Khutbah Salat Idul Adha 1445 H di PT Semen Tonasa: Jejak Cinta Nabi Ibrahim
Tim Sindomakassar
Selasa, 18 Jun 2024 18:51
Suasana pelaksanaan Salat Idul Adha yang digelar PSIT di halaman Kantor Pusat PT Semen Tonasa, Senin (17/6/24). Foto/Dok Semen Tonasa
PANGKEP - Persatuan Syiar Islam PT Semen Tonasa (PSIT), kembali menggelar Salat Idul Adha 1445 Hijriah. Kegiatan keagamaan itu dipusatkan di halaman Kantor Pusat PT Semen Tonasa, Senin (17/6/24).
Penyelenggaraan Salat Idul Adha dihadiri oleh Direktur Utama PT Semen Tonasa Asruddin, Direktur Operasi Mochamad Alfin Zaini serta jajaran manajemen PT Semen Tonasa. Mereka berbaur bersama para jemaah Salat Id yang datang berbondong-bondong menyemarakkan kegiatan ini.
Bertindak sebagai Imam Dzulfadli dan Khatib H. Ramli Bakka. Khutbah kali ini mengangkat tema Jejak Cinta Nabi Ibrahim, Antara Palestina dan Makkah.
Dalam materi khutbah yang dibawakan, H Ramli menyampaikan Idul Adha akan selalu mengajak umat muslim kembali mengenang dan tertegun pada sosok manusia mulia bernama Ibrahim.
"Sang kekasih Allah, Ayahanda para nabi dan rasul. Satu sosok manusia yang nilai dan kadar kemuliaannya di sisi Allah Ta’ala setara dengan sebuah umat," kata dia.
Jejak kisah cinta Nabi Ibrahim ‘alaihissalam yang terbentang antara Bumi al-Quds Palestina hingga Tanah Suci Makkah, betapa banyak jejak teladan yang telah diukir oleh ayahanda para nabi itu. Betapa banyak pesan yang selalu saja relevan untuk dititipkan kepada kita semua yang berjalan menata hidup di akhir zaman yang semakin pelik ini.
Pertama, dalam jejak kisah cintanya yang panjang itu, Nabi Ibrahim ‘alaihissalam mengajarkan betapa pentingnya nilai sebuah keluarga. Betapa berharganya simpul kecil yang terdiri dari ayah, ibu dan anak itu.
"Keluarga tidak sekadar sebuah simpul ikatan sosial, tapi keluarga adalah jejak penghambaan dan ibadah kepada Allah Ta’ala," tuturnya.
Kedua, Nabi Ibrahim ‘alaihissalam, Sang Kekasih Allah Azza wa Jalla itu juga telah mengajarkan bahwa derajat kemuliaan di sisi Allah Ta’ala bukan barang murahan yang dapat diraih dan digenggam oleh siapa saja. Akan banyak ujian yang terangkai di sepanjang perjalanannya.
Mengakhiri khutbahnya, ia pun mengingatkan tentang syariat qurban yang waktu penyembelihannya adalah seusai pelaksanaan Salat Idul Adha hingga tiga hari tasyriq setelahnya. Pembagian hewan kurban yang telah disembelih dapat dibagi tiga bagian, sepertiga buat pemiliknya, sepertiga buat hadiah dan sepertiga buat sedekah kepada fakir miskin.
Setelah pelaksanaan Salat Idul Adha, diselenggarakan pemotongan hewan kurban yang pelaksanaannya disaksikan langsung oleh Direktur Utama PT Semen Tonasa Asruddin.
Penyelenggaraan Salat Idul Adha dihadiri oleh Direktur Utama PT Semen Tonasa Asruddin, Direktur Operasi Mochamad Alfin Zaini serta jajaran manajemen PT Semen Tonasa. Mereka berbaur bersama para jemaah Salat Id yang datang berbondong-bondong menyemarakkan kegiatan ini.
Bertindak sebagai Imam Dzulfadli dan Khatib H. Ramli Bakka. Khutbah kali ini mengangkat tema Jejak Cinta Nabi Ibrahim, Antara Palestina dan Makkah.
