Lansia di Kabupaten Luwu Timur Ditemukan Tewas di Rumah Kos

fitra budin
Senin, 12 Jun 2023 19:45
Lansia di Kabupaten Luwu Timur Ditemukan Tewas di Rumah Kos
Seorang Lansia di Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur (Lutim), Sulawesi Selatan (Sulsel) ditemukan meninggal dunia di rumah kosnya, Senin, (12/06/23). Foto: Istimewa
Comment
Share
LUWU TIMUR - Seorang Lansia di Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur (Lutim), Sulawesi Selatan (Sulsel) ditemukan meninggal dunia di rumah kosnya, Senin, (12/06/23).

Kasubsi PIDM Humas Polres Luwu Timur, Bripka Muh Taufik menjelaskan identitas korban adalah Aco Dg Maduppa (82) warga Dusun Lengkong, Desa Arolipu, Kecamatan Wotu.



"Korban awalnya ditemukan oleh keponakannya pada pukul 10:00 Wita. Dari kesaksian keponakan korban yakni (Fatir) saat ia mengetuk rumah korban dan memberikan salam tetapi tidak ada tanggapan, dan lantaran itu dia langsung masuk dan melihat korban sudah dalam kondisi mata terbuka dan tidak bergerak dan menduga korban telah MD," kata dia.

Dan dari informasi yang diperoleh, kata Taufik, korban memang menderita penyakit sakit sesak, batuk, dan mengalami bengkak di bagian kaki. Dan saat ini korban juga sementara menjalani rawat Jalan di rumahnya, setiap dua hari di ganti Perban di Puskesmas Wotu.

"Makanan sehari-hari korban juga kerap disediakan dan diantarkan oleh keponakannya. Apalagi kan awalnya itu keponakannya ingin membawakan roti untuk korban namun saat masuk korban sudah dalam kondisi meninggal dunia," kata Taufik.



Dan saat ini korban sementara di semayamkan di rumah kost-kostnya sambil menunggu keluarganya dari, Desa Lauwo, Kecamatan Burau.
(GUS)
Berita Terkait
Polres Lutim Bongkar Peredaran Obat Terlarang Jenis THD
Sulsel
Polres Lutim Bongkar Peredaran Obat Terlarang Jenis THD
Satres Narkoba Polres Luwu Timur berhasil mengungkap peredaran gelap obat-obatan terlarang jenis Trihexyphenidyl yang berlogo Y, dalam operasi penangkapan di Jalan Trans Sulawesi, Desa Laro, Kecamatan Burau, Kabupaten Luwu Timur.
Jum'at, 08 Nov 2024 16:22
Dua Pemuda Ditangkap Polisi dengan Barang Bukti 6,79 Gram Sabu di Luwu Timur
Sulsel
Dua Pemuda Ditangkap Polisi dengan Barang Bukti 6,79 Gram Sabu di Luwu Timur
Satuan Reserse Narkoba Polres Luwu Timur berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu di wilayah Dusun Salualla, Desa Bawalipu, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur.
Jum'at, 08 Nov 2024 15:01
Kasus Dugaan Korupsi PJU-TS 14 Desa Di Luwu Timur Terus Bergulir di Polisi
Sulsel
Kasus Dugaan Korupsi PJU-TS 14 Desa Di Luwu Timur Terus Bergulir di Polisi
Kasus dugaan korupsi penyalahgunaan kewenangan dalam pengadaan lampu Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) 14 desa di kabupaten Luwu Timur terus bergulir di Mapolres Luwu Timur.
Kamis, 31 Okt 2024 10:02
Kartu Lansia Ibas-Puspa Sejalan Program Prabowo, Budiman Sebut Wajib Dipercepat
Sulsel
Kartu Lansia Ibas-Puspa Sejalan Program Prabowo, Budiman Sebut Wajib Dipercepat
Program unggulan calon bupati dan wakil bupati Luwu Timur 2025-20230, Irwan Bachri Syam dan Puspawati Husler (Ibas-Puspa) berupa Kartu Lansia, ternyata sejalan dengan program bantuan sosial (bansos) pemerintah pusat.
Rabu, 23 Okt 2024 14:01
Dua Pengedar Sabu Dibekuk di Malili, Polres Lutim Sukses Gagalkan Jaringan Narkoba
Sulsel
Dua Pengedar Sabu Dibekuk di Malili, Polres Lutim Sukses Gagalkan Jaringan Narkoba
Dalam operasi yang penuh ketegangan, Satuan Reserse Narkoba Polres Luwu Timur kembali menunjukkan taringnya dengan membekuk dua pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu di Desa Balantang, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur baru-baru ini.
Kamis, 03 Okt 2024 14:03
Berita Terbaru