Momen Maulid, Pertamina Sulawesi Tambah 521.920 Tabung LPG 3 Kg
Jum'at, 05 Sep 2025 19:43
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi meningkatkan penyaluran LPG subsidi 3 Kg sebanyak 521.920 tabung menjelang peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Foto/Istimewa
MAKASSAR - Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi meningkatkan penyaluran LPG subsidi 3 Kg sebanyak 521.920 tabung atau setara dengan 1.565 metrik ton (MT). Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi kebutuhan masyarakat pada momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Langkah ini diambil sebagai komitmen Pertamina untuk menjaga ketersediaan energi, terutama LPG subsidi, di tengah tingginya aktivitas masyarakat selama momen keagamaan dan tradisi memasak di berbagai daerah di Sulawesi.
“Penambahan ini untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dan pola konsumsi masyarakat di masing-masing wilayah Sulawesi,” ujar I Gusti Bagus Suteja, Region Manager Retail Sales Sulawesi.
Distribusi tambahan LPG 3 Kg tersebar di seluruh provinsi Sulawesi, yakni Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, dan Gorontalo. Penyaluran dilakukan melalui agen dan pangkalan resmi Pertamina agar LPG subsidi tepat sasaran.
Area Manager Communications, Relations & CSR Sulawesi, T. Muhammad Rum, menjelaskan bahwa Pertamina terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan dinas terkait untuk memantau distribusi.
Ia juga mengimbau masyarakat membeli LPG 3 Kg hanya di pangkalan resmi dengan harga sesuai HET (Harga Eceran Tertinggi).
“Kami mengajak masyarakat untuk menggunakan LPG subsidi sesuai peruntukannya, yakni untuk rumah tangga tidak mampu dan usaha mikro. Bagi yang mampu, tersedia alternatif produk seperti Bright Gas 5,5 Kg dan 12 Kg yang mudah diakses di outlet resmi kami,” ujar T. Muhammad Rum.
Pertamina memastikan distribusi LPG aman dan mencukupi, sehingga masyarakat tidak perlu melakukan pembelian berlebihan (panic buying).
Langkah ini diambil sebagai komitmen Pertamina untuk menjaga ketersediaan energi, terutama LPG subsidi, di tengah tingginya aktivitas masyarakat selama momen keagamaan dan tradisi memasak di berbagai daerah di Sulawesi.
“Penambahan ini untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dan pola konsumsi masyarakat di masing-masing wilayah Sulawesi,” ujar I Gusti Bagus Suteja, Region Manager Retail Sales Sulawesi.
Distribusi tambahan LPG 3 Kg tersebar di seluruh provinsi Sulawesi, yakni Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, dan Gorontalo. Penyaluran dilakukan melalui agen dan pangkalan resmi Pertamina agar LPG subsidi tepat sasaran.
Area Manager Communications, Relations & CSR Sulawesi, T. Muhammad Rum, menjelaskan bahwa Pertamina terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan dinas terkait untuk memantau distribusi.
Ia juga mengimbau masyarakat membeli LPG 3 Kg hanya di pangkalan resmi dengan harga sesuai HET (Harga Eceran Tertinggi).
“Kami mengajak masyarakat untuk menggunakan LPG subsidi sesuai peruntukannya, yakni untuk rumah tangga tidak mampu dan usaha mikro. Bagi yang mampu, tersedia alternatif produk seperti Bright Gas 5,5 Kg dan 12 Kg yang mudah diakses di outlet resmi kami,” ujar T. Muhammad Rum.
Pertamina memastikan distribusi LPG aman dan mencukupi, sehingga masyarakat tidak perlu melakukan pembelian berlebihan (panic buying).
(TRI)
Berita Terkait
Ekbis
Akses Jalan Dibuka, Penyaluran BBM ke Luwu Raya Kembali Lancar
Pertamina Patra Niaga menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas dukungan penuh seluruh pihak yang berperan aktif, dalam memastikan kelancaran penyaluran energi bagi masyarakat di wilayah Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur.
Rabu, 28 Jan 2026 19:08
Ekbis
Pertamina Perkuat Pasokan LPG 3 Kg, Jaga Ketersediaan di Wajo
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan langkah penguatan pasokan LPG 3 kilogram (LPG subsidi) di Kota Sengkang, Kabupaten Wajo, terus dilakukan secara terukur
Kamis, 15 Jan 2026 16:06
News
Isi BBM Sambil Rayakan Natal, Santa Claus Sambut Pelanggan di SPBU
Perayaan Natal di SPBU Pertamina 74.951.19 Paal Dua, Kota Manado, pada Rabu (25/12/2025), berlangsung hangat dan penuh keceriaan.
Kamis, 25 Des 2025 19:29
News
Pertamina Tambah Pasokan Biosolar di Makassar Hadapi Lonjakan Akhir Tahun
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan ketersediaan BBM jenis Biosolar di wilayah Makassar dan sekitarnya dalam kondisi aman dan mencukupi.
Selasa, 23 Des 2025 15:26
News
SPBU Nelayan Donggala, Wujud Nyata Keadilan Energi di Pesisir
Pemerintah terus berupaya menghadirkan keadilan energi sekaligus mendorong pemerataan ekonomi hingga wilayah pesisir.
Senin, 22 Des 2025 23:46
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Membaca Hijrah Politik Rusdi Masse
2
Stabilkan Harga LPG 3Kg, Wabup Lutim Instruksikan Sanksi Berat bagi Pangkalan Nakal
3
Perkuat Sinergi Pedoman Kerja Teknis Keamanan Objek Vital Nasional
4
Peduli Kemanusiaan, SPJM Gelar Kegiatan Donor Darah
5
PLN dan Kejaksaan Tinggi Sulteng Perkuat Sinergi Pendampingan Hukum PSN
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Membaca Hijrah Politik Rusdi Masse
2
Stabilkan Harga LPG 3Kg, Wabup Lutim Instruksikan Sanksi Berat bagi Pangkalan Nakal
3
Perkuat Sinergi Pedoman Kerja Teknis Keamanan Objek Vital Nasional
4
Peduli Kemanusiaan, SPJM Gelar Kegiatan Donor Darah
5
PLN dan Kejaksaan Tinggi Sulteng Perkuat Sinergi Pendampingan Hukum PSN