Jelang Pileg 2024, Pimpinan DPRD Wajo Ingatkan Anggota Dewan Fokus Bekerja

Reza Pahlevi
Sabtu, 04 Nov 2023 19:22
Jelang Pileg 2024, Pimpinan DPRD Wajo Ingatkan Anggota Dewan Fokus Bekerja
Wakil Ketua II DPRD Wajo Andi Senurdin Husaini. Foto: SINDO Makassar/Reza Pahlevi
Comment
Share
WAJO - Pimpinan DPRD Kabupaten Wajo meminta seluruh anggota dewan agar tetap fokus bekerja menjalankan amanah rakyat. Meski ke depannya akan kembali mengikuti Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Ketua II DPRD Wajo Andi Senurdin Husaini. Menurutnya, menjelang Pileg 2024 kegiatan di DPRD Kabupaten Wajo harus tetap berjalan.

"Kegiatan lembaga harus tetap berjalan sebagaimana biasanya," ujarnya kepada SINDO Makassar, Jumat (3/11/2023).



Sebab kata Politisi Demokrat itu, sejumlah kegiatan anggota dewan telah disusun dan dijadwalkan. Oleh karena itu, tidak ada alasan bagi para anggota dewan untuk tidak menjalankan kegiatan tersebut.

"Badan Musyawarah (Banmus) sudah menetapkan jadwal kegiatan lembaga setiap bulan, artinya tidak bisa terganggu dengan Pemilu," katanya.

Olehnya itu ia berharap kepada 40 anggota DPRD Wajo agar kegiatan Pileg bukan menjadi suatu penghambat bagi para anggota dewan untuk tidak menjalankan tugas.



Karena disisa masa jabatan anggota dewan masih banyak yang perlu diselesaikan, baik kegiatan lembaga maupun kegiatan yang berkaitan dengan pemkab.

"Sekali lagi jangan tergangu dengan pemilu karena masih banyak agenda-agenda baik kegiatan lembaga maupun kegiatan yang berkaitan dengan kegiatan pemda yang perlu dituntaskan," tandasnya.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru