Cekal Stunting, YBM PLN UIP Sulawesi Bagikan 170 Paket Gizi di Tamangapa
Tim Sindomakassar
Jum'at, 29 Sep 2023 17:58
YBM PLN UIP Sulawesi turut membagikan 170 paket gizi kepada warga Kelurahan Tamangapa yang berlokasi di Puskesmas Tamangapa, Kota Makassar. Foto/Dok PLN
MAKASSAR - Dalam upaya membantu mengatasi stunting, YBM PLN mendedikasikan serangkaian program Cegah dan Tangkal (CEKAL) Stunting dengan menyalurkan sebanyak 17.000 paket gizi pada momen Milad YBM PLN bertajuk 17 Tahun Membersamai Negeri yang digelar pada 11 September 2023 di Jakarta, dan serentak secara virtual diikuti Unit YBM PLN seluruh Indonesia.
Pada peringatan tersebut, YBM PLN UIP Sulawesi turut membagikan 170 paket gizi kepada warga Kelurahan Tamangapa yang berlokasi di Puskesmas Tamangapa, Kota Makassar.
Bantuan diserahkan secara simbolik kepada Lurah Tamangapa dan Kepala Puskesmas Tamangapa. Bantuan ini diharapkan memberikan dampak yang cukup signifikan bagi kesejahteraan Warga Tamangapa, terutama dalam hal penanganan stunting.
Lurah Tamangapa, Pesawatro, menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada pihak YBM PLN UIP Sulawesi. Saat ini anak-anak di Kelurahan Tamangapa dalam pemantauan pencegahan stunting, di mana sebanyak kurang lebih 170 anak dicurigai mengalami stunting.
"Adanya kolaborasi dengan YBM PLN UIP Sulawesi diharapkan bisa terus berlanjut dalam pencegahan stunting demi mewujudkan generasi emas Indonesia di masa mendatang," kata dia.
Plt Kepala Puskesmas Tamangapa, dr. Sri Zakiah Usman, menuturkan di samping menurunkan angka stunting, adanya bantuan ini juga diharapkan bisa mencegah prevalensi stunting di Kelurahan Tamangapa.
"Tidak cukup hanya menurunkan stunting namun andil pemerintah harus bisa mencegah stunting baru atau zero new stunting sesuai dengan target pemerintah pusat yakni kurang dari 14%," ujar Sri.
Ketua YBM PLN UIP Sulawesi, Rahmat Masri menegaskan program CEKAL pada peringatan Milad ke-17 telah dijalankan sesuai dengan program pemerintah.
"Dalam penanganan stunting perlu dilakukan kerjasama dari berbagai pihak untuk melakukan pencegahan sedini mungkin dengan pemberian asupan gizi yang baik dalam jangka panjang untuk menyehatkan dan mencerdasakan anak bangsa," tutupnya.
Pada peringatan tersebut, YBM PLN UIP Sulawesi turut membagikan 170 paket gizi kepada warga Kelurahan Tamangapa yang berlokasi di Puskesmas Tamangapa, Kota Makassar.
Bantuan diserahkan secara simbolik kepada Lurah Tamangapa dan Kepala Puskesmas Tamangapa. Bantuan ini diharapkan memberikan dampak yang cukup signifikan bagi kesejahteraan Warga Tamangapa, terutama dalam hal penanganan stunting.
Lurah Tamangapa, Pesawatro, menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada pihak YBM PLN UIP Sulawesi. Saat ini anak-anak di Kelurahan Tamangapa dalam pemantauan pencegahan stunting, di mana sebanyak kurang lebih 170 anak dicurigai mengalami stunting.
"Adanya kolaborasi dengan YBM PLN UIP Sulawesi diharapkan bisa terus berlanjut dalam pencegahan stunting demi mewujudkan generasi emas Indonesia di masa mendatang," kata dia.
Plt Kepala Puskesmas Tamangapa, dr. Sri Zakiah Usman, menuturkan di samping menurunkan angka stunting, adanya bantuan ini juga diharapkan bisa mencegah prevalensi stunting di Kelurahan Tamangapa.
"Tidak cukup hanya menurunkan stunting namun andil pemerintah harus bisa mencegah stunting baru atau zero new stunting sesuai dengan target pemerintah pusat yakni kurang dari 14%," ujar Sri.
Ketua YBM PLN UIP Sulawesi, Rahmat Masri menegaskan program CEKAL pada peringatan Milad ke-17 telah dijalankan sesuai dengan program pemerintah.
"Dalam penanganan stunting perlu dilakukan kerjasama dari berbagai pihak untuk melakukan pencegahan sedini mungkin dengan pemberian asupan gizi yang baik dalam jangka panjang untuk menyehatkan dan mencerdasakan anak bangsa," tutupnya.
(TRI)
Berita Terkait
News
Indonesia Raih Pendanaan Hijau EUR 1,2 Miliar untuk Sektor Kelistrikan di COP29
Dalam ajang COP 29 di Baku, Azerbaijan, Rabu (13/11), Utusan Khusus Presiden Republik Indonesia, Hashim Djojohadikusumo, berhasil menarik pendanaan hijau sebesar EUR 1,2 miliar.
Jum'at, 15 Nov 2024 13:54
Sulsel
PLN Peduli Serahkan Bantuan Sarana Air Bersih kepada 392 KK di Jeneponto
PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi, melalui Unit Pelaksana Proyek Sulawesi Selatan, secara simbolis menyerahkan bantuan sarana air bersih untuk warga di Jeneponto.
Jum'at, 15 Nov 2024 13:40
News
Hari Pahlawan, PLN Latih Pemuda Kolaka Jadi Tenaga Pengamanan Terampil
PLN UIP Sulawesi melalui Unit Pelaksana Proyek Sultra memberikan pelatihan dan sertifikasi tenaga pengamanan kepada 25 pemuda di Kabupaten Kolaka.
Kamis, 14 Nov 2024 12:31
Sulsel
Zakat Pegawai PLN Bantu Semangat Juang Siswa SDN 163 Lalebata
PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi, melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN, memberikan bantuan kepada siswa-siswi SDN 163 Lalebata Bone.
Rabu, 13 Nov 2024 11:08
News
PLN Siap Dukung Pemerintah Capai 75% Energi Terbarukan hingga 2040
PT PLN (Persero) menegaskan komitmennya untuk mendukung upaya pemerintah mencapai 75% energi terbarukan pada tahun 2040. Langkah ini sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto.
Rabu, 13 Nov 2024 06:44
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
2
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
5
Tim Hukum Resmi Laporkan Pendukung Lawan yang Rusak Mobil Uji Nurdin ke Polisi
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
2
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
5
Tim Hukum Resmi Laporkan Pendukung Lawan yang Rusak Mobil Uji Nurdin ke Polisi