BNI Gelar Bootcamp UMKM Journey to Export with BNI Xpora, Diikuti 10 UMKM Binaan

Jum'at, 21 Jul 2023 17:00
BNI Gelar Bootcamp UMKM Journey to Export with BNI Xpora, Diikuti 10 UMKM Binaan
BNI Regional Office 07 telah memulai kegiatan Bootcamp UMKM Journey to Export with BNI Xpora kepada 10 UMKM Binaan yang berorientasi ekspor yang lulus seleksi/kurasi pada Kamis (20/7/2023). Foto/Dok B
Comment
Share
MAKASSAR - Dalam rangkaian HUT BNI ke-77, BNI Regional Office 07 telah memulai kegiatan Bootcamp UMKM Journey to Export with BNI Xpora kepada 10 UMKM Binaan yang berorientasi ekspor yang lulus seleksi/kurasi pada Kamis (20/7/2023). Tentunya program ini diberikan kepada nasabah aktif BNI. Program ini akan berlansung secara intensif selama enam bulan, dari Juli sampai November 2023.

Area Head Regional Office 07, Edson Yudisthira, menyampaikan pelaksanaan kegiatan ini, BNI Xpora Regional 07 berkolaborasi dengan stakeholder terkait. Di antaranya yakni Bank Indonesia, Bea Cukai, Dinas Perdagangan, Asuransi Ekspor dan sebagainya.



BNI dan instansi terkait akan memberikan pendampingan kepada UMKM berupa asistensi ekspor impor, pencatatan & pengelolaan keuangan, dukungan permodalan dan layanan transaksi usaha menuju UMKM Go productive, Go Digital dan Go Global.

"Sehingga UMKM akan memiliki produk yang berdaya saing dan berkemampuan digital dalam proses bisnis serta akses pasar yang lebih luas di mancanegara melalui pameran produk bertaraf internasional & business matching dengan potensial buyer yang ada diluar negeri," ucap dia.

Saat ini, BNI memiliki tujuh kantor cabang di luar negeri, antara lain yakni BNI Singapura, BNI Hongkong, BNI Tokyo, BNI Seoul, BNI New York, BNI London dan BNI Amsterdam. Semua kantor cabang itu tentunya akan mensupport pelaku usaha potensi ekspor yang ada di Indonesia, terkhusus area kerja BNI Xpora Regional 07 yang menjadi hub untuk Indonesia timur (Sulawesi, Maluku & Papua).

Salah satu peserta dari Raja Madu Sulawesi menyampaikan sebagai salah satu peserta batch I bootcamp, pihaknya mengungkapkan rasa syukur dan bangga mengikuti program UMKM Journey to Export with BNI Xpora. Kegiatan ini sangat bermanfaat karena pihaknya mendapatkan banyak insight pengelolaan usaha.



Di samping itu, juga ada tips & trik pembuatan company profile untuk tujuan business matching ke potensial buyer agar closing. Dan yang membuat pihaknya tambah bersemangat lagi karena BNI memiliki layanan dan produk yang unggul seperti jaringan kantor yang tersebar luas, e-Channel (BNI Mobile Banking, BNI Direct, EDC), Agen 46 dan QRIS BNI.

"Juga komitmen BNI untuk melakukan pendampingan, dan pemberdayaan yang didukung sepenuhnya oleh tujuh kantor cabang BNI di luar negeri sehingga produk UMKM kami dapat bersaing dan menembus pasar mancanegara yang menjadi cita-cita kami," pungkasnya.
(TRI)
Berita Terkait
Berita Terbaru