Jurnalis MNC TV Bulukumba Dipukul dan Diancam Pistol Oknum Polisi saat Liputan Demo
Eky Hendrawan
Senin, 10 Apr 2023 21:37
Oknum anggota polisi diduga melakukan kekerasan terhadap jurnalis saat Liputan demo di Bulukumba. Foto: Ilustrasi
BULUKUMBA - Tindakan brutal oknum petugas kepolisian dalam mengamankan demonstrasi di Bulukumba berujung pada pemukulan wartawan MNC TV, Dirman Saso, Senin, (10/04/2023).
Oknum polisi yang melakukan pengamanan, bukan hanya mengincar mahasiswa yang demonstrasi, tapi juga jurnalis yang bertugas di lapangan.
Dirman Saso mendapat perlakukan kekerasan. Dada dan pundaknya dipukul oknum polisi, meski ia telah memperkenalkan diri sebagai wartawan.
"Saya di lempar batu dan dipukuli oleh oknum anggota Polres Bulukumba saat hendak merekam aksi demonstrasi yang berlangsung ricuh,” kata Dirman dalam keterangannya, Senin, (10/04/2023).
Akibatnya, Dirman merasa kesakitan usai dihujani bogem mentah oknum polisi pada bagian pundak dan dadanya. ”Usai saya dilempar batu dan dipukul saya dipaksa untuk menghapus video, tapi saya tidak mau," tegas Dirman.
Tak sampai disitu, meski ia telah mengaku wartawan oknum polisi itu tetap bringas. "Bahkan saya sudah teriak saya wartawan tapi oknum polisi itu tetap memukul saya,” ketusnya.
Yang membuat Dirman Saso tak menerima kejadian ini, karena dirinya diancam pistol oleh petugas kepolisian. "Yang saya tidak terima karena saya diancam pistol, padahal saya tidak melakukan perlawanan," ketus Dirman.
Atas tindakan itu, Dirman mengaku akan melaporkan kejadian tersebut ke Polres Bulukumba. "Saya akan melapor malam ini atas pemukulan dan pemaksaan penghapusan rekaman video," tegasnya.
Kapolres Bulukumba yang baru AKBP Ardiansyah yang dikonfirmasi masih belum bisa memberikan keterangan lebih dalam. "Masih pendalaman," singkatnya.
Oknum polisi yang melakukan pengamanan, bukan hanya mengincar mahasiswa yang demonstrasi, tapi juga jurnalis yang bertugas di lapangan.
Dirman Saso mendapat perlakukan kekerasan. Dada dan pundaknya dipukul oknum polisi, meski ia telah memperkenalkan diri sebagai wartawan.
"Saya di lempar batu dan dipukuli oleh oknum anggota Polres Bulukumba saat hendak merekam aksi demonstrasi yang berlangsung ricuh,” kata Dirman dalam keterangannya, Senin, (10/04/2023).
Akibatnya, Dirman merasa kesakitan usai dihujani bogem mentah oknum polisi pada bagian pundak dan dadanya. ”Usai saya dilempar batu dan dipukul saya dipaksa untuk menghapus video, tapi saya tidak mau," tegas Dirman.
Tak sampai disitu, meski ia telah mengaku wartawan oknum polisi itu tetap bringas. "Bahkan saya sudah teriak saya wartawan tapi oknum polisi itu tetap memukul saya,” ketusnya.
Yang membuat Dirman Saso tak menerima kejadian ini, karena dirinya diancam pistol oleh petugas kepolisian. "Yang saya tidak terima karena saya diancam pistol, padahal saya tidak melakukan perlawanan," ketus Dirman.
Atas tindakan itu, Dirman mengaku akan melaporkan kejadian tersebut ke Polres Bulukumba. "Saya akan melapor malam ini atas pemukulan dan pemaksaan penghapusan rekaman video," tegasnya.
Kapolres Bulukumba yang baru AKBP Ardiansyah yang dikonfirmasi masih belum bisa memberikan keterangan lebih dalam. "Masih pendalaman," singkatnya.
(GUS)
Berita Terkait
Sulsel
Kekerasan Terhadap Wartawan Kerap Terjadi, JOIN Luwu: Harus Ada Penegakan Hukum
Ketua JOIN Kabupaten Luwu, M Fatwa A Patang, mengecam dugaan kekerasan dan tindakan represif oleh aparat kepolisian kepada wartawan MNC saat meliput aksi.
Selasa, 11 Apr 2023 21:06
Sulsel
Usai Diintimidasi, Jurnalis MNC Media Laporkan Oknum Polisi di Bulukumba
Dirman Anwar, Jurnalis MNC Media menjadi korban pemukulan dan intimidasi oleh oknum anggota Polres Bulukumba, saat melakukan liputan aksi demonstrasi yang berujung bentrok.
Selasa, 11 Apr 2023 16:10
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
2
Bawaslu Telusuri Video Viral Pemdes Rinjani Siapkan Konsumsi Diduga untuk Kampanye Budiman-Akbar
3
Survei Terakhir Pilwalkot 2024: MULIA 44,3%, SEHATI 22% dan INIMI 18,9%, AMAN 0,7%
4
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
5
Jangan Gampang Percaya! Fitnah & Hoax Makin Gencar Serang MULIA di Masa Tenang
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
2
Bawaslu Telusuri Video Viral Pemdes Rinjani Siapkan Konsumsi Diduga untuk Kampanye Budiman-Akbar
3
Survei Terakhir Pilwalkot 2024: MULIA 44,3%, SEHATI 22% dan INIMI 18,9%, AMAN 0,7%
4
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
5
Jangan Gampang Percaya! Fitnah & Hoax Makin Gencar Serang MULIA di Masa Tenang