Labkesda Dinkes Bantaeng Bakal Hadirkan Layanan Kesehatan Paripurna

Kamis, 21 Nov 2024 21:01
Labkesda Dinkes Bantaeng Bakal Hadirkan Layanan Kesehatan Paripurna
Gedung Labkesda Bantaeng yang masih dalam proses pembangunan. Foto: SINDO Makassar/Bahar Karibo
Comment
Share
BANTAENG - Pemerintah Kabupaten Bantaeng, melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) membangun Gedung Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) yang dilengkapi dengan peralatan dan tenaga medis memadai.

Hal ini diungkap Sekretaris Dinkes Bantaeng Iwan Setiawan. Menurut Iwan Setiawan, pembangunan labkesda merupakan komitmen nyata Kemenkes dan Pemerintah Kabupaten Bantaeng untuk mempermudah layanan kesehatan.

"Keberadaan Labkesda sebuah karya pemerintah daerah, untuk menghadirkan layanan yang lebih baik bagi masyarakat Bantaeng," kata Iwan Setiawan, Kamis (21/11/2024).

Dia mengatakan, labkesda Bantaeng ini menyediakan berbagai layanan kesehatan sebagai bentuk dukungan terhadap transformasi kesehatan. Diantaranya, layanan masyarakat umum, instansi pemerintah serta swasta dengan layanan sampel klinik, sampel makanan dan minuman.

Kemudian, labkesda ini akan memberikan pelayanan terbaik bagi warga, seperti pemeriksaan darah, urine dan pemeriksaan lainnya untuk menentukan suatu diagnosa penyakit.

"Nantinya laboratorium ini berfungsi untuk memberikan pelayanan kesehatan secara menyeluruh di daerah ini," kata mantan Kepala PKM Sinoa ini.

Dikatakan, tahun 2023 Pemkab melalui Dinas Kesehatan mengajukan anggaran pembangunan fasilitas ini. Permohonan itu disetujui pada 2024 dengan nilai kontrak Rp11 miliar lebih, yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Ia berharap masyarakat Bantaeng mengetahui, mengenal, dan memahami pentingnya pemeriksaan pendahulu melalui pemeriksaan laboratorium, sebagai langkah awal dalam upaya mengenali kesehatan diri, keluarga, makanan-minuman serta kualitas air.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Bantaeng Andi Iksan kepada SINDO Makassar mengatakan, pelayanan laboratorium merupakan bagian dari fasilitas pelayanan penting dalam penegakan diaognosa dan keselamatan pasien.

Menurutnya, untuk meningkatakan mutu pelayanan, laboratorium kesehatan akan didukung sarana dan prasarana, sumber daya manusia sesuai standar. Juga dibutuhkan komitmen untuk mewujudkan yang maksimal kepada masyarakat.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru