Kontingen Pramuka UIN Alauddin Raih Penghargaan Administrasi Terbaik 1

Luqman Zainuddin
Senin, 29 Mei 2023 08:54
Kontingen Pramuka UIN Alauddin Raih Penghargaan Administrasi Terbaik 1
Pembina Racana Alauddin Dr Muhammad Shuhufi menerima penghargaan Wakil Menteri Agama RI Zainut Tauhid Saadi. Foto: Istimewa
Comment
Share
GORONTALO - Perkemahan Wirakarya Nasional (PWN) XVI yang berlangsung di IAIN Gorontalo Resmi ditutup Wakil Menteri Agama Republik Indonesia Bapak Zainut Tauhid Sa'adi Jumat, 26 Mei 2023.

Dalam upacara penutupan PWN XVI turut hadir jajaran Kementerian Agama, pemerintah daerah sampai kepala desa tempat pengabdian anggota Pramuka selama perkemahan berlangsung.

Upacara penutupan PWN XVI diawali dengan tarian khas Gorontalo yang ditarikan oleh perwakilan peserta Pramuka dari setiap kontingen.



Pada akhir penutupan, panitia mengumumkan beberapa kategori pemenang, kontingen Pramuka UIN Alauddin Makassar berhasil meraih juara penghargaan administrasi terbaik 1 nasional.

Pengumuman SK apresiasi penghargaan dibacakan langsung Kepala Seksi Kemahasiswaan Kemenag RI, Amiruddin Kuba. Piagam penghargaan diterima Pembina Racana Alauddin Dr Muhammad Shuhufi ini diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Agama RI, Zainut Tauhid Sa'adi.

Waslitev dari UIN Raden Intan Lampung, Dr Ritawati mengatakan bahwa UIN Alauddin Makassar sangat wajar mendapatkan penghargaan ini.



"UIN Alauddin Makassar itu memiliki administrasi yang sangat rapi, berkas-berkas yang lengkap dengan desain yang cantik, sehingga tim penilai itu mengunggulkannya," jelas Rita yang juga Pelatih Kwartir Nasional ini.

Dr. Fatmawati ketika dikonfirmasi terkait penghargaan administrasi terbaik yang diberikan kepada UIN Alauddin Makassar mengatakan terkait administrasi kontingen, pihaknya tidak menyangka bisa meraih prestasi ini.

"Kami sangat terharu dengan perolehan penghargaan sebagai kontingen dengan administrasi terbaik ini. Meski setiap PWN PTK, administrasi kami memang selalu tampil wah dari yang lain, tetapi kami tidak menyangka kalo ada penghargaan dan apresiasi yang diberikan dalam bidang administrasi ini," ujarnya dengan senyum sumringah.



"Penghargaan dan apresiasi yang didapatkan ini, tentu menjadi kado buat UIN Alauddin Makassar yang sedang persiapan akreditasi PT," ucap Fatmawati yang juga menjabat sebagai Ketua Prodi Ilmu Falak ini.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru