Laris Manis-Jadi Andalan Masyarakat Pedesaan, Pertashop di Sulawesi Capai 373 Titik
Selasa, 14 Feb 2023 07:30
Jumlah Pertashop semakin menjamur di Sulawesi, dari 46 titik pada 2020 menjadi 373 titik pada saat ini. Foto/Dok Pertamina
MAKASSAR - Pertashop seakan menjadi oase bagi masyarakat pedesaan. Semenjak kehadirannya, masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke SPBU untuk mendapatkan BBM berkualitas seperti Pertamax dan Dexlite dengan harga yang setara dan jaminan kualitas dan safety seperti di SPBU.
Jumlahnya pun kini menjamur di Sulawesi. Mulanya hanya berjumlah 46 titik pada 2020, kini telah mencapai 373 titik, yang tersebar di penjuru Sulawesi, dengan volume penjualan rata-rata 1 kilo liter/hari.
Area Manager Communication Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, mengatakan bahwa Pertashop masih menjadi primadona bisnis Perusahaan.
“Demand BBM di pedesaan sangat tinggi, ditambah dengan kepemilikan Pertashop yang mudah, murah dan cepat menjadikan perkembangannya sangat luar biasa," ujar Fahrougi, dalam keterangan persnya, Selasa (14/2/2023).
Saat ini beberapa Pertashop telah memperluas cakupannya. Selain berjualan oli dan gas LPG 3 Kg sesuai dengan konsep Pertashop yang menjadi one stop shopping for all Pertamina Products, para pengusaha juga menambah bisnis Non Fuel Retail seperti ATM, minimarket, barbershop, dan beberapa unit usaha lainnya.
“Bahkan salah satu Pertashop kita di Luwuk, Sulteng, menjadi pilot project BUMN Shop seperti Kantor Pos, Bulog dan layanan perbankan. Agaknya mereka sudah mempersiapkan Pertashop ini sebagai cikal bakal SPBU dengan modal terbatas,” imbuh Fahrougi
Para pengusaha Pertashop bahkan kini membentuk Himpunan Pengusaha DPD Pertashop Merah Putih yang menaungi segala aspirasi pemilik Pertashop.
Ketua DPD Pertashop Merah Putih Sulsel, H Abdul Salam, mengungkapkan pihaknya akan mendorong kepada pemda terkait kemudahan perizinan. Karena bagaimanapun mereka mendorong akses energi di pedesaan lebih terjangkau sehingga bahan pokok ikut turun.
“Kami berharap karena ini resmi dipermudah perizinan dari sisi pemda, supaya yang tidak resmi dan safety seperti Pertamini tidak semakin menjamur,” ujar Abdul Salam
Jumlahnya pun kini menjamur di Sulawesi. Mulanya hanya berjumlah 46 titik pada 2020, kini telah mencapai 373 titik, yang tersebar di penjuru Sulawesi, dengan volume penjualan rata-rata 1 kilo liter/hari.
Area Manager Communication Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, mengatakan bahwa Pertashop masih menjadi primadona bisnis Perusahaan.
“Demand BBM di pedesaan sangat tinggi, ditambah dengan kepemilikan Pertashop yang mudah, murah dan cepat menjadikan perkembangannya sangat luar biasa," ujar Fahrougi, dalam keterangan persnya, Selasa (14/2/2023).
Saat ini beberapa Pertashop telah memperluas cakupannya. Selain berjualan oli dan gas LPG 3 Kg sesuai dengan konsep Pertashop yang menjadi one stop shopping for all Pertamina Products, para pengusaha juga menambah bisnis Non Fuel Retail seperti ATM, minimarket, barbershop, dan beberapa unit usaha lainnya.
“Bahkan salah satu Pertashop kita di Luwuk, Sulteng, menjadi pilot project BUMN Shop seperti Kantor Pos, Bulog dan layanan perbankan. Agaknya mereka sudah mempersiapkan Pertashop ini sebagai cikal bakal SPBU dengan modal terbatas,” imbuh Fahrougi
Para pengusaha Pertashop bahkan kini membentuk Himpunan Pengusaha DPD Pertashop Merah Putih yang menaungi segala aspirasi pemilik Pertashop.
Ketua DPD Pertashop Merah Putih Sulsel, H Abdul Salam, mengungkapkan pihaknya akan mendorong kepada pemda terkait kemudahan perizinan. Karena bagaimanapun mereka mendorong akses energi di pedesaan lebih terjangkau sehingga bahan pokok ikut turun.
“Kami berharap karena ini resmi dipermudah perizinan dari sisi pemda, supaya yang tidak resmi dan safety seperti Pertamini tidak semakin menjamur,” ujar Abdul Salam
(RPL)
Berita Terkait
Ekbis
Akses Jalan Dibuka, Penyaluran BBM ke Luwu Raya Kembali Lancar
Pertamina Patra Niaga menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas dukungan penuh seluruh pihak yang berperan aktif, dalam memastikan kelancaran penyaluran energi bagi masyarakat di wilayah Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur.
Rabu, 28 Jan 2026 19:08
Ekbis
Pertamina Perkuat Pasokan LPG 3 Kg, Jaga Ketersediaan di Wajo
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan langkah penguatan pasokan LPG 3 kilogram (LPG subsidi) di Kota Sengkang, Kabupaten Wajo, terus dilakukan secara terukur
Kamis, 15 Jan 2026 16:06
News
Isi BBM Sambil Rayakan Natal, Santa Claus Sambut Pelanggan di SPBU
Perayaan Natal di SPBU Pertamina 74.951.19 Paal Dua, Kota Manado, pada Rabu (25/12/2025), berlangsung hangat dan penuh keceriaan.
Kamis, 25 Des 2025 19:29
News
Pertamina Tambah Pasokan Biosolar di Makassar Hadapi Lonjakan Akhir Tahun
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan ketersediaan BBM jenis Biosolar di wilayah Makassar dan sekitarnya dalam kondisi aman dan mencukupi.
Selasa, 23 Des 2025 15:26
News
SPBU Nelayan Donggala, Wujud Nyata Keadilan Energi di Pesisir
Pemerintah terus berupaya menghadirkan keadilan energi sekaligus mendorong pemerataan ekonomi hingga wilayah pesisir.
Senin, 22 Des 2025 23:46
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Membaca Hijrah Politik Rusdi Masse
2
Stabilkan Harga LPG 3Kg, Wabup Lutim Instruksikan Sanksi Berat bagi Pangkalan Nakal
3
Perkuat Sinergi Pedoman Kerja Teknis Keamanan Objek Vital Nasional
4
Peduli Kemanusiaan, SPJM Gelar Kegiatan Donor Darah
5
PLN dan Kejaksaan Tinggi Sulteng Perkuat Sinergi Pendampingan Hukum PSN
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Membaca Hijrah Politik Rusdi Masse
2
Stabilkan Harga LPG 3Kg, Wabup Lutim Instruksikan Sanksi Berat bagi Pangkalan Nakal
3
Perkuat Sinergi Pedoman Kerja Teknis Keamanan Objek Vital Nasional
4
Peduli Kemanusiaan, SPJM Gelar Kegiatan Donor Darah
5
PLN dan Kejaksaan Tinggi Sulteng Perkuat Sinergi Pendampingan Hukum PSN