Lepas Kafilah Sidrap ke STQH Tingkat Provinsi, Bupati Dollah Berpesan Soal Ini

Andi Mappanyukki
Kamis, 27 Apr 2023 17:34
Lepas Kafilah Sidrap ke STQH Tingkat Provinsi, Bupati Dollah Berpesan Soal Ini
Bupati Sidrap, Dollah Mando, melepas Kafilah Sidrap yang terdiri dari 15 orang untuk mengikuti STQH ke-33 tingkat Provinsi Sulsel di Kabupaten Selayar. Foto/Andi Mapanyukki
Comment
Share
SIDRAP - Bupati Sidrap, Dollah Mando, melepas Kafilah Sidrap yang terdiri dari 15 orang untuk mengikuti Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) ke-33 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) di Kabupaten Selayar.

Pelepasan dilakukan di Ruang Rapat Kantor Bupati Sidrap. Tampak hadir Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Muh Idris Usman, Penyelenggara Zakat Wakaf Kemenag Muh Tahir Mana dan Kepala Bagian (Kabag) Kesra Patriadi, para pelatih dan pendamping peserta.



Bupati Dollah pada kesempatan tersebut menyampaikan selamat dan berharap kepada peserta yan terpilih mewakili Kafilah Sidrap dapat mengukir prestasi terbaik di STQH ke-33 tingkat Sulsel. Ia juga berpesan kepada Kafilah Sidrap senantiasa menjaga nama baik daerah.

“Jaga akhlak dan sopan santun, menjaga hubungan harmonis yang dilandasi saling pengertian antara peserta, pelatih, official dan pimpinan kafilah. Tidak lupa senantiasa berdoa setiap keadaan, bersandar dan bertawakkal kepada Allah SWT," pesannya kepada peserta, Kamis (27/4/2023).

Dollah juga menyampaikan kepada seluruh peserta yang mewakili Kafilah Sidrap agar tak lupa berterima kasih kepada seluruh pelatih dan official yang mempersiapkan para peserta untuk mengikuti STQH.

Hal senada disampaikan oleh pihak Kemenag Sidrap, Muh Idris Usman, yang meminta agar peserta mempersiapkan dan terus berlatih agar meraih prestasi terbaik di STQH ke-33.



"Semoga dengan persiapan dan pelatihan tersebut dapat mengantarkan peserta STQH menjadi yang terbaik di tingkat provinsi maupun tingkat nasional," tandasnya.

Berikut peserta Kafilah Sidrap serta cabang lomba yang diikuti:

1. Ahmad Farid (Tilawah Anak-anak Putra)
2. Najwa Aliyah Ainun R. (Tilawah Anak-anak Putri)
3. Muammar Hijaz, S.Th.I. (Tilawah Dewasa Putra)
4. Asriani Abu (Tilawah Dewasa Putri)
5. Achmad Fajar Ramadhan (Hifzh 1 Juz dan Tilawah Putra)
6. Zuhrah Maysharoh (Hifzh 1 Juz dan Tilawah Putri)
7. Muhammad Jaad El Haq (Hifzh 5 Juz dan Tilawah Putra)
8. Najwa Salsabilah (Hifzh 5 Juz dan Tilawah Putri)
9. Mahatir Mubaraq (Hifzh 10 Juz Putra)
10. Nagla Fatinah (Hifzh 10 Juz Putri)
11. Fajar Mardiansa (Hifzh 20 Juz Putra)
12. Kayla Aulia Mahardika (Hifzh 20 Juz Putri)
13. Muhammad Fajar Surachman Yunus (Hifzh 30 Juz Putra)
14. Zakiyah (Hifzh 30 Juz Putra)
15. Irma Juliana Hasbullah (Hafalan 100 Hadist Putri)
(TRI)
Berita Terkait
Berita Terbaru