Uji Nurdin Optimis Andira Bantaeng jadi Penyanyi Dangdut Masa Depan Indonesia

Jum'at, 25 Okt 2024 20:11
Uji Nurdin Optimis Andira Bantaeng jadi Penyanyi Dangdut Masa Depan Indonesia
Calon Bupati Bantaeng nomor urut 1, M. Fathul Fauzy Nurdin memberi dukungan langsung kepada Finalis 13 Besar Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2024 asal Kabupaten Bantaeng, Andira. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Calon Bupati Bantaeng nomor urut 1, M. Fathul Fauzy Nurdin memberi dukungan langsung kepada Finalis 13 Besar Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2024 asal Kabupaten Bantaeng, Andira.

Dukungan tersebut disampaikan saat Uji Nurdin menjamu makan Andira berserta keluarga di Pantai Losari, Kota Makassar, Jumat, 25 Oktober 2024.

Diketahui, Andira tiba di Makassar Jumat sore setelah menyelesaikan babak 13 besar KDI di Jakarta, dilangsungkan di MNC GROUP Tower.

Uji Nurdin optimis, Andira Bantaeng bakal menjadi penyanyi dangdut di masa depan.

"Alhamdulilah Andira berhasil sejauh ini. Hal ini membuktikan, anak-anak muda Bantaeng terkhusus Andira memiki potensi yang luar biasa karena mampu bersaing secara nasional. Saya secara pribadi tetap merasa bangga," ungkapnya.

Uji Nurdin berharap, Andira terus mengasah kemampuannya. Mengingat, Andira memiliki potensi yang akan membawa nama baik Sulsel sebagai penyanyi dangdut masa depan Indonesia.

"Saya yakin, suatu saat Andira bisa meraih mimpinya. Karena bagi saya, Andira punya bakat untuk menjadi penyanyi dangdut masa depan yang akan mengharumkan nama Sulsel terkhusus Kabupaten Bantaeng," ungkapnya.

Sementara Finalis 13 Besar KDI 2024 asal Bantaeng, Andira mengaku bangga mendapat dukungan langsung dari Uji Nurdin. Meski gagal di KDI 2024, dukungan Uji Nurdin tetap menjadi motivasi agar tetap semangat belajar menjadi penyanyi dangdut profesional.

"Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang selalu diberikan oleh kaka Uji berserta keluarga dan simpatisan. Dukungan ini sangat berharga buat saya dan keluarga untuk bangkit," pungkasnya.
(UMI)
Berita Terkait
YBH PA Bangkit Pecat Oknum Terduga Pelecehan Seksual, Beri Pendampingan Korban
Sulsel
YBH PA Bangkit Pecat Oknum Terduga Pelecehan Seksual, Beri Pendampingan Korban
Yayasan Bantuan Hukum Perempuan dan Anak (YBH PA) Bangkit mengambil langkah tegas dengan memberhentikan secara tidak hormat salah satu pengurusnya berinisial MF.
Jum'at, 02 Jan 2026 15:22
Isra’ Mi’raj 1447 H, Bupati Bantaeng Ajak Masyarakat Perkuat Spirit Keimanan
Sulsel
Isra’ Mi’raj 1447 H, Bupati Bantaeng Ajak Masyarakat Perkuat Spirit Keimanan
Bupati Bantaeng M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H/2026 Masehi yang dirangkaikan zikir dan doa bersama di Masjid Syekh Abdul Gani, Jalan Elang.
Kamis, 01 Jan 2026 12:53
Perayaan Natal Bersama, Bupati Bantaeng Apresiasi Kerukunan Antarumat Beragama
Sulsel
Perayaan Natal Bersama, Bupati Bantaeng Apresiasi Kerukunan Antarumat Beragama
Bupati Bantaeng, Muh. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri Perayaan Natal Bersama Umat Kristiani Kabupaten Bantaeng yang dirangkaikan dengan ramah tamah bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Bantaeng.
Selasa, 30 Des 2025 10:12
Panen Perdana Bawang Merah Lokana, Bantaeng Siap Jadi Daerah Penghasil Benih Terbaik
Sulsel
Panen Perdana Bawang Merah Lokana, Bantaeng Siap Jadi Daerah Penghasil Benih Terbaik
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantaeng yang bekerjasama dengan Fakulktas Pertanian Universitas Hasanuddin (Unhas), menggelar Panen Perdana Bawang Merah, di Desa Bonto Maccini, Kecamatan Sinoa, Minggu, 28 Desember 2025.
Minggu, 28 Des 2025 22:04
Pemkab Bantaeng Terima Mahasiswa KKN Unhas, Dukung Program Pembangunan Daerah
Sulsel
Pemkab Bantaeng Terima Mahasiswa KKN Unhas, Dukung Program Pembangunan Daerah
Pemerintah Kabupaten Bantaeng secara resmi menerima 250 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Gelombang 115 Universitas Hasanuddin Makassar. Kegiatan penerimaan tersebut dilaksanakan di Gedung Balai Kartini Bantaeng, Selasa 23 Desember 2025.
Rabu, 24 Des 2025 11:02
Berita Terbaru