Dalam materi khutbah yang dibawakan, H Ramli menyampaikan Idul Adha akan selalu mengajak umat muslim kembali mengenang dan tertegun pada sosok manusia mulia bernama Ibrahim.
"Sang kekasih Allah, Ayahanda para nabi dan rasul. Satu sosok manusia yang nilai dan kadar kemuliaannya di sisi Allah Ta’ala setara dengan sebuah umat," kata dia.
Jejak kisah cinta Nabi Ibrahim ‘alaihissalam yang terbentang antara Bumi al-Quds Palestina hingga Tanah Suci Makkah, betapa banyak jejak teladan yang telah diukir oleh ayahanda para nabi itu. Betapa banyak pesan yang selalu saja relevan untuk dititipkan kepada kita semua yang berjalan menata hidup di akhir zaman yang semakin pelik ini.
Pertama, dalam jejak kisah cintanya yang panjang itu, Nabi Ibrahim ‘alaihissalam mengajarkan betapa pentingnya nilai sebuah keluarga. Betapa berharganya simpul kecil yang terdiri dari ayah, ibu dan anak itu.
"Keluarga tidak sekadar sebuah simpul ikatan sosial, tapi keluarga adalah jejak penghambaan dan ibadah kepada Allah Ta’ala," tuturnya.
Kedua, Nabi Ibrahim ‘alaihissalam, Sang Kekasih Allah Azza wa Jalla itu juga telah mengajarkan bahwa derajat kemuliaan di sisi Allah Ta’ala bukan barang murahan yang dapat diraih dan digenggam oleh siapa saja. Akan banyak ujian yang terangkai di sepanjang perjalanannya.
Mengakhiri khutbahnya, ia pun mengingatkan tentang syariat qurban yang waktu penyembelihannya adalah seusai pelaksanaan Salat Idul Adha hingga tiga hari tasyriq setelahnya. Pembagian hewan kurban yang telah disembelih dapat dibagi tiga bagian, sepertiga buat pemiliknya, sepertiga buat hadiah dan sepertiga buat sedekah kepada fakir miskin.
Setelah pelaksanaan Salat Idul Adha, diselenggarakan pemotongan hewan kurban yang pelaksanaannya disaksikan langsung oleh Direktur Utama PT Semen Tonasa Asruddin.
(TRI)
Berita Terkait
News
PT Semen Tonasa Raih Penghargaan Bergengsi di Konvensi Internasional APQO 2024
PT Semen Tonasa kembali menunjukkan prestasinya di panggung internasional dengan meraih penghargaan bergengsi pada Konvensi Internasional Asian Pacific Quality Organization (APQO) 2024.
Kamis, 21 Nov 2024 16:43
Sulsel
PT Semen Tonasa Bantu Rp3,2 M untuk Desa Sekitar: Tangani Stunting-Bantu Pendidikan
Penyerahan bantuan ini berlangsung pada Senin (18/11/2024) dalam kunjungan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT), Yandri Susanto, di Wisata Dolli Bungaeja, Kabupaten Maros.
Senin, 18 Nov 2024 18:59
News
PT Semen Tonasa Raih Sertifikasi Sistem Manajemen ISO Terintegrasi
PT Semen Tonasa mendapatkan pengakuan formal atas penerapan sistem manajemen yang efektif dengan meraih sertifikasi dari Sucofindo, meliputi ISO Terintegrasi.
Sabtu, 16 Nov 2024 10:01
Ekbis
PT Semen Tonasa Gelar Gala Dinner & Beri Penghargaan untuk Distributor di Indonesia Timur
Puluhan distributor dan pemilik toko Indotim alias Indonesia Timur PT Semen Tonasa (Semen Indonesia Group/SIG) Dept. Sales Ritel Regional VI hadir memeriahkan gala dinner dan malam ramah tamah.
Rabu, 13 Nov 2024 17:14
Sulsel
Semen Tonasa Gelar Donor Darah, Sukses Kumpulkan 713 Kantong Darah
PT Semen Tonasa menggelar kegiatan sosial donor darah sebagai bentuk dukungan perusahaan untuk memenuhi kebutuhan stok darah di PMI dan Rumah Sakit Pangkep.
Rabu, 13 Nov 2024 11:19
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024