Bakal Calon Wakil Bupati Maros Pengganti, Muetazim Jalani Tes Kesehatan
Najmi S Limonu
Rabu, 11 Sep 2024 11:30
Lokasi pemeriksaan kesehatan bakal calon kepala daerah di Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin (RSP Unhas), Rabu (11/9/2024). Foto: SINDO Makassar/Najmi S Limonu
MAROS - Bakal Calon Wakil Bupati Maros periode 2024-2029, Andi Muetazim Mansyur menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin (RSP Unhas), Rabu (11/9/2024).
Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perhubungan dan Pertanahan (PUTRPP) Kabupaten Maros ini, menjalani pemeriksaan kesehatan tanpa didampingi Calon Bupati Maros AS Chaidir Syam.
Ketua KPU Maros Jumaedi menjelaskan, alasan Muetazim memeriksa kesehatan sendiri karena Bakal Calon Bupati Maros, telah terlebih dahulu menjalani tes kesehatan bersama Bakal Calon Wakil Bupati Suhartina Bohari.
"Iyya, Pak Muetazim hanya sendiri memeriksa kesehatan, karena Bakal Calon Bupati, telah menjalani pemeriksaan kesehatan beberapa hari lalu, bersama Calon Wakil Bupati Suhartina Bohari. Jadi tidak lagi memeriksa kesehatan, walaupun pasangan calonnya memeriksa kesehatan sekarang," ujarnya.
Dia menjelaskan, pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh calon Wakil Bupati yang diajukan sebagai pengganti itu dilakukan sama dengan pemeriksaan kesehatan sebelumnya. Dia pun akan menjalani pemeriksaan kesehatan yang akan memakan waktu kurang lebih 8 jam sampai 11 jam lamanya.
"Pemeriksaan kesehatannya sama dengan sebelumnya. Hal ini mengacu pada regulasi yang ada yakni Surat Keputusan 1090 tentang pedoman teknis pemeriksaan kesehatan," kata dia.
Ayah dua anak ini menjelaskan, KPU Maros memberikan jadwal pemeriksaan kesehatan bagi Pengganti Calon Wakil Bupati ini dimulai sejak hari pertama pengajuan penggantian tanggal 7 September sampai tanggal 13 september.
"Kita sudah mengeluarkan jadwalnya. Namun Bakal calon wakil Bupati ini mengajukan hari pemeriksaan kesehatan di hari ini, Rabu 11 Septerber," jelasnya.
Sekedar diketahui, Andi Muetazim Mansyur merupakan Bakal Calon Wakil Bupati Maros pengganti yang dipilih Bakal Calon Bupati AS Chaidir Syam, setelah KPU Maros menyatakan, pasangannya di Cakada Maros, Suhartina Bohari Tidak Memenuhi Syarat (TMS) sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Maros.
Hal itu berdasarkan dari hasil tes kesehatan yang dikeluarkan oleh Tim Pemeriksaan Kesehatan RSP Unhas yang dielah ditunjuk KPU sebagai tempat pemeriksaan kesehatan.
Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perhubungan dan Pertanahan (PUTRPP) Kabupaten Maros ini, menjalani pemeriksaan kesehatan tanpa didampingi Calon Bupati Maros AS Chaidir Syam.
Ketua KPU Maros Jumaedi menjelaskan, alasan Muetazim memeriksa kesehatan sendiri karena Bakal Calon Bupati Maros, telah terlebih dahulu menjalani tes kesehatan bersama Bakal Calon Wakil Bupati Suhartina Bohari.
"Iyya, Pak Muetazim hanya sendiri memeriksa kesehatan, karena Bakal Calon Bupati, telah menjalani pemeriksaan kesehatan beberapa hari lalu, bersama Calon Wakil Bupati Suhartina Bohari. Jadi tidak lagi memeriksa kesehatan, walaupun pasangan calonnya memeriksa kesehatan sekarang," ujarnya.
Dia menjelaskan, pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh calon Wakil Bupati yang diajukan sebagai pengganti itu dilakukan sama dengan pemeriksaan kesehatan sebelumnya. Dia pun akan menjalani pemeriksaan kesehatan yang akan memakan waktu kurang lebih 8 jam sampai 11 jam lamanya.
"Pemeriksaan kesehatannya sama dengan sebelumnya. Hal ini mengacu pada regulasi yang ada yakni Surat Keputusan 1090 tentang pedoman teknis pemeriksaan kesehatan," kata dia.
Ayah dua anak ini menjelaskan, KPU Maros memberikan jadwal pemeriksaan kesehatan bagi Pengganti Calon Wakil Bupati ini dimulai sejak hari pertama pengajuan penggantian tanggal 7 September sampai tanggal 13 september.
"Kita sudah mengeluarkan jadwalnya. Namun Bakal calon wakil Bupati ini mengajukan hari pemeriksaan kesehatan di hari ini, Rabu 11 Septerber," jelasnya.
Sekedar diketahui, Andi Muetazim Mansyur merupakan Bakal Calon Wakil Bupati Maros pengganti yang dipilih Bakal Calon Bupati AS Chaidir Syam, setelah KPU Maros menyatakan, pasangannya di Cakada Maros, Suhartina Bohari Tidak Memenuhi Syarat (TMS) sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Maros.
Hal itu berdasarkan dari hasil tes kesehatan yang dikeluarkan oleh Tim Pemeriksaan Kesehatan RSP Unhas yang dielah ditunjuk KPU sebagai tempat pemeriksaan kesehatan.
(MAN)
Berita Terkait
Sulsel
Jelang Pencoblosan, Kapolres Maros Imbau Warga Jaga Persatuan
Hari pencoblosan Pilkada serentak tinggal menghitung hari. Kapolres Maros AKBP Douglas Mahendrajaya mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk menjaga semangat persatuan dan kesatuan menjelang pencoblosan Pilkada 2024 pada 27 November mendatang.
Kamis, 21 Nov 2024 14:20
Sulsel
Sekda Maros Pastikan Paket Sembako Ajak Pilih Kotak Kosong Bukan dari Pemerintah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros memastikan paket sembako berisi brosur ajakan memilih kotak kosong di Pilkada 2024 bukan dari pemerintah.
Rabu, 20 Nov 2024 19:23
Sulsel
Bawaslu Maros Selidiki Beredarnya Paket Sembako Ajakan Coblos Kotak Kosong
Menjelang hari pencoblosan Pilkada Maros 2024, fenomena pembagian sembako di sejumlah wilayah ramai diperbincangkan.
Rabu, 20 Nov 2024 13:39
Sulsel
Sempat Jadi Lawan Politik, Tajerimin Nur Getol Kampanyekan Chaidir-Muetazim
Meski sempat menjadi rival di tahun 2020, mantan calon bupati sekaligus pengusaha pelayaran dan perkapalan, Tajerimin Nur turun tangan mengkampanyekan pasangan AS Chaidir Syam-Andi Muetazim Mansyur (CSTA) di Pilkada Maros.
Rabu, 20 Nov 2024 12:06
Sulsel
CS Ta Siapkan 620 Saksi di Pilkada Maros 27 November Mendatang
Tim Pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Maros, AS Chaidir Syam-Muetazim Mansyur (CS Ta) menyediakan sebanyak 620 saksi saat pemungutan suara Pilkada 27 November 2024 mendatang.
Senin, 18 Nov 2024 18:14
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada