Yotta Indonesia Buka Cabang Kelima di Gowa, Bersiap Sasar Pasar Nasional

Luqman Zainuddin
Kamis, 07 Mar 2024 19:58
Yotta Indonesia Buka Cabang Kelima di Gowa, Bersiap Sasar Pasar Nasional
Seorang pelanggan bertansaksi di Yotta Cabang Jalan Sultan Hasanuddin. Cabang ini diresmikan Rabu 6 Maret kemarin. Foto: Istimewa
Comment
Share
GOWA - Yotta Indonesia terus memperluas jaringan bisnisnya. Terbaru, merek minuman lokal asal Makassar ini meresmikan cabang kelima di Kabupaten Gowa yang terletak di Jalan Sultan Hasanuddin.

Cabang ini diresmikan Rabu 6 Maret. Ia menjadi cabang kelima di Kabupaten Gowa, sekaligus yang ke-51 di Indonesia.

GM Yotta Indonesia Muh Iqbal menjelaskan, potensi bisnis di Kabupaten Gowa sangat bagus. Makanya Yotta berani membuka cabang kelima di sini.

"Kalau di Gowa ini sedang bagus responsnya. Tahun ini kita juga buka di Pallagga dua, membludak. Padahal ada dua berdampingan," kata Iqbal.



Iqbal menjelaskan, Yotta pada 2024 akan membuka total 17 cabang baru. Sudah ada yang dibuka dua tahun ini. lokasi pembukaan selanjutnya akan dilakukan di Surabaya dan Kalimantan.

Sementara lokasi lainnya masih mendominasi di Makassar dan beberapa daerah di Sulsel. Seperti Bulukumba, Parepare, Bone, Jeneponto, dan Soppeng.

Iqbal mengatakan, Yotta Indonesia saat ini menarget pasar nasional. "Kita ingin membuat brand lokal juga dikenal secara nasional dengan standar yang juga bisa bersaing," jelasnya.

Ke depan kata Iqbal, cabang baru yang akan dihadirkan Yotta Indonesia mengusung konsep yang lebih nyaman untuk semua kebutuhan pengunjung. Mulai dari bertemu bertemu, kerja, atau sekadar tempat duduk santai menikmati minuman.



"Di cabang Gowa kelima ini, Yotta Indonesia melengkapi fasilitas pendukung untuk menambah kenyaman pengnjung. Dilengkapi WiFi, toilet umum, hingga musalah," ujarnya.

Yotta Indonesia merupakan merek minuman yang sudah hadir sejak 2015. Menu yang dihadirkan semakin dilengkapi dengan camilan, seperti roti hingga gorengan pangsit goreng, cireng dan menu lainnya.

Manager Marketing Yotta Indonesia Nur Fadli Ramadhan menambahkan, khusus periode pembukaan ada promo beli satu gratis satu. Berlaku mulai 7 hingga 9 Maret 2024.

"Ada juga promo tebus murah hanya Rp1 ribu bisa dapat matcha Forest. Ini berlaku hanya untuk 100 member pertama pada 10 Maret 2024," kata Fadli.



Jelang Ramadan 2024 ini, Yotta Indonesia juga menyiapkan paket promo yang bisa dinikmati mulai 11 Maret hingga 10 April 2024.

Paket yang dihadirkan yaitu paket beduk. Paket beduk 1 yaitu paket bundling choco hazelnut, lemonade berry (pilih salah satu) tambah Paopao large, chicken nugget dan french fries (pilih salah satu) hanya Rp24 ribu.

Paket beduk 2 adalah choco belgian, brown sugar fresh milk, lecy tea hanya Rp35 ribu.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru