Wawali Aliyah Pimpin Persiapan Delegasi untuk Rakernas XVIII APEKSI & ICE 2025
Kamis, 13 Mar 2025 21:58

Wawali Makassar, Aliyah Mustika Ilham memimpin Rakor persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rakernas XVIII APEKSI dan ICE ke-21. Foto: Humas Pemkot Makassar
MAKASSAR - Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memimpin rapat koordinasi persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVIII APEKSI dan Indonesia City Expo (ICE) ke-21, yang akan berlangsung di Surabaya pada Mei 2025.
Rapat digelar di Ruang Rapat Wakil Wali Kota, Kamis (13/3/2025) membahas strategi dan kesiapan delegasi Kota Makassar dalam mengikuti agenda nasional tersebut.
Dalam pertemuan tersebut, Aliyah Mustika Ilham menegaskan bahwa partisipasi Makassar dalam Rakernas APEKSI harus memberikan dampak nyata serta membawa manfaat bagi kota dan warganya.
“Rakernas APEKSI adalah momen penting bagi kita untuk belajar dari kota-kota lain, memperkuat jejaring, serta memperkenalkan inovasi yang telah kita lakukan di Makassar. Oleh karena itu, kita harus mempersiapkan diri dengan baik agar kehadiran kita benar-benar memberikan kontribusi positif,” ujar Aliyah Mustika Ilham.
Ia juga menekankan pentingnya efisiensi penganggaran serta penyesuaian program kerja dengan arahan nasional.
Selain itu, ia mengusulkan agar delegasi Makassar berkolaborasi dengan Mulia Creative Hub guna memaksimalkan partisipasi dalam berbagai kegiatan selama Rakernas dan ICE 2025.
Adapun agenda Rakernas XVIII APEKSI & Indonesia City Expo 2025, yakni, 6-7 Mei 2025: Youth City Changer, 7 Mei 2025: Workshop Teknologi Informasi & Forum BAKTI, Gala Dinner, 8 Mei 2025: Munas APEKSI, Indonesia City Expo, City Tour, Serasehan Istri Wali Kota, 8-10 Mei 2025: ICE Business Forum, Indonesia Art Festival, 9 Mei 2025: Penanaman Pohon, Karnaval Budaya.
Rapat ini turut dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah Kota Makassar Irwan Adnan, Asisten I Muhammad Yasir, Asisten II Fathur Rahim, Asisten III Irwan Bangsawan, Plt. Kadis Kominfo Mario Said, serta jajaran SKPD terkait.
Dengan persiapan yang matang, Kota Makassar diharapkan dapat berkontribusi secara maksimal dalam forum nasional ini, sekaligus memperkenalkan inovasi serta potensi daerah kepada peserta dari seluruh Indonesia.
Rapat digelar di Ruang Rapat Wakil Wali Kota, Kamis (13/3/2025) membahas strategi dan kesiapan delegasi Kota Makassar dalam mengikuti agenda nasional tersebut.
Dalam pertemuan tersebut, Aliyah Mustika Ilham menegaskan bahwa partisipasi Makassar dalam Rakernas APEKSI harus memberikan dampak nyata serta membawa manfaat bagi kota dan warganya.
“Rakernas APEKSI adalah momen penting bagi kita untuk belajar dari kota-kota lain, memperkuat jejaring, serta memperkenalkan inovasi yang telah kita lakukan di Makassar. Oleh karena itu, kita harus mempersiapkan diri dengan baik agar kehadiran kita benar-benar memberikan kontribusi positif,” ujar Aliyah Mustika Ilham.
Ia juga menekankan pentingnya efisiensi penganggaran serta penyesuaian program kerja dengan arahan nasional.
Selain itu, ia mengusulkan agar delegasi Makassar berkolaborasi dengan Mulia Creative Hub guna memaksimalkan partisipasi dalam berbagai kegiatan selama Rakernas dan ICE 2025.
Adapun agenda Rakernas XVIII APEKSI & Indonesia City Expo 2025, yakni, 6-7 Mei 2025: Youth City Changer, 7 Mei 2025: Workshop Teknologi Informasi & Forum BAKTI, Gala Dinner, 8 Mei 2025: Munas APEKSI, Indonesia City Expo, City Tour, Serasehan Istri Wali Kota, 8-10 Mei 2025: ICE Business Forum, Indonesia Art Festival, 9 Mei 2025: Penanaman Pohon, Karnaval Budaya.
Rapat ini turut dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah Kota Makassar Irwan Adnan, Asisten I Muhammad Yasir, Asisten II Fathur Rahim, Asisten III Irwan Bangsawan, Plt. Kadis Kominfo Mario Said, serta jajaran SKPD terkait.
Dengan persiapan yang matang, Kota Makassar diharapkan dapat berkontribusi secara maksimal dalam forum nasional ini, sekaligus memperkenalkan inovasi serta potensi daerah kepada peserta dari seluruh Indonesia.
(UMI)
Berita Terkait

