Ulaweng Cinnong Travel Umrah dan Haji Resmikan Kantor Baru

Luqman Zainuddin
Rabu, 06 Des 2023 22:37
Ulaweng Cinnong Travel Umrah dan Haji Resmikan Kantor Baru
Suasana peresmian kantor baru PT Ulaweng Cinnong Travel Umrah dan Haji, Rabu (6/12/2023). Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - PT Ulaweng Cinnong Travel Umrah dan Haji kini melakukan kegiatan operasional di kantor baru yang berlokasi di Jalan Borong Raya Lorong 2 No 29, Kota Makassar.

Grand opening peresmian kantor baru PT Ulaweng Cinnong Travel Umrah dan Haji dilakukan secara simbolis dengan pengguntingan pita dan pemberian ID card kepada perwakilan "Pejuang Ka'bah" pada Rabu (6/12/2023).

Peresmian gedung dihadiri puluhan tamu undangan dan "Pejuang Ka'bah" dari berbagai daerah. Tampak di antara tamu Ketua MUI Kabupaten Gowa KH Abu Bakar Paka, keluarga besar almarhum Syamsuddin Karim Dg Rani, Hj Ona, almarhum H Muh Nur, serta kolega Direktur dan Komisaris.

Menurut Direktur PT Ulaweng Cinnong Travel Umrah dan Haji Suriyani, kehadiran kantor baru yang representatif ini, diharap mampu meningkatkan performa dan kualitas pelayanan.



"Harapan saya tentunya karyawan lebih bersemangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, sehingga perusahaan lebih berkembang," ucap Suriyani, dalam siaran pers yang diterima.

Arifin Nur selaku komisaris menambahkan, dengan adanya kantor baru, mimpi dari Ulaweng Cinnong Travel Umrah dan Haji menjadi travel yang bisa berkembang secara nasional hingga internasional bisa tercapai.

Arifin Nur bilang, travelnya juga ingin ikut berkontribusi secara langsung dalam membantu Pemerintah Sulawesi Selatan dalam memperkenalkan haji dan umrah. Sekaligus membantu menciptakan lapangan pekerjaan, dengan cara menjadikan guide untuk wisata lokal.

"Di Ulaweng Cinnong ada program work team sehingga Pejuang Ka'bah bisa berangkat umroh dengan biaya Rp7 juta," ucap Arifin Nur.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru