Pemkot Makassar Bakal Hadirkan Ruang Penitipan Anak Bagi ASN
Selasa, 24 Jun 2025 07:30
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin memberikan keterangan kepada awak media beberapa waktu yang lalu. Foto: SINDO Makassar/Dok
MAKASSAR - Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan lingkungan kerja yang profesional sekaligus humanis.
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menekankan pentingnya profesionalisme ASN dengan memisahkan urusan pribadi dari tanggung jawab pekerjaan, termasuk kebiasaan membawa anak kecil ke kantor.
"Pegawai serta ASN harus fokus pada pekerjaan, tidak membawa urusan pribadi ke tempat kerja. Karena itu, kami akan menyiapkan ruang penitipan anak agar para ibu bisa bekerja dengan tenang dan profesional," ujar Munafri, usai pelantikan P3K di Lapangan Karebosi Makassar, kemarin.
Kata Munafri, tidak semua pegawai memiliki akses terhadap layanan pengasuhan anak. Maka dari itu, Pemkot Makassar akan menyiapkan dua alternatif lokasi penitipan anak, satu di kawasan Balai Kota, dan satu lagi di lingkungan pemukiman ASN.
"Kita melihat langsung di lapangan, banyak pegawai membawa anak karena tidak ada yang membantu merawat," katanya.
Appi sapaan karibnya menuturkan bahwa langkah tersebut merupakan bagian dari upaya Pemkot Makassar membangun sistem birokrasi yang produktif sekaligus responsif terhadap kebutuhan sosial ASN.
Dia menambahkan, inisiatif ini diharapkan turut mendukung peningkatan partisipasi perempuan dalam dunia kerja dan mengurangi stres kerja yang berkaitan dengan beban ganda sebagai ibu dan pegawai.
"Maka solusinya, kita siapkan ruang penitipan yang layak, minimal selama jam kerja, agar mereka bisa fokus tanpa harus cemas akan anak-anaknya," jelas Appi.
Lebih jauh, Alumnus Universitas Hasanuddin itu juga menekankan pentingnya menyediakan tenaga pengasuh dan pendidik yang terlatih di tempat penitipan tersebut, agar anak-anak tidak hanya aman, tetapi juga tetap mendapatkan stimulasi dan pembelajaran yang sesuai usia.
"Infrastruktur ini bukan sekadar tempat menitipkan anak, tapi juga ruang tumbuh kembang yang berkualitas. Anak-anak bisa berinteraksi dengan teman-teman seusia, dan orang tua bisa bekerja dengan lebih tenang," pungkasnya.
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menekankan pentingnya profesionalisme ASN dengan memisahkan urusan pribadi dari tanggung jawab pekerjaan, termasuk kebiasaan membawa anak kecil ke kantor.
"Pegawai serta ASN harus fokus pada pekerjaan, tidak membawa urusan pribadi ke tempat kerja. Karena itu, kami akan menyiapkan ruang penitipan anak agar para ibu bisa bekerja dengan tenang dan profesional," ujar Munafri, usai pelantikan P3K di Lapangan Karebosi Makassar, kemarin.
Kata Munafri, tidak semua pegawai memiliki akses terhadap layanan pengasuhan anak. Maka dari itu, Pemkot Makassar akan menyiapkan dua alternatif lokasi penitipan anak, satu di kawasan Balai Kota, dan satu lagi di lingkungan pemukiman ASN.
"Kita melihat langsung di lapangan, banyak pegawai membawa anak karena tidak ada yang membantu merawat," katanya.
Appi sapaan karibnya menuturkan bahwa langkah tersebut merupakan bagian dari upaya Pemkot Makassar membangun sistem birokrasi yang produktif sekaligus responsif terhadap kebutuhan sosial ASN.
Dia menambahkan, inisiatif ini diharapkan turut mendukung peningkatan partisipasi perempuan dalam dunia kerja dan mengurangi stres kerja yang berkaitan dengan beban ganda sebagai ibu dan pegawai.
"Maka solusinya, kita siapkan ruang penitipan yang layak, minimal selama jam kerja, agar mereka bisa fokus tanpa harus cemas akan anak-anaknya," jelas Appi.
Lebih jauh, Alumnus Universitas Hasanuddin itu juga menekankan pentingnya menyediakan tenaga pengasuh dan pendidik yang terlatih di tempat penitipan tersebut, agar anak-anak tidak hanya aman, tetapi juga tetap mendapatkan stimulasi dan pembelajaran yang sesuai usia.
"Infrastruktur ini bukan sekadar tempat menitipkan anak, tapi juga ruang tumbuh kembang yang berkualitas. Anak-anak bisa berinteraksi dengan teman-teman seusia, dan orang tua bisa bekerja dengan lebih tenang," pungkasnya.
(MAN)
Berita Terkait
Makassar City
Lewat Bimtek SPBE, Pemkot Makassar Dorong Tata Kelola Digital Terpadu
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menggelar Bimbingan Teknis Penyusunan Arsitektur Sistem Informasi dan Arsitektur SPBE di Aston Hotel Makassar, Kamis (23/10/2025).
Kamis, 23 Okt 2025 19:15
News
Pemkot Makassar Kucurkan Rp8 Miliar Buat Urban Farming Percontohan
Pemkot Makassar mengalokasikan dana miliaran rupiah untuk membangun dua kawasan percontohan Grand House Urban Farming di Barombong, Kecamatan Tamalate dan Sudiang, Kecamatan Biringkanaya.
Kamis, 23 Okt 2025 06:49
Makassar City
Ranperda Prioritas DPRD Makassar Perkuat SDM hingga Wujudkan Birokrasi Modern
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri Rapat Paripurna Keenam Masa Persidangan Pertama Tahun 2025/2026 DPRD Kota Makassar melalui aplikasi Zoom Meeting
Selasa, 21 Okt 2025 19:23
Makassar City
67 Petugas Damkar Makassar Jalani Pelatihan Kesigapan dan Keterampilan
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin membuka Diklat Pemadaman I In House Training Program 70 JP Tahun 2025 bagi aparatur dan petugas lapangan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Makassar, Selasa (21/10/2025).
Selasa, 21 Okt 2025 19:10
Makassar City
FGD Kominfo Makassar Fokus Tetapkan Standar Layanan dan SLA Lontara+
Dinas Kominfo Kota Makassar menggelar FGD bertema “Kolaborasi OPD dalam Audit TIK dan Penetapan Standar Layanan Lontara+”, Senin (20/10/2025) di Hotel Aston Makassar.
Senin, 20 Okt 2025 20:24
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Dugaan Perselingkuhan Anggota DPRD Jeneponto Bakal Dibawa ke Pidana dan Etik Partai
2
Jalan Rusak Segera Dikerja, Pemuda Kindang Apresiasi Perjuangan AIA dan Bupati Bulukumba
3
Off-Road Adventure Troff Hasanuddin Jadi Wadah Sinergi Pemkab Gowa dan TNI
4
Pertamina Pastikan Takaran BBM di SPBU Sulbar Akurat & Sesuai Standar
5
Bupati Uji Nurdin Ajak Masyarakat Gemar Membaca
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Dugaan Perselingkuhan Anggota DPRD Jeneponto Bakal Dibawa ke Pidana dan Etik Partai
2
Jalan Rusak Segera Dikerja, Pemuda Kindang Apresiasi Perjuangan AIA dan Bupati Bulukumba
3
Off-Road Adventure Troff Hasanuddin Jadi Wadah Sinergi Pemkab Gowa dan TNI
4
Pertamina Pastikan Takaran BBM di SPBU Sulbar Akurat & Sesuai Standar
5
Bupati Uji Nurdin Ajak Masyarakat Gemar Membaca