Demokrat Merapat, Paket Andi Rosman-DBR Makin Kuat di Pilkada Wajo 2024
Ahmad Muhaimin
Selasa, 11 Jun 2024 16:17
Bakal Calon Bupati Wajo, Andi Rosman usai mengikuti fit and proper test di Demokrat. Foto: Istimewa
MAKASSAR - Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Wajo, Andi Rosman-dr Baso Rahmanuddin (DBR) makin kuat di Pilkada 2024. Terbaru, giliran Demokrat yang merapat ke paket ini.
Demokrat Sulsel menerbitkan surat tugas untuk 6 kabupaten/kota. Khusus di Wajo, partai berlambang mercy ini mengusung Andi Rosman-DBR.
“Pilkada Wajo itu ada Andi Rosman-Baso Rahmanuddin," kata Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah saat ditemu di ruang kerjanya di DPRD Sulsel, kemarin.
Andi Rosman mengapresiasi langkah Demokrat yang bergabung ke dalam koalisinya. Bergabungnya Demokrat membuat kekuatan paket ini makin kuat di Pilkada Wajo 2024.
"Kita memang mengharapkan, setelah ikut mekanisme, kami dapat restu dari Partai Demokrat. Segala hasil penilaian itu menjadi pertimbangan dari Partai Demokrat untuk mengusung kami di Kabupaten Wajo," ujarnya.
Bergabungnya Demokrat, membuat makin banyak parpol yang berada di barisan paket Andi Rosman-DBR.
Sejauh ini, tercatat Andi Rosman sudah mengamankan dukungan dari Gerindra 8 kursi, Golkar 5 kursi, Nasdem 4 kursi, PPP 2 kursi, Gelora 1 kursi. Dan terbaru Demokrat yang mengontrol 4 kursi juga resmi bergabung.
Andi Rosman bahkan telah mengamankan surat tugas dari PKB yang memiliki 6 kursi. Sekalipun kader PKB, Andi Tenri Liwang juga mengantongi surat tugas dari partainya itu.
"Kami hanya mengikuti mekanisme yang sedang berjalan. Tentu ada harapan kami dari partai dan juga ada harapan balik dari partai kepada kami yang akan diusung," sebut Andi Rosman.
Demokrat Sulsel menerbitkan surat tugas untuk 6 kabupaten/kota. Khusus di Wajo, partai berlambang mercy ini mengusung Andi Rosman-DBR.
“Pilkada Wajo itu ada Andi Rosman-Baso Rahmanuddin," kata Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah saat ditemu di ruang kerjanya di DPRD Sulsel, kemarin.
Andi Rosman mengapresiasi langkah Demokrat yang bergabung ke dalam koalisinya. Bergabungnya Demokrat membuat kekuatan paket ini makin kuat di Pilkada Wajo 2024.
"Kita memang mengharapkan, setelah ikut mekanisme, kami dapat restu dari Partai Demokrat. Segala hasil penilaian itu menjadi pertimbangan dari Partai Demokrat untuk mengusung kami di Kabupaten Wajo," ujarnya.
Bergabungnya Demokrat, membuat makin banyak parpol yang berada di barisan paket Andi Rosman-DBR.
Sejauh ini, tercatat Andi Rosman sudah mengamankan dukungan dari Gerindra 8 kursi, Golkar 5 kursi, Nasdem 4 kursi, PPP 2 kursi, Gelora 1 kursi. Dan terbaru Demokrat yang mengontrol 4 kursi juga resmi bergabung.
Andi Rosman bahkan telah mengamankan surat tugas dari PKB yang memiliki 6 kursi. Sekalipun kader PKB, Andi Tenri Liwang juga mengantongi surat tugas dari partainya itu.
"Kami hanya mengikuti mekanisme yang sedang berjalan. Tentu ada harapan kami dari partai dan juga ada harapan balik dari partai kepada kami yang akan diusung," sebut Andi Rosman.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Demokrat Sulsel Instruksikan Anggota DPRD Bentuk Desa Binaan sebagai Basis Suara
Partai Demokrat Sulsel menggelar orientasi anggota fraksi se-Sulawesi Selatan di Hotel Claro, Makassar. Kegiatan ini berlangsung selaman tiga hari yakni 14 sampai 16 November 2024.
Kamis, 14 Nov 2024 21:45
Sulsel
Politisi Perempuan PPP Andi Etti Siap Menangkan Pammase di Pilkada Wajo 2024
Politisi Perempuan Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Andi Nurhidayati Zainuddin mantap mendukung pasangan Amran Mahmud-Amran SE (PAMMASE) di Pilkada Wajo.
Selasa, 12 Nov 2024 23:50
Sulsel
Di Debat Pamungkas, KPU Wajo Ajak Wujudkan Pilkada Tertib dan Damai
KPU Wajo menggelar debat publik kedua antar pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati di Sallo Mall, Sengkang, pada Selasa, 12 November 2024.
Selasa, 12 Nov 2024 11:04
Sulsel
Fatma Wahyudin Tegaskan Ribuan Loyalisnya Siap Menangkan Andalan Hati di Pilgub Sulsel
Ribuan loyalis Sahabat FW yang dipimpin Anggota DPRD Sulsel dari Fraksi Demokrat, Fatma Wahyudin, menyatakan komitmennya memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati), pada Pilgub Sulsel 27 November mendatang.
Kamis, 07 Nov 2024 23:03
Sulsel
Ketua KPU Wajo Ajak Tolak Politik Uang & Berita Hoax, Peserta Debat Kompak Tepuk Tangan
KPU WAJO menggelar debat perdana Paslon Pilkada di Hotel Sallo Kabupaten Wajo pada Ahad (3/11/2024) hari ini. Pelaksanaannya berlangsung pagi tadi.
Minggu, 03 Nov 2024 14:49
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024