8 Hari Dapur Umum Pemkot Palopo, 10.000 Bungkus Makanan Dibuat untuk Korban Banjir Luwu
Jum'at, 10 Mei 2024 18:21

Posko dapur umum yang didirikan Pemerintah Kota Palopo di Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, terus melayani korban bencana alam Kabupaten Luwu. Foto: Humas Pemkot Palopo
LUWU - Posko dapur umum yang didirikan Pemerintah Kota Palopo di Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, terus melayani korban bencana alam Kabupaten Luwu.
Menurut salah satu Tim Tagana Dinas Sosial Palopo, Hamdani, pihaknya hingga hari kedelapan ini telah melayani kurang lebih 10.000 bungkus makanan untuk para korban bencana.
"Kurang lebih sudah tersalur sekira 10.000 bungkus untuk para korban, termasuk para relawan," kata Hamdani saat ditemui di dapur umum, Jum'at (10/05/2024).
Hamdani menjelaskan, tim dapur umum sudah mulai memasak sekira pukul 03.00 wita dini hari.
"Jam 06.00 wita itu, sudah ada perwakilan para korban yang datang untuk mengambil makanan di posko dapur umum ini," jelasnya.
Hamdani menambahkan, pihaknya dalam sehari rata-rata memasak sekira 200 kilo beras sebagai bahan makanan utama.
"Paling cepat kami istrahat itu jam 10 malam. Kadang sampai setengah 12 malam," tambahnya.
Sementara itu, Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, ditemui di posko dapur umum mengatakan, pihaknya berupaya maksimal dalam memberikan bantuan.
"Hampir semua perangkat di Kota Palopo kita kerahkan. Mulai dari tenaga kesehatan, hingga lurah dan camat semua kita libatkan," kata Asrul.
"Sebagai tetangga paling dekat, pemerintah Kota Palopo akan memberikan support yang maksimal kepada warga Luwu," tutupnya.
Untuk diketahui, posko dapur umum ini diinisiasi oleh Pj. Wali Kota Palopo, sehari setelah bencana banjir dan tanah longsor menimpa Kabupaten Luwu.
Turut hadir di posko dapur umum mendampingi Pj. Wali Kota yakni, Pj. TP-PKK Kota Palopo, Sekda Kota Palopo dan sejumlah kepala OPD
Menurut salah satu Tim Tagana Dinas Sosial Palopo, Hamdani, pihaknya hingga hari kedelapan ini telah melayani kurang lebih 10.000 bungkus makanan untuk para korban bencana.
"Kurang lebih sudah tersalur sekira 10.000 bungkus untuk para korban, termasuk para relawan," kata Hamdani saat ditemui di dapur umum, Jum'at (10/05/2024).
Hamdani menjelaskan, tim dapur umum sudah mulai memasak sekira pukul 03.00 wita dini hari.
"Jam 06.00 wita itu, sudah ada perwakilan para korban yang datang untuk mengambil makanan di posko dapur umum ini," jelasnya.
Hamdani menambahkan, pihaknya dalam sehari rata-rata memasak sekira 200 kilo beras sebagai bahan makanan utama.
"Paling cepat kami istrahat itu jam 10 malam. Kadang sampai setengah 12 malam," tambahnya.
Sementara itu, Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, ditemui di posko dapur umum mengatakan, pihaknya berupaya maksimal dalam memberikan bantuan.
"Hampir semua perangkat di Kota Palopo kita kerahkan. Mulai dari tenaga kesehatan, hingga lurah dan camat semua kita libatkan," kata Asrul.
"Sebagai tetangga paling dekat, pemerintah Kota Palopo akan memberikan support yang maksimal kepada warga Luwu," tutupnya.
Untuk diketahui, posko dapur umum ini diinisiasi oleh Pj. Wali Kota Palopo, sehari setelah bencana banjir dan tanah longsor menimpa Kabupaten Luwu.
Turut hadir di posko dapur umum mendampingi Pj. Wali Kota yakni, Pj. TP-PKK Kota Palopo, Sekda Kota Palopo dan sejumlah kepala OPD
(UMI)
Berita Terkait

Sulsel
Andi Nirawati Terima Banyak Keluhan Banjir dan Sampah saat Reses di Dapilnya
Anggota DPRD Sulsel, Andi Nirawati menggelar reses Masa Sidang II TA 2024/2025 di daerah pemilihannya (Dapil) yakni Maros, Pangkep, Barru dan Parepare.
Sabtu, 15 Mar 2025 21:31

Sulsel
BBWS Gandeng Pemkab Maros Lakukan Normalisasi Sungai
Pemkab Maros menggelar rapat koordinasi bersama Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang dan anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Patarai Amir, Rabu (12/3/2025).
Rabu, 12 Mar 2025 15:24

Makassar City
Makassar dan AS Perkuat Kemitraan di Bidang Pendidikan hingga Ekspor
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menerima langsung kunjungan kehormatan Konsul Jenderal (Konjen) Amerika Serikat untuk Indonesia Christopher Green, di Balai Kota Makassar, Senin (10/3/2025).
Selasa, 11 Mar 2025 09:00

News
AIA Minta BMKG Perkuat Mitigasi Banjir di Jabodetabek
Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA)meminta seluruh pihak untuk lebih proaktif dalam menghadapi banjir yang melanda Jabodetabek.
Selasa, 04 Mar 2025 21:09

Sulsel
Pasca Banjir, DLH Maros Angkut Sekitar 359 Ton Sampah
Sebanyak 359 ton sampah berhasil diangkut Dinas Lingkungan Hidup (DLH) akibat banjir yang melanda Kabupaten Maros beberapa waktu lalu.
Senin, 17 Feb 2025 13:31
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

LAZ Hadji Kalla Salurkan 10.000 Paket Sembako Idulfitri untuk Duafa
2

Ashabul Kahfi Dorong Kemnaker Jatuhkan Sanksi ke Perusahaan Tak Bayar THR
3

Pegawai Kanwil Kemenkum Sulsel Komitmen Kerja Sesuai SOP
4

Andi Sudirman Hadiri Pencanangan Gedung SDM Muhammadiyah Sulsel
5

Darmawangsyah Muin Ajak Masyarakat Bontonompo Biasakan Hidup Bersih dan Sehat
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

LAZ Hadji Kalla Salurkan 10.000 Paket Sembako Idulfitri untuk Duafa
2

Ashabul Kahfi Dorong Kemnaker Jatuhkan Sanksi ke Perusahaan Tak Bayar THR
3

Pegawai Kanwil Kemenkum Sulsel Komitmen Kerja Sesuai SOP
4

Andi Sudirman Hadiri Pencanangan Gedung SDM Muhammadiyah Sulsel
5

Darmawangsyah Muin Ajak Masyarakat Bontonompo Biasakan Hidup Bersih dan Sehat