Amir Uskara Akui Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat Pamungkas Pilkada Gowa 2024

Tim Sindomakassar
Senin, 28 Okt 2024 11:50
Amir Uskara Akui Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat Pamungkas Pilkada Gowa 2024
Menghadapi debat terbuka kedua pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Amir Uskara-Irmawati (Aurama) sebut tidak ada persiapan khusus yang dilakukan. Foto: Istimewa
Comment
Share
GOWA - Menghadapi debat terbuka kedua pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Amir Uskara-Irmawati (Aurama) sebut tidak ada persiapan khusus yang dilakukan.

Diketahui tema debat kedua ini menyangkut terkait "Meningkatkan Layanan Masyarakat Berbasis Kebutuhan Daerah" dan sub tema, pemerintahan, hukum, dan pemberantasan korupsi.

Peningkatan layanan publik dan kerukunan warga. Pengelolaan APBD, infrastruktur, dan tata kelola kota. Pendidikan dan kebudayaan. Teknologi informasi dan digitalisasi.

Calon Bupati Gowa, nomor urut 1 Amir Uskara mengatakan bahwa tidak ada persiapan khusus yang dilakukan untuk menghadapi debat terbuka kedua ini.

"Saya belum ada persiapan khusus terkait dengan debat karena saya masih fokus untuk apa kampanye terbatas di beberapa tempat," ujarnya.

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa, malam ini pihaknya akan membuka apa yang akan menjadi terima dari debat kedua ini.

"Kemudian saya akan tahu, pelajari kira-kira apa yang akan kita lempar secara umum," terangnya.

Wakil Ketua Umum DPP PPP ini menjelaskan bahwa tidak ada persoalan-persoalan khusus yang akan disampaikan pada debat tersebut.

"Karena saya anggap, apapun yang menjadi tema dari debat ini, saya kira itu adalah kondisi riil yang ada di Gowa, yang akan kita kaji. Apa yang akan kita lakukan untuk bisa merubah ketika kita diberikan amanah menjadi Bupati Gowa," ucapnya.
(UMI)
Berita Terkait
Lebih Rileks Jelang Debat Kedua, Hati Damai  Tetap Turun Dengar Aspirasi Warga
Sulsel
Lebih Rileks Jelang Debat Kedua, Hati Damai Tetap Turun Dengar Aspirasi Warga
Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa nomor urut 2, Husniah Talenrang - Darmawangsyah Muin (Hati Damai) lebih rileks dan percaya diri jelang Debat Terbuka kedua
Senin, 28 Okt 2024 16:17
Tim Andalan Hati Ajak Masyarakat Nobar Debat Perdana Pilgub Sulsel, Ini Lokasinya!
Sulsel
Tim Andalan Hati Ajak Masyarakat Nobar Debat Perdana Pilgub Sulsel, Ini Lokasinya!
Tim Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) mengajak seluruh masyarakat untuk ikut nonton bareng Debat Perdana Pilgub yang akan berlangsung pada Senin (28/10/2024).
Minggu, 27 Okt 2024 20:17
Ini Makna Fusion, Gerakan AMAN yang Mencuri Perhatian di Closing Statement Debat Pilwalkot
Makassar City
Ini Makna Fusion, Gerakan AMAN yang Mencuri Perhatian di Closing Statement Debat Pilwalkot
Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor urut empat, Amri Arsyid-Rahman Bando tampil memukau pada debat perdana Pilwali Makassar yang digelar di Hotel Dalton, Sabtu 26 Oktober 2024.
Minggu, 27 Okt 2024 18:51
Mantapkan Sikap Politik, Komunitas Pemuda Gowa Dukung Husniah - Darmawangsyah
Sulsel
Mantapkan Sikap Politik, Komunitas Pemuda Gowa Dukung Husniah - Darmawangsyah
Pasangan calon bupati dan wakil bupati Gowa, Husniah Talenrang dan Darmawangsyah Muin (Hati Damai) kembali mendapat sorak sorai dukungan di tengah momentum peringatan Sumpah Pemuda
Minggu, 27 Okt 2024 16:01
Ribuan Warga Samata Nyatakan Dukungan ke Paslon Aurama' di Pilkada Gowa 2024
Sulsel
Ribuan Warga Samata Nyatakan Dukungan ke Paslon Aurama' di Pilkada Gowa 2024
Sekitar 1.000 warga Kelurahan Samata hadir dalam kampanye pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Amir Uskara-Irmawati (Aurama), yang berlangsung meriah pada kegiatan bertajuk Campaga Lo'mo, Sabtu (26/10) malam.
Minggu, 27 Okt 2024 08:21
Berita Terbaru