Bupati Bantaeng Uji Nurdin Hadiri Penamatan Madrasah Al-Mansur Biangloe
Minggu, 01 Jun 2025 18:04
Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri Penamatan Madrasah Tsanawiyah Al-Mansur dan Madrasah Aliyah Al Mansur Biangloe Tahun Ajaran 2024/2025. Foto: Istimewa
BANTAENG - Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri Penamatan Madrasah Tsanawiyah Al-Mansur dan Madrasah Aliyah Al Mansur Biangloe Tahun Ajaran 2024/2025.
Penamatan ini digelar di Lapangan Pondok Pesantren Al-Mansur, Minggu, 1 Juni 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Uji Nurdin yang turut didampingi mantan Bupati Bantaeng Prof Nurdin Abdullah ini sekaligus meresmikan Masjid Center Nur Al - Mansur Tamarunang Bantaeng.
"Buat adik-adik, pulang dari sini langsung cium tangan peluk orang tua kalian. Ucapkan terima kasih. Karena kita bisa sampai sejauh ini karena jasa orang tua kita. Begitupun guru-guru kalian. Jangan lupa jasa mereka," kata Uji Nurdin.
Kepala daerah termuda di Sulsel ini berkomitmen, mendukung kemajuan madrasah dan Pondok Pesantren Al-Mansur.
"Kami Pemkab Bantaeng akan mendukung penuh. Terkait jalan, secepatnya selesaikan administrasinya agar bisa dalam waktu dekat bisa kita aspal," katanya.
Sementara Ketua Yayasan Pendidikan Islam Al-Mansur Bantaeng, Syarifuddin memberikan apresiasi kepada Prof Nurdin Abdullah yang terus memberikan dukungannya.
"Tahun 2023 kemarin bapak prof Nurdin yang meletakkan batu pertama dan masuk sebagai pendiri masjid ini. Sekarang lewat anaknya bapak Bupati Uji yang meresmikan masjid ini. Terima kasih atas dukungannya yang tak henti-hentinya," pungkasnya.
Penamatan ini digelar di Lapangan Pondok Pesantren Al-Mansur, Minggu, 1 Juni 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Uji Nurdin yang turut didampingi mantan Bupati Bantaeng Prof Nurdin Abdullah ini sekaligus meresmikan Masjid Center Nur Al - Mansur Tamarunang Bantaeng.
"Buat adik-adik, pulang dari sini langsung cium tangan peluk orang tua kalian. Ucapkan terima kasih. Karena kita bisa sampai sejauh ini karena jasa orang tua kita. Begitupun guru-guru kalian. Jangan lupa jasa mereka," kata Uji Nurdin.
Kepala daerah termuda di Sulsel ini berkomitmen, mendukung kemajuan madrasah dan Pondok Pesantren Al-Mansur.
"Kami Pemkab Bantaeng akan mendukung penuh. Terkait jalan, secepatnya selesaikan administrasinya agar bisa dalam waktu dekat bisa kita aspal," katanya.
Sementara Ketua Yayasan Pendidikan Islam Al-Mansur Bantaeng, Syarifuddin memberikan apresiasi kepada Prof Nurdin Abdullah yang terus memberikan dukungannya.
"Tahun 2023 kemarin bapak prof Nurdin yang meletakkan batu pertama dan masuk sebagai pendiri masjid ini. Sekarang lewat anaknya bapak Bupati Uji yang meresmikan masjid ini. Terima kasih atas dukungannya yang tak henti-hentinya," pungkasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Pemkab Bantaeng Panen Perdana Penangkaran Padi Genjah dan Jagung
Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri kegiatan Panen Perdana Penangkaran Padi Genjah dan Jagung di Jalan Lingkar Barat, samping Kantor KPU Bantaeng, Rabu 28 Januari 2026.
Kamis, 29 Jan 2026 09:18
News
Bantaeng Raih UHC Award, Bupati Uji Nurdin: Ini Capaian Kita Bersama
Pemerintah Kabupaten Bantaeng berhasil meraih penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award tahun 2026 dari Pemerintah Pusat untuk Kategori Madya. Capaian ini meningkat dari tahun sebelumnya, yaitu Kategori Pratama.
Rabu, 28 Jan 2026 12:43
Sulsel
Bupati Fathul Fauzy Resmikan Pembangunan Pesantren Pertama di Ulu Ere
Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin, melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren As’adiyah Bonto Tangnga yang dirangkaikan dengan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
Minggu, 25 Jan 2026 16:48
Sulsel
Wabup Bantaeng Hadiri Wisuda Santri TPA Pajukukang
Wakil Bupati Bantaeng, H. Sahabuddin, menghadiri wisuda santri dan santriwati Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) se-Kecamatan Pajukukang yang digelar DPK BKPRMI Pajukukang di Aula Gedung Ihya Ulumuddin, Kampung Beru.
Minggu, 25 Jan 2026 16:19
Sulsel
Pemkab Bantaeng Sambut LHP BPK sebagai Upaya Perbaikan Tata Kelola
acara serah terima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di Auditorium Lantai II Kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan, Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Senin (19/1/2026).
Senin, 19 Jan 2026 18:13
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Status Tersangka Dipersoalkan, LP2D Sebut Putri Dakka Mainkan Isu PAW DPR
2
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
3
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
4
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
5
Kejar WTP ke-14, Bupati Gowa Dorong SKPD Teliti Selesaikan Rekomendasi BPK
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Status Tersangka Dipersoalkan, LP2D Sebut Putri Dakka Mainkan Isu PAW DPR
2
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
3
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
4
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
5
Kejar WTP ke-14, Bupati Gowa Dorong SKPD Teliti Selesaikan Rekomendasi BPK