Makassar City
Walkot Munafri Siapkan Langkah Strategis Entaskan Kemiskinan Ekstrem di Makassar
Dalam rangka pelaksanaan Inpres Nomor 4 Tahun 2022 tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem, Pemerintah Kota Makassar yang dipimpin Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (Appi-Aliyah) menyiapkan strategi sesuai program MULIA.
Jum'at, 14 Mar 2025 19:33

Makassar City
Dukung UMKM dan Fashion Muslimah, Aliyah & Melinda Hadiri Trend Hijab Expo Ramadan 2025
Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadiri Opening Ceremony Trend Hijab Expo Ramadan 2025 yang berlangsung di Claro Hotel, Jumat (14/03/2025).
Jum'at, 14 Mar 2025 18:11

Makassar City
Walkot Munafri Bersama PN Makassar Sinergitas Cegah Penyuapan dan Mafia Tanah
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi perwakilan Pengadilan Negeri (PN) Makassar di Ruang Rapat Wali Kota pada Jumat (14/3/2025).
Jum'at, 14 Mar 2025 16:05

Sulsel
Pemkot Makassar Pastikan Pembayaran THR ASN Tepat Waktu
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar menggelar Rapat Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) membahas pemberian THR dan gaji 13 ASN, pensiunan, penerima pensiun, serta penerima tunjangan tahun 2025, di Ruang Rapat Sekda, Balai Kota Makassar.
Jum'at, 14 Mar 2025 14:28

Makassar City
Bersama BPPW Sulsel Matangkan IPAL Losari, Walkot Munafri Ingin Pengelolaan dengan Baik
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menerima audiensi Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Selatan (Sulsel) Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR di Ruang Rapat Wali Kota, Balai Kota Makassar, Jumat (14/3/2025).
Jum'at, 14 Mar 2025 12:57
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Pemkot Makassar dan BTN Buka Peluang Kolaborasi Bangun Sektor Perumahan
2

Pemkot Makassar Pastikan Pembayaran THR ASN Tepat Waktu
3

Kaji Pengendalian Banjir di Makassar, Walkot Munafri Bahas Bersama Ahli Unhas
4

Petugas Haji Embarkasi Makassar Ikuti Bimtek Terintegrasi
5

Wawali Aliyah Pimpin Persiapan Delegasi untuk Rakernas XVIII APEKSI & ICE 2025
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Pemkot Makassar dan BTN Buka Peluang Kolaborasi Bangun Sektor Perumahan
2

Pemkot Makassar Pastikan Pembayaran THR ASN Tepat Waktu
3

Kaji Pengendalian Banjir di Makassar, Walkot Munafri Bahas Bersama Ahli Unhas
4

Petugas Haji Embarkasi Makassar Ikuti Bimtek Terintegrasi
5

Wawali Aliyah Pimpin Persiapan Delegasi untuk Rakernas XVIII APEKSI & ICE 2025