Astra Motor & KarFa Kolaborasi Ubah Sampah Jadi Karya
Selasa, 22 Jul 2025 17:51

Astra Motor mempertegas komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan dengan menjalin kolaborasi bersama KarFa (Karya Difabel), penerima apresiasi SATU Indonesia Awards 2022 Provinsi Bali. Foto/IST
DENPASAR - Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke-55, Astra Motor mempertegas komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan dengan menjalin kolaborasi bersama KarFa (Karya Difabel), penerima apresiasi SATU Indonesia Awards 2022 tingkat Provinsi Bali. Inisiatif ini menjadi bagian dari langkah nyata Astra Motor dalam mengoptimalkan daur ulang dan pemulihan limbah padat, sejalan dengan pilar kontribusi sosial perusahaan dan tujuan Sustainable Development Goals (SDGs).
Acara yang berlangsung di Main Dealer Astra Motor Bali ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Denpasar, I Gusti Ayu Laxmy Saraswaty, penggagas KarFa I Made Aditiasthana, serta perwakilan manajemen Astra Motor Head Office dan Astra Motor Bali.
Chief Executive Astra Motor, Robien Tony, dalam sambutannya menyampaikan bahwa selama 55 tahun Astra Motor tidak hanya fokus pada pelayanan pelanggan, tetapi juga berupaya memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.
“Melalui kolaborasi ini, sampah botol plastik dari jaringan dealer Astra Motor di Bali akan disalurkan kepada KarFa untuk diolah menjadi produk-produk kreatif yang ramah lingkungan. Selain mendukung kelestarian lingkungan, kolaborasi ini juga membuka peluang ekonomi bagi para penyandang disabilitas,” ujar Robien Tony.
KarFa sendiri merupakan inisiatif sosial yang diprakarsai oleh I Made Aditiasthana. Komunitas ini memberdayakan penyandang disabilitas untuk mengolah sampah plastik menjadi produk bernilai guna seperti meja, kursi, dan berbagai kerajinan tangan. Program ini mencerminkan semangat inklusivitas, pelestarian lingkungan, serta penguatan ekonomi lokal.
Robien juga menyampaikan bahwa Astra Motor akan mendukung KarFa secara langsung dengan membeli produk-produk hasil olahan mereka untuk digunakan di jaringan Main Dealer Astra Motor Bali.
“Kolaborasi ini bukan hanya tentang daur ulang botol plastik. Ini tentang menjaga kelestarian lingkungan, mengubah tantangan menjadi peluang, dan yang terpenting, menciptakan kesetaraan bagi seluruh potensi anak bangsa,” tambah Robien.
Program ini merupakan bagian dari Astra Motor Sustainability Initiatives 2030 yang berfokus pada enam pilar utama: pengurangan emisi gas rumah kaca (GRK), penggunaan energi terbarukan, pengelolaan dan efisiensi air, optimalisasi daur ulang dan pemulihan limbah padat, nihil kecelakaan kerja, serta pengembangan masyarakat melalui program community development.
Astra Motor berharap kolaborasi ini dapat menjadi inspirasi bagi berbagai pihak untuk turut berkontribusi dalam pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat. “Mari bergerak bersama untuk hari ini dan masa depan Indonesia,” tutup Robien Tony.
Acara yang berlangsung di Main Dealer Astra Motor Bali ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Denpasar, I Gusti Ayu Laxmy Saraswaty, penggagas KarFa I Made Aditiasthana, serta perwakilan manajemen Astra Motor Head Office dan Astra Motor Bali.
Chief Executive Astra Motor, Robien Tony, dalam sambutannya menyampaikan bahwa selama 55 tahun Astra Motor tidak hanya fokus pada pelayanan pelanggan, tetapi juga berupaya memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.
“Melalui kolaborasi ini, sampah botol plastik dari jaringan dealer Astra Motor di Bali akan disalurkan kepada KarFa untuk diolah menjadi produk-produk kreatif yang ramah lingkungan. Selain mendukung kelestarian lingkungan, kolaborasi ini juga membuka peluang ekonomi bagi para penyandang disabilitas,” ujar Robien Tony.
KarFa sendiri merupakan inisiatif sosial yang diprakarsai oleh I Made Aditiasthana. Komunitas ini memberdayakan penyandang disabilitas untuk mengolah sampah plastik menjadi produk bernilai guna seperti meja, kursi, dan berbagai kerajinan tangan. Program ini mencerminkan semangat inklusivitas, pelestarian lingkungan, serta penguatan ekonomi lokal.
Robien juga menyampaikan bahwa Astra Motor akan mendukung KarFa secara langsung dengan membeli produk-produk hasil olahan mereka untuk digunakan di jaringan Main Dealer Astra Motor Bali.
“Kolaborasi ini bukan hanya tentang daur ulang botol plastik. Ini tentang menjaga kelestarian lingkungan, mengubah tantangan menjadi peluang, dan yang terpenting, menciptakan kesetaraan bagi seluruh potensi anak bangsa,” tambah Robien.
Program ini merupakan bagian dari Astra Motor Sustainability Initiatives 2030 yang berfokus pada enam pilar utama: pengurangan emisi gas rumah kaca (GRK), penggunaan energi terbarukan, pengelolaan dan efisiensi air, optimalisasi daur ulang dan pemulihan limbah padat, nihil kecelakaan kerja, serta pengembangan masyarakat melalui program community development.
Astra Motor berharap kolaborasi ini dapat menjadi inspirasi bagi berbagai pihak untuk turut berkontribusi dalam pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat. “Mari bergerak bersama untuk hari ini dan masa depan Indonesia,” tutup Robien Tony.
(TRI)
Berita Terkait

News
Rayakan HUT ke-55, Astra Motor Gelar Donor Darah Serentak di 12 Wilayah se-Indonesia
Dalam rangka memperingati 55 tahun keberadaannya di industri otomotif Indonesia, Astra Motor menggelar kegiatan donor darah serentak di 12 wilayah di Indonesia.
Selasa, 22 Jul 2025 20:39

Lifestyle
Honda Forza Kian Berkelas dengan Panel TFT dan Warna Baru
PT Astra Honda Motor (AHM) kembali memperkuat posisi Honda Forza sebagai ikon skutik besar yang prestisius melalui penyegaran fitur dan perlengkapan berkendara.
Jum'at, 18 Jul 2025 19:04

Sports
Pembalap Muda Astra Honda Kembali Naik Podium Internasional
Pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali mencetak prestasi membanggakan di ajang balap internasional.
Senin, 14 Jul 2025 18:57

News
Kalla Institute Gelar Workshop Daur Ulang Minyak Jelantah Jadi Produk Ekonomis
Kalla Institute menunjukkan komitmen dalam menjaga keberlanjutan lingkungan melalui kegiatan Sustainable Workshop bertajuk "Pembuatan Lilin Estetik dengan Minyak Jelantah".
Rabu, 09 Jul 2025 17:56

Sports
Ukir Sejarah Baru, Pembalap Binaan Astra Honda Juara di ETC Prancis
Setelah Veda Ega menorehkan kemenangan di Red Bull Rookies Cup Italia, kini giliran M. Kiandra Ramadhipa yang mempersembahkan sejarah baru bagi Indonesia.
Selasa, 08 Jul 2025 08:42
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Tak Beri Ruang Perdamaian, Kreditur & Debitur Tolak Putusan Pailit Developer Perumahan Elite di Makassar
2

Pemkot Makassar Salurkan 800 Ton Beras Bantuan, Pastikan Distribusi Tepat Sasaran
3

Wabup Gowa Dukung Edukasi Keuangan di Sekolah Melalui BPR Alinma
4

RMS Sebut Kejaksaan Garda Terdepan Jaga Keadilan dan Kepastian Hukum
5

Sepakati Perjanjian Bersama, Bupati Bantaeng Apresiasi Sikap Serikat Buruh dan Direksi PT Huadi
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Tak Beri Ruang Perdamaian, Kreditur & Debitur Tolak Putusan Pailit Developer Perumahan Elite di Makassar
2

Pemkot Makassar Salurkan 800 Ton Beras Bantuan, Pastikan Distribusi Tepat Sasaran
3

Wabup Gowa Dukung Edukasi Keuangan di Sekolah Melalui BPR Alinma
4

RMS Sebut Kejaksaan Garda Terdepan Jaga Keadilan dan Kepastian Hukum
5

Sepakati Perjanjian Bersama, Bupati Bantaeng Apresiasi Sikap Serikat Buruh dan Direksi PT Huadi