Bupati Budiman Serahkan Mesin Panen, Pupuk dan Benih Padi di Desa Lera

Tim Sindomakassar
Minggu, 28 Jul 2024 10:23
Bupati Budiman Serahkan Mesin Panen, Pupuk dan Benih Padi di Desa Lera
Bupati Luwu Timur, Budiman menyerahkan bantuan mesin panen (Combine Harvester), pupuk organik cair dan benih padi di Desa Lera, Kecamatan Wotu, Sabtu (27/07). Dok Pemkab Lutim
Comment
Share
LUWU TIMUR - Bupati Luwu Timur, Budiman menyerahkan bantuan mesin panen (Combine Harvester), pupuk organik cair dan benih padi di Desa Lera, Kecamatan Wotu, Sabtu (27/07). Bantuan ini berasal dari Pemkab Lutim.

Budiman mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan program ini. Mulai dari pemerintah daerah, lembaga terkait, hingga para donatur yang telah turut berkontribusi.

Ia mengungkapkan, bantuan ini bukan sekedar alat teknis untuk mempermudah dalam proses panen. Tetapi juga sebuah wujud nyata dari perhatian dan kepedulian Pemerintah Kabupaten Luwu Timur terhadap kemajuan sektor pertanian, yang merupakan tulang punggung perekonomian masyarakat.

“Kepada masyarakat Desa Lera, saya mengajak untuk memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya. Mari kita jaga dan pelihara dengan baik sehingga dapat memberikan dampak yang positif dan berkelanjutan bagi kemajuan pertanian dan kesejahteraan bersama,” pesan Budiman.



Bupati Budiman berharap dengan diberikannya bantuan ini, agar dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan kerja sama, kebersamaan, dan semangat gotong royong di antara kita.

“Mari kita bersama-sama membangun desa yang lebih maju dan mandiri, yang berdaya saing di tengah dinamika pembangunan nasional,” pungkasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Survei Pilkada Lutim September 2024: Budiman-Akbar 47,32%, Ibas-Puspa 41,95%
Sulsel
Survei Pilkada Lutim September 2024: Budiman-Akbar 47,32%, Ibas-Puspa 41,95%
Lembaga Script Survei Indonesia (SSI) merilis hasil temuannya di Pilkada Luwu Timur (Lutim) 2024. Mereka memotret dinamika politik masyarakat Kabupaten Luwu Timur jelang Pilkada serentak November mendatang.
Jum'at, 13 Sep 2024 13:51
Bawaslu Luwu Timur Butuh 457 Pengawas TPS untuk Kawal Pilkada 2024
Sulsel
Bawaslu Luwu Timur Butuh 457 Pengawas TPS untuk Kawal Pilkada 2024
Bawaslu Luwu Timur (Lutim) bersiap merekrut 457 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
Kamis, 12 Sep 2024 22:11
Ketua KPU Lutim Pantau Rapat Pleno Terbuka DPSHP di Tomoni Timur
Sulsel
Ketua KPU Lutim Pantau Rapat Pleno Terbuka DPSHP di Tomoni Timur
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Luwu Timur, Irfan Lahabu melakukan monitoring terhadap Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) tingkat Kecamatan Tomoni Timur pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur tahun 2024.
Rabu, 11 Sep 2024 18:35
Sosialisasi Kontrasepsi Tubektomi, Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tentang KB
Sulsel
Sosialisasi Kontrasepsi Tubektomi, Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tentang KB
Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Lutim) melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB) bekerja sama dengan RSUD I Lagaligo Wotu menyelenggarakan kegiatan pelayanan kontrasepsi mantap berupa tubektomi, atau Metode Operasi Wanita (MOW).
Minggu, 08 Sep 2024 19:05
Kecelakaan Lalu Lintas di Tomoni Luwu Timur, Satu Korban Meninggal Dunia
Sulsel
Kecelakaan Lalu Lintas di Tomoni Luwu Timur, Satu Korban Meninggal Dunia
Kecelakaan lalu lintas yang tragis terjadi di Jalan Poros Trans Desa Tadulako, Kecamatan Tomoni, Kabupaten Luwu Timur pada Sabtu (07/09/24), sekitar pukul 15.00 WITA.
Minggu, 08 Sep 2024 17:23
Berita Terbaru