Kolaborasi IKA & OSIS Smandel Rayakan Hari Kemerdekaan RI ke-79
Herni Amir
Minggu, 25 Agu 2024 20:00
IKA SMA Negeri 8 (Smandel) Makassar berkolaborasi dengan pengurus Organisasi Siswa (OSIS) Smandel menggelar Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke-79 Tahun. Foto/Herni Amir
MAKASSAR - Ikatan Alumni (IKA) SMA Negeri 8 (Smandel) Makassar berkolaborasi dengan pengurus Organisasi Siswa (OSIS) Smandel menggelar Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke-79 Tahun.
Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, dari 23 hingga 25 Agustus 2024, dan diisi dengan berbagai acara menarik, seperti Lomba Lari Kelereng, Lomba Lari Karung, Lomba Makan Kerupuk, Lomba Domino, dan Lomba Karaoke.
Ketua IKA Angkatan 98 Smandel Makassar, Syahrul Juaksha, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan puncak dari Semarak Kemerdekaan dalam rangka HUT Proklamasi RI. Kegiatan ini dilaksanakan secara kolaboratif antara IKA Smandel dan pihak sekolah.
"Jika tahun-tahun sebelumnya kami melaksanakan kegiatan HUT RI di sekolah di masing-masing angkatan, kali ini kami menginisiasi untuk dilaksanakan secara kolaborasi," ungkapnya di sela-sela Puncak Semarak Kemerdekaan "Kolaborasi, Sinergi, Silaturahmi" di SMA Negeri 8 Makassar, Jalan Andi Manggerangi, Minggu (25/08/2024).
Syahrul menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara sesama IKA, serta antara IKA dengan civitas akademika Smandel Makassar, dan menanamkan jiwa nasional kepada para siswa.
"Sangat penting kita meningkatkan kualitas diri untuk memberi kontribusi dalam proses pembangunan RI. Mengisi kemerdekaan dengan pembangunan yang bermanfaat juga merupakan agenda besar," terangnya.
Menurut Syahrul, sebagai generasi penerus, harus menyiapkan diri menghadapi tantangan yang semakin berat di masa depan.
"Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan jiwa nasional kepada adik-adik kami. Kami juga berharap terbangun komunikasi yang baik antara sesama alumni, alumni dengan siswa, guru, dan pihak sekolah lainnya," harap Syahrul.
Syahrul menekankan bahwa kemerdekaan kali ini adalah upaya untuk maju dalam hal-hal positif. Salah satunya adalah menyatukan seluruh pihak dalam IKA Smandel Makassar.
"Kita saat ini berlatar belakang banyak profesi. Kami ingin menyatukan kekuatan ini untuk membuat konsep baru bagaimana IKA bisa berperan dalam membangun dan memajukan Indonesia," tegasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Panitia Takdir Nyompa mengatakan, selain lomba, kegiatan ini juga diramaikan dengan pameran kuliner yang diikuti oleh pelaku usaha dari IKA Smandel Makassar sebagai ajang promosi.
"Harapan kami, silaturahmi ini bisa terus terjalin antara pengurus IKA dan civitas Smandel Makassar. Kami berharap ini akan menjadi agenda tahunan kita bersama," katanya.
Kolaborasi ini didukung oleh seluruh angkatan IKA Smandel Makassar, dari angkatan 1985 hingga 2023. Setiap angkatan menunjukkan antusiasme untuk terlibat dalam kegiatan ini.
Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, dari 23 hingga 25 Agustus 2024, dan diisi dengan berbagai acara menarik, seperti Lomba Lari Kelereng, Lomba Lari Karung, Lomba Makan Kerupuk, Lomba Domino, dan Lomba Karaoke.
Ketua IKA Angkatan 98 Smandel Makassar, Syahrul Juaksha, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan puncak dari Semarak Kemerdekaan dalam rangka HUT Proklamasi RI. Kegiatan ini dilaksanakan secara kolaboratif antara IKA Smandel dan pihak sekolah.
"Jika tahun-tahun sebelumnya kami melaksanakan kegiatan HUT RI di sekolah di masing-masing angkatan, kali ini kami menginisiasi untuk dilaksanakan secara kolaborasi," ungkapnya di sela-sela Puncak Semarak Kemerdekaan "Kolaborasi, Sinergi, Silaturahmi" di SMA Negeri 8 Makassar, Jalan Andi Manggerangi, Minggu (25/08/2024).
Syahrul menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara sesama IKA, serta antara IKA dengan civitas akademika Smandel Makassar, dan menanamkan jiwa nasional kepada para siswa.
"Sangat penting kita meningkatkan kualitas diri untuk memberi kontribusi dalam proses pembangunan RI. Mengisi kemerdekaan dengan pembangunan yang bermanfaat juga merupakan agenda besar," terangnya.
Menurut Syahrul, sebagai generasi penerus, harus menyiapkan diri menghadapi tantangan yang semakin berat di masa depan.
"Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan jiwa nasional kepada adik-adik kami. Kami juga berharap terbangun komunikasi yang baik antara sesama alumni, alumni dengan siswa, guru, dan pihak sekolah lainnya," harap Syahrul.
Syahrul menekankan bahwa kemerdekaan kali ini adalah upaya untuk maju dalam hal-hal positif. Salah satunya adalah menyatukan seluruh pihak dalam IKA Smandel Makassar.
"Kita saat ini berlatar belakang banyak profesi. Kami ingin menyatukan kekuatan ini untuk membuat konsep baru bagaimana IKA bisa berperan dalam membangun dan memajukan Indonesia," tegasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Panitia Takdir Nyompa mengatakan, selain lomba, kegiatan ini juga diramaikan dengan pameran kuliner yang diikuti oleh pelaku usaha dari IKA Smandel Makassar sebagai ajang promosi.
"Harapan kami, silaturahmi ini bisa terus terjalin antara pengurus IKA dan civitas Smandel Makassar. Kami berharap ini akan menjadi agenda tahunan kita bersama," katanya.
Kolaborasi ini didukung oleh seluruh angkatan IKA Smandel Makassar, dari angkatan 1985 hingga 2023. Setiap angkatan menunjukkan antusiasme untuk terlibat dalam kegiatan ini.
(TRI)
Berita Terkait
News
IM3 Rayakan Kemerdekaan dengan Pesta Rakyat dan Paket Freedom Internet
Indosat melalui brand IM3 kembali menghadirkan rangkaian Pesta Rakyat IM3 di lebih dari 19 wilayah di seluruh circle Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Papua.
Kamis, 12 Sep 2024 05:55
Lifestyle
Ratusan Murid TK se-Kecamatan Rappocini Ikuti Festival Kemerdekaan di Ja & Joy
Dalam kolaborasi dengan Organisasi IGTKI-PGRI Kecamatan Rappocini, Ja & Joy berfungsi sebagai arena bermain untuk lebih dari 400 murid TK dan wali murid dari seluruh Kecamatan Rappocini.
Kamis, 29 Agu 2024 18:35
Makassar City
Warga New Taeng Residence Gelar Malam Ramah Tamah HUT Kemerdekaan
Momen Hari Kemerdekaan atau HUT RI ke-79 menjadi hari penting bagi masyarakat Indonesia, khususnya warga masyarakat New Taeng Residence, Desa Taeng, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa.
Sabtu, 24 Agu 2024 11:09
Sulsel
Ridwan Sau Meriahkan Resepsi Kenegaraan HUT RI yang Digelar Pemkab Gowa
Malam resepsi kenegaraan menjadi puncak peringatan HUT Ke-79 RI termasuk di Kabupaten Gowa, yang dilaksankan di Taman Sultan Hasanuddin, Sungguminasa.
Minggu, 18 Agu 2024 16:20
News
Semarak Perayaan Kemerdekaan, SAI Bagi-bagi Puluhan Kado untuk Member
Acara perayaan Kemerdekaan Indonesia ala SAI berlangsung di Hotel Arthama Makassar, Sabtu (17/8/2024) malam. Dihadiri kurang lebih 100-an peserta, baik agen, member dan calon member.
Minggu, 18 Agu 2024 00:19
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
2
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Tim Hukum Resmi Laporkan Pendukung Lawan yang Rusak Mobil Uji Nurdin ke Polisi
5
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
2
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Tim Hukum Resmi Laporkan Pendukung Lawan yang Rusak Mobil Uji Nurdin ke Polisi
5
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan