Ekspor Menggeliat, Kinerja Pelindo Regional 4 Biak Tumbuh Positif Sepanjang 2023
Kamis, 15 Feb 2024 09:31

Kinerja Pelindo Regional 4 Biak mengalami pertumbuhan positif ditopang giat ekspor di wilayah tersebut yang terus menggeliat. Foto/Dok Pelindo
BIAK - Biak adalah pulau kecil yang terletak di Teluk Cendrawasih dekat sebelah utara pesisir Provinsi Papua, Indonesia. Meski pulau kecil namun dari beberapa jejak digital diketahui Biak mampu menopang perekonomian khususnya di wilayah Papua.
Berdasarkan catatan yang diperoleh dari berbagai situs berita online, melalui aktivitas ekspor yang dilakukan pemerintah daerah setempat, Biak Numfor yang memiliki luas wilayah 2.602,00 km² ini bisa menyumbang pendapatan negara hingga triliunan rupiah hanya dari kegiatan ekspor hasil perikanan, utamanya potensi ikan tuna segar.
Tentu saja kegiatan ekspor yang dilakukan takkan bisa berjalan lancar dan optimal tanpa adanya sarana dan prasarana atau fasilitas pendukung seperti pelabuhan sebagai salah satu pintu kegiatan ekspor.
Pelabuhan Biak yang merupakan salah satu pelabuhan kelolaan PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 tentu juga mendapatkan imbas positif dari kegiatan perekonomian di daerah tersebut.
Pada akhir 2023 lalu Pelindo Regional 4 Biak mencatat pertumbuhan positif rerata di atas 100% terutama untuk arus kapal dan arus peti kemas yang keluar dan masuk Pelabuhan Biak.
General Manager (GM) Pelindo Regional 4 Biak, Silas Warfandu mengatakan bahwa ada pertumbuhan sebesar 104,18% untuk arus bongkar muat peti kemas di Pelabuhan Biak. “Persentase tersebut dicapai pada akhir 2023 lalu, dibandingkan dengan tahun sebelumnya yaitu 2022,” kata dia.
Silas menyebutkan bahwa jumlah arus peti kemas di pelabuhan laut Biak mencapai 13.896 TEUs pada akhir tahun lalu. Tumbuh di atas 100% dari realisasi yang dibukukan Pelindo Regional 4 Biak pada 2022 lalu.
Sedangkan untuk arus kapal, dia juga mengungkapkan ada pertumbuhan kinerja sebesar 102,53%. Yakni dari realisasi sebanyak 3.597.351 GT (Gross Tonnage) di 2022, menjadi 3.688.188 GT pada tahun lalu.
Dari sisi Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) tahun 2023 lanjut Silas, juga mengalami pertumbuhan di atas 100% dibandingkan angka realisasi kinerja pada 2022 lalu.
“Untuk arus kapal tumbuh sebesar 100,06% dan arus peti kemas mencapai 104,11%,” sebutnya.
Dia berharap Pelindo Regional 4 Biak dapat menutup tahun ini dengan angka-angka realisasi yang cukup menggembirakan. Sebab dengan begitu, pihaknya sekali lagi dapat membuktikan bahwa kehadiran Pelindo di salah satu pulau di Papua ini untuk mendukung pemerintah, utamanya pemerintah daerah guna mencapai pertumbuhan ekonomi yang cerah ke depannya.
Berdasarkan catatan yang diperoleh dari berbagai situs berita online, melalui aktivitas ekspor yang dilakukan pemerintah daerah setempat, Biak Numfor yang memiliki luas wilayah 2.602,00 km² ini bisa menyumbang pendapatan negara hingga triliunan rupiah hanya dari kegiatan ekspor hasil perikanan, utamanya potensi ikan tuna segar.
Tentu saja kegiatan ekspor yang dilakukan takkan bisa berjalan lancar dan optimal tanpa adanya sarana dan prasarana atau fasilitas pendukung seperti pelabuhan sebagai salah satu pintu kegiatan ekspor.
Pelabuhan Biak yang merupakan salah satu pelabuhan kelolaan PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 tentu juga mendapatkan imbas positif dari kegiatan perekonomian di daerah tersebut.
Pada akhir 2023 lalu Pelindo Regional 4 Biak mencatat pertumbuhan positif rerata di atas 100% terutama untuk arus kapal dan arus peti kemas yang keluar dan masuk Pelabuhan Biak.
General Manager (GM) Pelindo Regional 4 Biak, Silas Warfandu mengatakan bahwa ada pertumbuhan sebesar 104,18% untuk arus bongkar muat peti kemas di Pelabuhan Biak. “Persentase tersebut dicapai pada akhir 2023 lalu, dibandingkan dengan tahun sebelumnya yaitu 2022,” kata dia.
Silas menyebutkan bahwa jumlah arus peti kemas di pelabuhan laut Biak mencapai 13.896 TEUs pada akhir tahun lalu. Tumbuh di atas 100% dari realisasi yang dibukukan Pelindo Regional 4 Biak pada 2022 lalu.
Sedangkan untuk arus kapal, dia juga mengungkapkan ada pertumbuhan kinerja sebesar 102,53%. Yakni dari realisasi sebanyak 3.597.351 GT (Gross Tonnage) di 2022, menjadi 3.688.188 GT pada tahun lalu.
Dari sisi Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) tahun 2023 lanjut Silas, juga mengalami pertumbuhan di atas 100% dibandingkan angka realisasi kinerja pada 2022 lalu.
“Untuk arus kapal tumbuh sebesar 100,06% dan arus peti kemas mencapai 104,11%,” sebutnya.
Dia berharap Pelindo Regional 4 Biak dapat menutup tahun ini dengan angka-angka realisasi yang cukup menggembirakan. Sebab dengan begitu, pihaknya sekali lagi dapat membuktikan bahwa kehadiran Pelindo di salah satu pulau di Papua ini untuk mendukung pemerintah, utamanya pemerintah daerah guna mencapai pertumbuhan ekonomi yang cerah ke depannya.
(TRI)
Berita Terkait

News
Pelindo Regional 4 Gelar Salat Idulfitri 1446 H di Pelabuhan Makassar
Dalam rangka merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 kembali menggelar Salat Idulfitri di area Pelabuhan Makassar.
Minggu, 30 Mar 2025 13:04

Makassar City
Pelindo Regional 4 Sediakan Posko Mudik Bersama BUMN 2025 di 3 Titik Strategis
Posko mudik ini telah beroperasi sejak 26 hingga 29 Maret 2025, dan akan kembali melayani arus balik pada 5 hingga 8 April nanti.
Jum'at, 28 Mar 2025 10:40

Sulsel
Ramadan Berkah! PT ISMA Bagikan Sembako ke Panti Asuhan & Rumah Tahfidz
PT Intan Sejahtera Utama (PT ISMA) kembali melaksanakan kegiatan berbagi sembako kepada Panti Asuhan Mulia dan Rumah Tahfidz Ashabul Jannah.
Selasa, 25 Mar 2025 00:30

News
Kunjungan Dirut Pelindo ke Pelabuhan Semayang: Pastikan Operasional Lancar & Berbagi Kebahagiaan Ramadan
Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono, bersama Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis, melakukan kunjungan kerja ke Pelabuhan Semayang, Balikpapan.
Minggu, 23 Mar 2025 03:28

News
Ramadan Penuh Berkah, ALFI & Pelindo Group Tebar 1.600 Paket Sembako untuk Pekerja Pelabuhan
Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) bersama Pelindo Group yakni Pelindo Regional 4 dan Terminal Peti Kemas (TPK) New Makassar membagikan 1.600 paket sembako untuk pekerja pelabuhan, Jumat (21/3/2025).
Jum'at, 21 Mar 2025 21:43
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Idulfitri PT Semen Tonasa: Momen Keberkahan & Kebersamaan Penuh Makna
2

Taklukkan Wakil Vietnam, PSM Makassar Selangkah Lagi ke Final
3

Seorang Wanita Ditemukan Meninggal Tak Wajar Dalam Kamar Kontrakan
4

Kapolrestabes Makassar Cek Kesiapan Pos Operasi Ketupat 2025 Pasca Lebaran
5

Waspada! Modus Penipuan Bantuan Donasi Catut Nama Gubernur Andi Sudirman
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Idulfitri PT Semen Tonasa: Momen Keberkahan & Kebersamaan Penuh Makna
2

Taklukkan Wakil Vietnam, PSM Makassar Selangkah Lagi ke Final
3

Seorang Wanita Ditemukan Meninggal Tak Wajar Dalam Kamar Kontrakan
4

Kapolrestabes Makassar Cek Kesiapan Pos Operasi Ketupat 2025 Pasca Lebaran
5

Waspada! Modus Penipuan Bantuan Donasi Catut Nama Gubernur Andi Sudirman