Pertumbuhan Rata-rata PAD Sulsel Tiga Tahun Terakhir Capai 11, 85 Persen

Tim Sindomakassar
Selasa, 29 Agu 2023 11:31
Pertumbuhan Rata-rata PAD Sulsel Tiga Tahun Terakhir Capai 11, 85 Persen
Pertumbuhan PAD Sulsel rata-rata tiga tahun terakhir sebesar 11,85 persen. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Kondisi pendapatan daerah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dalam tiga tahun terakhir sejak dipimpin Gubernur Andi Sudirman Sulaiman, dalam kondisi cukup baik. Pertumbuhan PAD rata-rata tiga tahun terakhir sebesar 11,85 persen.

Berbagai prestasi juga ditorehkan Provinsi Sulsel dalam bidang Pendapatan Daerah. Seperti Terbaik pertama dalam Championship TP2DD untuk KTI Tahun 2022, Kedai Samsat masuk dalam Top 30 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP), dan Juara 3 South Sulawesi Digital Festival Tahun 2022 dan 2023.



Selain pertumbuhan PAD rata-rata tiga tahun terakhir sebesar 11,85 persen, rasio kemandirian keuangan daerah masuk kategori mandiri dengan kontribusi PAD terhadap pendapatan daerah pada APBD sebesar 57 persen.

Pembayaran pajak juga digenjot melalui sejumlah inovasi. Seperti, inovasi pembayaran pajak kendaraan bermotor melalui Aplikasi Bapenda Sulsel Mobile dan Inovasi Padaidi' (Pajak Daerah Digital Sistem) sebagai kantor digital, inovasi pembayaran PKB melalui kanal pembayaran GoTagihan, Tokopedia, Signal, QRIS, dan LinkAja. Juga dilakukan pemberian insentif pajak daerah kepada 256.109 wajib pajak selama tahun 2021 - 2023.

Dari sisi pengawasan dan pencegahan korupsi, Sulsel meraih nilai 99 pada indikator optimalisasi pajak daerah Monitoring Centre for Prevention (MCP) KPK RI Tahun 2022.


Plt Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulsel, Reza Faisal Saleh, mengatakan, selaku Plt Kepala Bapenda melanjutkan kebijakan Kepala Bapenda sebelumnya, Andi Sumardi Sulaiman, dan telah mencapai beberapa prestasi selama ini.

"Kita terus berinovasi memudahkan masyarakat dalam pelayanan pajak. Mudah-mudahan semua capaian ini terus kita jaga, kita lanjutkan. Dan ini tidak lepas dari dukungan dan bimbingan Bapak Gubernur Andi Sudirman yang luar biasa mengarahkan untuk terus berprestasi," kata Reza.
(GUS)
Berita Terkait
Evaluasi, Kinerja Prof Zudan di Provinsi Sulsel Dinilai Baik
News
Evaluasi, Kinerja Prof Zudan di Provinsi Sulsel Dinilai Baik
Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis, (21/11/2024), di gedung Irjen Kemendagri di Jakarta. Dalam evaluasi tersebut kinerjanya dinilai baik.
Jum'at, 22 Nov 2024 09:49
ASN Pemprov Sulsel Ikrar Bersama dan Tanda Tangani Pakta Integritas Netralitas
News
ASN Pemprov Sulsel Ikrar Bersama dan Tanda Tangani Pakta Integritas Netralitas
mendatang, Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh meminta kepada seluruh ASN dan non ASN lingkup Pemprov Sulsel untuk melakukan ikrar bersama an melakukan tanda tangan pakta integritas netralitas ASN.
Selasa, 19 Nov 2024 12:30
Pastikan Stok Pangan dan Harga di Provinsi Sulsel Stabil
News
Pastikan Stok Pangan dan Harga di Provinsi Sulsel Stabil
Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) berupaya terus memastikan pasokan pangan dan harga stabil di tengah masyarakat, hingga hingga akhir tahun nantinya
Selasa, 19 Nov 2024 10:39
Prof Zudan Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata Kabupaten Gowa
News
Prof Zudan Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata Kabupaten Gowa
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh bersama Wakil Menteri (Wamen) Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Dzulfikar Ahmad Tawalla, menghadiri Puncak Peringatan Hari Jadi Gowa ke-704 Tahun 2024
Senin, 18 Nov 2024 11:30
Dilepas Pj Gubernur, Pelajar Sulsel Antusias Ikuti High School Marathon
News
Dilepas Pj Gubernur, Pelajar Sulsel Antusias Ikuti High School Marathon
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh melepas peserta High School Marathon 10K, di depan Rujab Gubernur Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Minggu, (17/11/2024).
Minggu, 17 Nov 2024 16:04
Berita Terbaru