah-Risma di Pilkada Gowa
Partai Demokrat menyerahkan rekomendasi berupa surat tugas kepada Darmawangsyah Muin untuk maju dalam kontestasi Pilkada Gowa pada November mendatang. Foto: Istimewa
Comment
Share
GOWA - Partai Demokrat menyerahkan rekomendasi berupa surat tugas kepada Darmawangsyah Muin untuk maju dalam kontestasi Pilkada Gowa pada November mendatang.

Surat tugas tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah di rumah pemenangan Gowa Berua, Jalan Hos Cokroaminito Sungguminasa, Jumat sore (14/6/2024).

Untuk itu, Ni'matullah menginstruksikan agar setiap kader partai Demokrat untuk mengawal dan merealisasikan surat tugas tersebut.

Sehingga jika ke depan dia mendapati ada kader partai yang "bermain hati" ke calon lain, Ni'matullah akan segera melakukan pemecatan.

"Tolong ini diingatkan kesemua kader jangan ada yang mencederai. Apalagi anggota fraksi, baik anggota DPR yang lama maupun yang baru kalau ada yang kelain hati dipecat. pasti di PAW," ucapnya.

Hal ini lanjutnya, untuk menunjukkan jika Partai Demokrat akan all out dalam mendukung Darmawangsyah Muin yang mengusung tagline Gowa Berua untuk memenangkan pertaruhan Pilkada.

Apalagi Ni'matullah yakin jika Darmawangsyah akan mampu membawa Gowa yang lebih baik lagi kedepan.

"Saya kenal betul potensi dan kemampuannya (Darmawangsyah). Karena itu tidak ada keraguan Demokrat dalam mengusung Darmawangsyah dan memaketkan dengan Rismawati agar makin kuat dan bisa memastikan kontestasi 2024," paparnya.

Darmawangsyah Muin sendiri mengucapkan terimakasi atas kepercayaan dan amanah yang diberikan oleh Partai Demokrat sebagai bakal calon Bupati di Kabupaten Gowa. "Saya mohon doa dan restunya. Apalagi surat tugas yang diserahkan ini bukan surat tugas untuk maju tapi surat tugas untuk menang," paparnya.

Darmawangsyah menegaskan, jika dirinya siap berpaket dengan Risma sebagai bacabup Gowa jika hal itu memang menjadi perintah dari partai Demokrat.

Dia meyakini jika partai koalisi akan menyetujui hal tersebut. Karena sejak awal tidak ada dari partai koalisi yang mengajukan nama sebagai bacabup.

Selain partai Demokrat, saat ini Kader Gerindra ini juga sudah mengantongi rekomendasi dari PKB dan Perindo. "Menyusul kita juga akan menerima rekomendasi dari PKS," katanya.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru