Chery Resmikan Diler Veteran Makassar, Optimistis Naikkan Penjualan 80 Persen

Luqman Zainuddin
Rabu, 15 Mei 2024 18:26
Chery Resmikan Diler Veteran Makassar, Optimistis Naikkan Penjualan 80 Persen
Penandatanganan prasasti peresmian diler Chery Veteran Makassar, Rabu (15/5/2024). Foto: Ist
Comment
Share
MAKASSAR - PT Chery Sales Indonesia (CSI) dan PT Cherindo Lamda Sejahtera meresmikan diler baru mereka di Jalan Veteran Utara, Kota Makassar, Rabu (15/5/2024). Ini merupakan diler kedua Chery di Kota Makassar.

Pembukaan diler kedua ini tidak lepas dari penjualan positif mobil Chery di Kota Makassar dan sekitarnya. Dengan hanya satu diler, penjualan tiap bulannya sudah mencapai 20 sampai 30 unit.

"Dengan adanya dua diler ini, ditargetkan 50 unit per bulan, jadi setiap diler sekitar 25 unit," Head of Dealer and Network PT Chery Sales Indonesia, Setia Hariadi saat pembukaan diler.

Kehadiran Chery Veteran Makassar diyakini bisa memperkuat pasar Makassar dan sekitarnya. Makassar adalah kota yang terus maju dengan industri otomotif yang berkembang pesat termasuk hadirnya varian mobil listrik.

Chery optimistis akan memainkan peran penting di pasar. Dengan jajaran produk SUV premium yang dimiliki Chery sangat cocok dengan geografis dari provinsi Sulawesi secara umum, Makassar khususnya.



Jajaran produk tersebut yakni Chery OMODA 5 series, Chery TIGGO 5X, Chery TIGGO 7 Pro, Chery TIGGO 8 Pro , juga kendaraan listrik OMODA E5.

“Pembukaan Chery Veteran Makassar merupakan langkah strategis kami untuk memperluas jangkauan dan menghadirkan produk-produk SUV premium Chery kepada masyarakat Makassar. Kami yakin bahwa Chery Veteran Makassar akan memainkan peran penting dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat Makassar,” ujar Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia Rifkie Setiawan.

Berdiri di atas lahan seluas 1.250 m2 dengan luas bangunan 1.602 m2, Chery Veteran Makassar menyediakan layanan lengkap 3S (Sales, Service, Spare Parts). Diler ini berlokasi di Jalan Veteran Utara No.328, Maradekaya Selatan, Kecamatan Makassar, Kota Makassar.

Diler ini akan menyediakan layanan untuk perawatan OMODA E5, Crossover SUV Listrik dari Chery yang saat ini semakin banyak diminati masyarakat Indonesia.



Amelia Tjandra selaku President Director PT Cherindo Lamda Sejahtera menjelaskan, Makassar memiliki potensi besar pada segmen SUV.

Dengan lini produk yang ditawarkan Chery, ia melihat bahwa itu akan jadi pilihan menarik bagi pecinta otomotif di Makassar dan sekitarnya.

“Kami optimis bahwa Chery Veteran Makassar akan menjadi pilihan utama bagi masyarakat Makassar yang mencari SUV premium dengan kualitas terbaik. Kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada pelanggan, mulai dari proses pembelian, servis, hingga penyediaan suku cadang,” tambah Amelia Tjandra.

Chery Veteran Makassar menghadirkan berbagai produk premium Chery, mulai dari OMODA E5, Crossover SUV Listrik dengan desain dan teknologi yang futuristik, Chery OMODA 5 Series, Chery TIGGO 5X, Chery TIGGO 7 Pro, dan Chery TIGGO 8 Pro.

Untuk TIGGO 5X, ini akan menjadi anggota keluarga baru Chery market Indonesia. Mobil di segmen Small SUV ini, akan secara resmi diluncurkan pada akhir Mei 2024.



Sebelumnya, mobil dengan slogan “Go Be Young” telah diperkenalkan dan dapat dilakukan pemesanan saat gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

“Untuk TIGGO 5X, pecinta otomotif di Makassar dan sekitarnya dapat melihat dan mencoba pengalaman berkendara dari small SUV TIGGO 5X di Chery Veteran. Mobil ini, akan menjadi pilihan bagi konsumen y ang mencari mobil compact SUV,” jelas Amelia.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru