Appi-Aliyah Siap Adu Gagasan pada Debat Perdana Pilwalkot Makassar 2024

Jum'at, 25 Okt 2024 22:20
Appi-Aliyah Siap Adu Gagasan pada Debat Perdana Pilwalkot Makassar 2024
Pasangan Calon Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham siap menghadapi debat perdana Pilwali Makassar 2024. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Pasangan Calon Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham siap menghadapi debat perdana Pilwali Makassar 2024. Debat ini akan berlangsung di Hotel Dalton, Kota Makassar, pada Sabtu, 26 Oktober 2024, pukul 13.00 Wita.

Dalam debat tersebut, empat pasangan calon (paslon) akan beradu gagasan.

Tema debat kali ini adalah "Peningkatan Kesejahteraan Melalui Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI," yang mencakup berbagai sub-tema yang akan dibahas oleh masing-masing paslon.

Juru bicara MULIA, Andi Januar Jaury Dharwis, menegaskan bahwa Appi telah mempersiapkan diri untuk menghadapi debat ini.

Terlebih, Appi memiliki cita-cita besar untuk menyelenggarakan pemerintahan yang mengoptimalkan aspek pelayanan dan kesejahteraan masyarakat.



Bagi Appi dan Aliyah, konsep pelayanan yang inklusif merupakan kunci untuk melanjutkan pencapaian sebelumnya.

"Kami percaya bahwa pelayanan harus dapat diakses oleh semua warga tanpa sekat," ujar Andi Januar kepada wartawan, Jumat, 25 Oktober 2024.

Kesetaraan dalam pelayanan yang berlandaskan hak asasi manusia menjadi fokus utama bagi pasangan nomor urut satu.

"Dengan pelayanan inklusi yang jelas terhubung dengan tujuh agenda MULIA, kami ingin memberikan akses layanan kepada siapa saja tanpa sekat," kata Andi Januar.

Andi Januar menambahkan bahwa pasangan MULIA berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap warga Makassar mendapatkan layanan yang adil, melindungi, dan memberdayakan mereka.

Konsep kesejahteraan di sini mencakup pelayanan di berbagai bidang yang dapat mengurangi beban warga.



"Dengan demikian, daya beli serta penghasilan mereka dapat terjaga untuk memenuhi kebutuhan dasar," jelasnya.

Andi Januar juga menjelaskan langkah-langkah strategis untuk mengantisipasi serangan dari lawan.

Menurutnya, pertanyaan dalam debat ini akan bersifat acak tetapi tetap terfokus pada tema yang telah ditentukan.

"Pertanyaan yang akan diajukan bersifat random, tetapi terbingkai oleh tema yang sudah ditetapkan untuk sesi debat pertama ini. MULIA telah mempelajari dan mengembangkan konsep sesuai lingkup tema debat ini selama tahapan kampanye," tegas Andi Januar.

Oleh karena itu, Ketua Bappilu Partai Demokrat Sulsel itu percaya bahwa dengan persiapan matang, Appi dapat menjawab pertanyaan dengan baik.

Andi Januar juga berharap interaksi selama debat tetap berorientasi pada tema yang telah ditentukan.

"Kami berharap segala interaksi dari seluruh stakeholder debat tetap dalam orientasi tema yang sudah ditentukan," jelasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Walkot Munafri Pelajari Konsep Perumahan Berbasis Keadilan Sosial di Karl-Marx-Hof Austria
Makassar City
Walkot Munafri Pelajari Konsep Perumahan Berbasis Keadilan Sosial di Karl-Marx-Hof Austria
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin mengikuti agenda kunjungan lapangan (site visit) ke sejumlah lokasi strategis di Kota Vienna, Austria, Rabu (02/07). Kunjungan ini dalam rangkaian kegiatan World Cities Summit Mayors Forum 2025.
Kamis, 03 Jul 2025 12:27
Makassar Bangun Sinergi Global pada World Cities Summit Mayors Forum di Austria 2025
Makassar City
Makassar Bangun Sinergi Global pada World Cities Summit Mayors Forum di Austria 2025
Dalam rangka memperkuat peran Kota Makassar di kancah internasional, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menghadiri World Cities Summit Mayors Forum (WCSMF) 2025 yang digelar di Vienna, Austria.
Kamis, 03 Jul 2025 10:33
Kumpulkan Lagi DPD II, Appi Pertegas Didukung Mayoritas Pemilik Suara di Musda Golkar Sulsel
Sulsel
Kumpulkan Lagi DPD II, Appi Pertegas Didukung Mayoritas Pemilik Suara di Musda Golkar Sulsel
Ketua DPD II Golkar Makassar, Munafri Arifuddin Kembali mengumpulkan DPD II kabupaten/kota jelang pelaksanaan musyawarah daerah (Musda). Langkah ini untuk mempertegas bahwa Appi didukung mayoritas pemilik suara.
Minggu, 29 Jun 2025 19:03
Tunaikan Janji Politik, Appi-Aliyah Wujudkan Program Sambungan Air Gratis Bagi Warga Makassar
Makassar City
Tunaikan Janji Politik, Appi-Aliyah Wujudkan Program Sambungan Air Gratis Bagi Warga Makassar
Pemerintah Kota Makassar menunjukkan keberpihakan nyata kepada rakyat kecil. Dengan semangat melayani dan membenahi dari hulu, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin bersama Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham menggagas langkah progresif.
Kamis, 26 Jun 2025 16:12
Munafri-Aliyah Bawa Makassar Jadi Contoh Nasional Perlindungan Sosial Tenaga Kerja
Makassar City
Munafri-Aliyah Bawa Makassar Jadi Contoh Nasional Perlindungan Sosial Tenaga Kerja
Komitmen Pemerintah Kota Makassar dalam memberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi masyarakat kembali menuai apresiasi nasional.
Kamis, 26 Jun 2025 14:03
Berita Terbaru