Pelindo Regional 4 Sediakan Posko Mudik Bersama BUMN 2025 di 3 Titik Strategis
Jum'at, 28 Mar 2025 10:40

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) mendukung kelancaran arus mudik Lebaran Idulfitri 1446 Hijriah/2025 Masehi dengan menyediakan Posko Mudik Bersama BUMN 2025. Foto/Istimewa
MAKASSAR - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mendukung kelancaran arus mudik Lebaran Idulfitri 1446 Hijriah/2025 Masehi dengan menyediakan Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko ini dibuka untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pemudik di tiga titik strategis wilayah Pelindo Regional 4, yakni Pelabuhan Makassar, Pelabuhan Parepare, dan Pelabuhan Balikpapan. Posko ini telah beroperasi sejak 26 hingga 29 Maret 2025, dan akan kembali melayani arus balik pada 5 hingga 8 April nanti.
Posko Mudik Bersama BUMN 2025 hadir dengan tujuan memberikan berbagai fasilitas terbaik untuk pemudik, seperti layanan cek kesehatan gratis, pembagian obat, buka puasa, ruang ibadah, ruang istirahat, hingga area spot foto. Pelindo juga bekerja sama dengan pihak terkait seperti KSOP, Kepolisian, Dinas Perhubungan, dan Kantor Kesehatan Pelabuhan untuk memastikan kelancaran dan keamanan arus mudik.
Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Abdul Azis, mengatakan bahwa inisiatif ini merupakan bagian dari komitmen Pelindo dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. "Kami ingin memastikan para pemudik bisa melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman, terutama yang menggunakan transportasi laut. Dengan adanya Posko Mudik Bersama BUMN ini, kami berharap dapat membantu meringankan perjalanan mereka," ujarnya.
Posko ini juga sesuai dengan Asta Cita Presiden RI, terutama poin 8 yang bertujuan memperkuat kehidupan harmonis dan meningkatkan toleransi antarumat beragama. Posko ini tidak hanya menyediakan fasilitas fisik, tetapi juga menjadi ruang untuk mempererat silaturahmi dan memperkuat tradisi mudik.
Sebagai contoh, Raden, seorang konsultan yang mudik dari Pelabuhan Makassar ke Surabaya, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas adanya Posko Mudik Bersama BUMN. "Keberadaan posko ini sangat membantu, terutama bagi pemudik yang merasa kurang sehat. Fasilitas di Pelabuhan Makassar semakin lengkap," ujarnya.
Hal serupa disampaikan Jovanka, seorang mahasiswi yang juga mudik dari Pelabuhan Makassar. "Posko ini sangat bermanfaat karena kita bisa cek kesehatan secara gratis sebelum berangkat," tambahnya.
Pelindo berkomitmen untuk terus mendukung kelancaran mudik 2025 dengan layanan terbaik dan kolaborasi dengan berbagai pihak terkait.
Posko ini dibuka untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pemudik di tiga titik strategis wilayah Pelindo Regional 4, yakni Pelabuhan Makassar, Pelabuhan Parepare, dan Pelabuhan Balikpapan. Posko ini telah beroperasi sejak 26 hingga 29 Maret 2025, dan akan kembali melayani arus balik pada 5 hingga 8 April nanti.
Posko Mudik Bersama BUMN 2025 hadir dengan tujuan memberikan berbagai fasilitas terbaik untuk pemudik, seperti layanan cek kesehatan gratis, pembagian obat, buka puasa, ruang ibadah, ruang istirahat, hingga area spot foto. Pelindo juga bekerja sama dengan pihak terkait seperti KSOP, Kepolisian, Dinas Perhubungan, dan Kantor Kesehatan Pelabuhan untuk memastikan kelancaran dan keamanan arus mudik.
Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Abdul Azis, mengatakan bahwa inisiatif ini merupakan bagian dari komitmen Pelindo dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. "Kami ingin memastikan para pemudik bisa melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman, terutama yang menggunakan transportasi laut. Dengan adanya Posko Mudik Bersama BUMN ini, kami berharap dapat membantu meringankan perjalanan mereka," ujarnya.
Posko ini juga sesuai dengan Asta Cita Presiden RI, terutama poin 8 yang bertujuan memperkuat kehidupan harmonis dan meningkatkan toleransi antarumat beragama. Posko ini tidak hanya menyediakan fasilitas fisik, tetapi juga menjadi ruang untuk mempererat silaturahmi dan memperkuat tradisi mudik.
Sebagai contoh, Raden, seorang konsultan yang mudik dari Pelabuhan Makassar ke Surabaya, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas adanya Posko Mudik Bersama BUMN. "Keberadaan posko ini sangat membantu, terutama bagi pemudik yang merasa kurang sehat. Fasilitas di Pelabuhan Makassar semakin lengkap," ujarnya.
Hal serupa disampaikan Jovanka, seorang mahasiswi yang juga mudik dari Pelabuhan Makassar. "Posko ini sangat bermanfaat karena kita bisa cek kesehatan secara gratis sebelum berangkat," tambahnya.
Pelindo berkomitmen untuk terus mendukung kelancaran mudik 2025 dengan layanan terbaik dan kolaborasi dengan berbagai pihak terkait.
(TRI)
Berita Terkait

Ekbis
Pelindo Regional 4 Gelar Monev untuk Tingkatkan Layanan Kapal
Monev yang dilakukan mencakup berbagai aspek pelayanan kapal, mulai dari perencanaan kedatangan, sandar, bongkar muat, hingga keberangkatan kapal.
Selasa, 29 Apr 2025 19:41

News
40 Pegawai Pelindo Ikuti Pelatihan Manajemen Risiko di Makassar
Pelatihan ini diikuti oleh 40 peserta dari berbagai unit kerja Pelindo Regional 4 dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan keterampilan pegawai dalam pengelolaan risiko yang efektif.
Selasa, 29 Apr 2025 10:17

News
Pelindo Bantu Evakuasi Kapal Tongkang yang Hanyut dan Tabrak Jembatan Mahakam
Meskipun insiden tersebut terjadi di luar jam operasional Pelindo, yang berakhir pada pukul 17:00 WITA, pihak Pelindo segera mengambil langkah cepat.
Senin, 28 Apr 2025 18:25

News
Sambut May Day 2025, Pelindo Regional 4 Salurkan Bantuan Sembako untuk Buruh di Sulsel
Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day yang jatuh pada 1 Mei, Pelindo Regional 4 menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan buruh dengan menyerahkan bantuan sembako.
Senin, 28 Apr 2025 15:06

Ekbis
Pelindo Regional 4 Raih Penghargaan PROPER atas Komitmen Lingkungan
PROPER merupakan program tahunan Kementerian Lingkungan Hidup yang menilai kinerja perusahaan dalam pengelolaan lingkungan, melampaui kepatuhan terhadap regulasi dasar.
Minggu, 27 Apr 2025 17:16
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Tingkatkan Potensi Ekonomi, PKB Sulsel Gelar Muskerwil di Wisata Topejawa Takalar
2

Aksi Penghijauan Telkom di Gowa: Tanam 5.000 Pohon untuk Ekowisata
3

Indosat & UN Women Rilis Laporan SheHacks, Sukses Dorong Pemberdayaan Perempuan
4

Dua Warisan Budaya Kabupaten Jeneponto Kini Dilindungi Hukum
5

CIMB Niaga Cetak Laba Sebelum Pajak Rp2,2 Triliun di Kuartal I 2025
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Tingkatkan Potensi Ekonomi, PKB Sulsel Gelar Muskerwil di Wisata Topejawa Takalar
2

Aksi Penghijauan Telkom di Gowa: Tanam 5.000 Pohon untuk Ekowisata
3

Indosat & UN Women Rilis Laporan SheHacks, Sukses Dorong Pemberdayaan Perempuan
4

Dua Warisan Budaya Kabupaten Jeneponto Kini Dilindungi Hukum
5

CIMB Niaga Cetak Laba Sebelum Pajak Rp2,2 Triliun di Kuartal I 2025