Rayakan Ultah ke-57, Prof Husain Syam Luncurkan Buku dan Lagu
Tim Sindomakassar
Jum'at, 07 Jul 2023 14:46

Rektor UNM Prof Husain Syam bersama sejumlah koleganya. Foto: Istimewa
MAKASSAR - Perayaan ulang tahun ke-57 Prof Dr Husain Syam hari ini, Jumat (7/7/2023) terasa lebih spesial. Pasalnya, di momen berbahagia ini, Rektor UNM itu meluncurkan buku dan lagu-lagu khusus.
Buku pria yang akrab disapa PHS ini diluncurkan berjudul "The Real Rektor". Buku yang ditulis jurnalis senior Makassar, Fachruddin Palapa dan Kepala Humas UNM Burhanuddin itu mengulas tentang inovasi yang telah dilakukan Prof Husain Syam selama dua periode memimpin UNM.
Termasuk di dalamnya pencapaian-pencapaian UNM dari satuan kerja berubah menjadi Badan Layanan Umum (BLU) dan kini mempersiapkan diri menjadi kampus PTN Berbadan Hukum.
Selanjutnya lagu-lagu tentang PHS dikemas dalam sebuah album khusus berjudul Tujuh. Di album ini ada tujuh buah lagu yang mengisahkan tentang sosok PHS dan nilai budaya.
Selain nilai budaya, lagu ini juga banyak menceritakan tentang tanah kelahirannya di Sulawesi Barat. Dua lagu di album ini berkisah tentang Sulbar. Kedua lagu itu berjudul Sulawesi Barat dan Untukmu Kembali. Lagu-lagu ini tentu saja menjadi bukti kecintaan Prof Husain Syam pada kampung halamannya di Tanah Mandar.
Yang berkesan juga adalah band yang membantu untuk proses recording dan mengaransemen lagu lagu tersebut adalah bentukan dari para dosen UNM.
Di hari bahagianya ini, tokoh yang disebut-sebut akan maju sebagai calon gubernur Sulbar pada Pilkada Sulbar 2024 mendatang ini juga mendapat ucapan selamat dari beberapa sahabat dan koleganya sejak Kamis malam tadi.
Para pimpinan universitas dan pimpinan fakultas lingkup UNM bahkan merayakan khusus hari lahir Prof Husain di rumah jabatan rektor malam tadi.
"Terima kasih atas doa dan ucapannya di hari berbahagia ini. Semoga keberkahan dan kebersamaan selalu hadir agar terus bisa melakukan hal-hal yang baik untuk almamater dan bangsa," kata Prof Husain.
Buku pria yang akrab disapa PHS ini diluncurkan berjudul "The Real Rektor". Buku yang ditulis jurnalis senior Makassar, Fachruddin Palapa dan Kepala Humas UNM Burhanuddin itu mengulas tentang inovasi yang telah dilakukan Prof Husain Syam selama dua periode memimpin UNM.
Termasuk di dalamnya pencapaian-pencapaian UNM dari satuan kerja berubah menjadi Badan Layanan Umum (BLU) dan kini mempersiapkan diri menjadi kampus PTN Berbadan Hukum.
Selanjutnya lagu-lagu tentang PHS dikemas dalam sebuah album khusus berjudul Tujuh. Di album ini ada tujuh buah lagu yang mengisahkan tentang sosok PHS dan nilai budaya.
Selain nilai budaya, lagu ini juga banyak menceritakan tentang tanah kelahirannya di Sulawesi Barat. Dua lagu di album ini berkisah tentang Sulbar. Kedua lagu itu berjudul Sulawesi Barat dan Untukmu Kembali. Lagu-lagu ini tentu saja menjadi bukti kecintaan Prof Husain Syam pada kampung halamannya di Tanah Mandar.
Yang berkesan juga adalah band yang membantu untuk proses recording dan mengaransemen lagu lagu tersebut adalah bentukan dari para dosen UNM.
Di hari bahagianya ini, tokoh yang disebut-sebut akan maju sebagai calon gubernur Sulbar pada Pilkada Sulbar 2024 mendatang ini juga mendapat ucapan selamat dari beberapa sahabat dan koleganya sejak Kamis malam tadi.
Para pimpinan universitas dan pimpinan fakultas lingkup UNM bahkan merayakan khusus hari lahir Prof Husain di rumah jabatan rektor malam tadi.
"Terima kasih atas doa dan ucapannya di hari berbahagia ini. Semoga keberkahan dan kebersamaan selalu hadir agar terus bisa melakukan hal-hal yang baik untuk almamater dan bangsa," kata Prof Husain.
(MAN)
Berita Terkait

Makassar City
AICBT Tawarkan Alumni UNM Kuliah Sambil Kerja di Australia
Australia International College Business and Technology memberikan kesempatan kepada alumni Universitas Negeri Makassar mengambil pendidikan Diploma di AICBT.
Rabu, 22 Nov 2023 17:06

Makassar City
Prof Husain Syam Minta Wisudawan Tak Berhenti Belajar: Jangan Berpuas Diri
Universitas Negeri Makassar menggelar wisuda periode November 2023 di Pelataran Menara Pinisi, pagi tadi. Pada wisuda kali ini, UNM meluluskan 1.000 orang.
Senin, 20 Nov 2023 13:25

Makassar City
Prof Husain Syam Puji IKA UNM Usai Buat Anies dan Ganjar Adu Gagasan
Ikatan Alumni (IKA) UNM berhasil mendatangkan dua calon presiden dalam sarasehan nasional, Sabtu (18/11/2023). Mereka adalah Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.
Sabtu, 18 Nov 2023 23:41

Sulsel
Tim Visitasi Tinjau Kesiapan Pembukaan Prodi Kedokteran UNM
Universitas Negeri Makassar terus menggenjot persiapan pembukaan Program Studi Kedokteran. Terbaru, UNM menerima kunjungan visitasi dari Tim Evaluasi Lapangan.
Selasa, 07 Nov 2023 14:34

News
IKA UNM Akan Hadirkan 3 Bakal Calon Presiden di Sarasehan Nasional
IKA UNM akan menghadirkan tiga bakal calon presiden pada Sarasehan Nasional 18 November. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian Mubes dan Reuni Akbar.
Senin, 30 Okt 2023 23:03
Berita Terbaru
Comments
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Ada Oknum PPS di Makassar Bikin Grup WA KPPS Padahal Belum Perekrutan
2

Kepala Bappelitbangda Jamu Direktur Kementan dengan Kopi Latimojong
3

Jalan Berliku Mewujudkan Merdeka Sinyal hingga Pelosok Negeri
4

Lantik Irpan Ketua Golkar Enrekang, TP Optimis Pohon Beringin Kembali Berjaya
5

Hasrullah Dorong Anggota KI Sulsel Terpilih Bisa Naik Kelas
6

All New Honda Accord Diluncurkan, Bermesin Hybrid dengan Teknologi Konektivitas
7

Sambut Pergantian Tahun, Hotel Royal Bay Makassar Usung Tema Magical Nigt Aladdin