Pansus Holtikultura DPRD Sulsel Tampung Masukan Dinas Pertanian dalam RDP

Rabu, 31 Jul 2024 10:08
Pansus Holtikultura DPRD Sulsel Tampung Masukan Dinas Pertanian dalam RDP
Pansus Holtikultura DPRD Sulsel melaksanakan RDP dalam rangka membahas ranperda tentang pengembangan hortikultura dengan mengundang semua dinas pertanian 24  kabupaten/kota di Sulsel. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Panitia khusus (Pansus) Holtikultura DPRD Sulawesi Selatan melaksanakan rapat kerja dengar pendapat dalam rangka membahas ranperda tentang pengembangan hortikultura dengan mengundang semua dinas pertanian 24 kabupaten/kota di Sulsel.

Ketua Pansus Holtikultura, Firmina Tallulembang mengatakan RDP ini untuk meminta masukan dari dinas-dinas pertanian dari kabupaten/kota untuk memperkaya draft pansus sehingga bisa disosialisasikan di Sulawesi Selatan.

"Kita berharap Perda ini jadi payung hukum untuk target turunannya di Kabupaten tentang pengembangan hortikultura," katanya pada Selasa (30/7).

Firmina menyampaikan Ranperda ini sasarannya bagaimana Sulawesi Selatan ke depan bisa menjadi mandiri benih dan budidaya pengembangan hortikultura.

"Dalam RDP ini sebenarnya kita telah mengundang 24 kabupaten/kota, tapi yang hadir 15 kabupaten saja. Tapi semua akan ditampung apa yang menjadi masukan," ucapnya.

Firmina berharap apa yang menjadi masukan dari dinas pertanian di kabupaten bisa menjadi acuan ke depannya. Karena menurutnya semua kabupaten memiliki tanaman masing-masing daerah seperti Enrekang terkenal dengan tanaman bawangnya.

"Mudah-mudahan dengan hadirnya beberapa kabupaten ini memberi masukan juga kepada dinas pertanian Sulsel apabila memberi bantuan kepada kabupaten kota terkait yang betul-betul apa yang dibutuhkan mereka," tuturnya.

Ketua Komisi B ini menuturkan pihaknya akan melaksanakan dua sampai tiga kali rapat lagi sebelum finalisasi.

"Rapat selanjutnya kita masuk ke pasal per pasal dengan melibatkan tim ahli pansus, setelah itu finalisasi," pungkasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Indah Apresiasi Dukungan DPP Gerindra Bantu Dua Guru Luwu Utara Terima Rehabilitasi
Sulsel
Indah Apresiasi Dukungan DPP Gerindra Bantu Dua Guru Luwu Utara Terima Rehabilitasi
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah mengapresiasi perhatian dan bantuan pengurus DPP Gerindra yang membantu dua guru asal Luwu Utara mendapatkan keadilan.
Jum'at, 14 Nov 2025 16:51
Serahkan Salinan Keppres Rehabilitasi untuk Guru Luwu Utara, Andi Tenri Indah: Tugas Kami Selesai
Sulsel
Serahkan Salinan Keppres Rehabilitasi untuk Guru Luwu Utara, Andi Tenri Indah: Tugas Kami Selesai
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah menjemput langsung Salinan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2025 tentang pemberian rehabilitasi kepada dua guru asal Luwu Utara di Nusantara III DPR RI pada Kamis (13/11/2025).
Jum'at, 14 Nov 2025 00:06
Sosok Andi Tenri Indah, Srikandi Gerindra yang Perjuangkan Guru Luwu Utara Bertemu Presiden Prabowo
News
Sosok Andi Tenri Indah, Srikandi Gerindra yang Perjuangkan Guru Luwu Utara Bertemu Presiden Prabowo
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah adalah salah satu sosok dibalik bertemunya dua guru asal Luwu Utara dengan Presiden Prabowo Subianto. Abdul Muis dan Rasnal berhasil mendapatkan keadilan, setelah menerima hak rehabilitasi dari presiden.
Kamis, 13 Nov 2025 17:14
Guru yang Dikorbankan, Legislator Perempuan dari Gowa yang Menyelamatkan
News
Guru yang Dikorbankan, Legislator Perempuan dari Gowa yang Menyelamatkan
Dialah Andi Tenri Indah, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan asal Kabupaten Gowa, sekaligus Ketua Komisi yang membidangi pendidikan. Ia turun tangan bukan karena sensasi, melainkan karena hati nurani.
Kamis, 13 Nov 2025 10:23
Difasilitasi Fraksi Gerindra, Dua Guru Dizalimi Asal Luwu Utara Terima Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Sulsel
Difasilitasi Fraksi Gerindra, Dua Guru Dizalimi Asal Luwu Utara Terima Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Fraksi Gerindra DPRD Sulsel menunjukkan sikap empati dan peduli terhadap dua guru yang dizalimi asal Kabupaten Luwu Utara, masing-masing bernama Abdul Muis dan Rasnal.
Kamis, 13 Nov 2025 09:22
Berita Terbaru