Ibu Pulang Bawa Akta Lahir, Program Inovatif Dinas Dukcapil Lutim

Kamis, 24 Apr 2025 15:02
Ibu Pulang Bawa Akta Lahir, Program Inovatif Dinas Dukcapil Lutim
Dukcapil Kabupaten Luwu Timur menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pelayanan prima dan inovatif kepada masyarakat. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Luwu Timur kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pelayanan prima dan inovatif kepada masyarakat, yang diberi nama “Ibu Pulang Bawa Akta Lahir” atau disingkat “IPBAL”.

Program ini merupakan bentuk nyata kehadiran pemerintah dalam menjamin hak identitas anak sejak dini. IPBAL dirancang merujuk pada visi-misi Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur untuk mempermudah akses layanan kependudukan hingga ke pelosok desa.

Melalui program ini, setiap ibu yang melahirkan akan langsung membawa pulang Akta Kelahiran, Kartu Identitas Anak (KIA), serta Kartu Keluarga (KK) terbaru, tanpa harus repot mengurus ke kantor Dukcapil, dan program ini telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Kepala Bidang Dalduk Dukcapil Lutim, Rosmala Dewi menjelaskan bahwa, program ini merupakan pengembangan dari inovasi sebelumnya, yakni Balada Capil, namun dengan cakupan yang lebih luas.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap anak di Luwu Timur memiliki identitas resmi sejak dini. Tak peduli tinggal di mana, di kota maupun pelosok desa, layanan tetap kami hadirkan,” tuturnya pada Kamis (24/04/2025)

“Prosesnya pun sangat mudah, cukup mengirimkan data melalui link yang kami sediakan, dan Tim IPBAL akan memproses serta mengantar dokumen langsung,” tambah Rosmala Dewi.

Sementara itu, pasangan Anggi Agusman Daulay, didampingi istrinya Mufadillah, yang telah merasakan manfaat IPBAL ini menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas hadirnya program ini.

“Alhamdulillah, saya sangat terbantu. Dengan adanya program IPBAL ini, saya tidak perlu lagi bolak-balik mengurus ke kantor. Semua dokumen anak kami sudah lengkap, mulai dari Akta Lahir, KIA, hingga KK baru. Terima kasih untuk pemerintah daerah, khususnya Dinas Dukcapil,” ujar Anggi.

Program IPBAL bukan hanya sekadar inovasi, tetapi juga wujud nyata pelayanan publik yang humanis dan proaktif, yang memastikan bahwa setiap anak Luwu Timur memiliki hak dasar berupa identitas resmi sejak hari pertama kehidupannya.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru