Edward Horas Reses di Kelurahan Gunung Sari, Warga Keluhkan PPDB Berbasis Zonasi
Rabu, 22 Nov 2023 17:43
Edward Wijaya Horas bersama masyarakat Kelurahan Gunung Sari, 14 November lalu. Foto: Istimewa
MAKASSAR - Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan Edward Wijaya Horas menggelar kegiatan reses masa persidangan pertama tahun 2023/2024. Kegiatan ini digelar dari 7-14 November 2023.
Total ada delapan titik reses yang dilakukan oleh ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Sulsel itu. Khusus di titik ketiga, Edward Horas menemui warga di Kelurahan Gunung Sari, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Kamis 9 November 2023.
Di titik ini, warga mengeluhkan soal proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) berbasis zonasi yang diterapkan untuk tingkat sekolah menengah atas (SMA). Mereka meminta dilakukan peninjauan ulang terhadap kebijakan tersebut.
"Sebagian besar warga meminta pelaksanaan sistem zonasi ini dikaji ulang dan dilakukan perbaikan-perbaikan ke depannya,” kata Edward Horas seperti dalam siaran pers yang diterima SINDO Makassar, Rabu (22/11/2023).
Baca juga: Reses DPRD Palopo, Masyarakat Diminta Usulkan Program Sebanyak-banyaknya
Permasalahan ini, kata anggota Komisi A DPRD Sulsel tersebut, perlu mendapatkan perhatian serius. Sebab katanya, sudah banyak aspirasi yang masuk ke DPRD Sulsel terkait pelaksanaan PPDB yang dianggap banyak merugikan masyarakat.
"Banyak keluhan dan aspirasi yang masuk dari masyarakat terkait pelaksanaan sistem zonasi tersebut. Sehingga hal ini harus menjadi perhatian bersama semua instansi terkait," tambah Edward Horas.
Warga Kelurahan Gunung Sari lainnya meminta bantuan modal bagi pelaku UMKM. Hal ini diharapkan dapat menjadi stimulan agar para pelaku usaha kecil menengah ini kembali menggeliat yang tentunya akan berdampak pada perputaran ekonomi masyarakat.
"Konstituen kami juga berharap digalakkannya kembali pelatihan-pelatihan kewirausahaan, khususnya bagi anak muda. Semoga saja ini bisa menjadi titik awal kebangkitan dunia usaha kita," demikian Edward Horas.
Total ada delapan titik reses yang dilakukan oleh ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Sulsel itu. Khusus di titik ketiga, Edward Horas menemui warga di Kelurahan Gunung Sari, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Kamis 9 November 2023.
Di titik ini, warga mengeluhkan soal proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) berbasis zonasi yang diterapkan untuk tingkat sekolah menengah atas (SMA). Mereka meminta dilakukan peninjauan ulang terhadap kebijakan tersebut.
"Sebagian besar warga meminta pelaksanaan sistem zonasi ini dikaji ulang dan dilakukan perbaikan-perbaikan ke depannya,” kata Edward Horas seperti dalam siaran pers yang diterima SINDO Makassar, Rabu (22/11/2023).
Baca juga: Reses DPRD Palopo, Masyarakat Diminta Usulkan Program Sebanyak-banyaknya
Permasalahan ini, kata anggota Komisi A DPRD Sulsel tersebut, perlu mendapatkan perhatian serius. Sebab katanya, sudah banyak aspirasi yang masuk ke DPRD Sulsel terkait pelaksanaan PPDB yang dianggap banyak merugikan masyarakat.
"Banyak keluhan dan aspirasi yang masuk dari masyarakat terkait pelaksanaan sistem zonasi tersebut. Sehingga hal ini harus menjadi perhatian bersama semua instansi terkait," tambah Edward Horas.
Warga Kelurahan Gunung Sari lainnya meminta bantuan modal bagi pelaku UMKM. Hal ini diharapkan dapat menjadi stimulan agar para pelaku usaha kecil menengah ini kembali menggeliat yang tentunya akan berdampak pada perputaran ekonomi masyarakat.
"Konstituen kami juga berharap digalakkannya kembali pelatihan-pelatihan kewirausahaan, khususnya bagi anak muda. Semoga saja ini bisa menjadi titik awal kebangkitan dunia usaha kita," demikian Edward Horas.
(MAN)
Berita Terkait
Sulsel
DPRD Sulsel Tegaskan Lahan 394 Hektare PT IHIP Aset Sah Pemkab Luwu Timur
DPRD Sulsel menggelar RDP terkait Perjanjian Kerja Sama antara Pemkab Lutim dengan PT IHIP tentang Penggunaan Lahan Bekas Kompensasi DAM Karebbe di Desa Harapan, Kecamatan Malili.
Kamis, 18 Des 2025 19:18
Sulsel
Kementerian PU Hanya Rehab Gedung DPRD Sulsel, Disebut Bangunan Kokoh & Selesai 6 Bulan
Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum bersama PT Hutama Karya resmi menandatangani kontrak paket rehabilitasi dan rekonstruksi bangunan gedung negara serta prasarana publik yang terdampak aksi demonstrasi di Provinsi Sulawesi Selatan.
Kamis, 11 Des 2025 22:02
Sulsel
Hindari Ketegangan Warga dengan TNI, DPRD Sulsel Usul Lokasi Pembangunan Batalyon Digeser
Komisi C DPRD Sulsel merekomendasikan Pemprov Sulsel untuk mencari lahan alternatif bagi pembangunan Batalyon TNI TP 872 di Desa Rampoang, Kecamatan Tana Lili, Kabupaten Luwu Utara.
Kamis, 11 Des 2025 20:21
Sulsel
DPRD Sulsel Inventarisasi Lahan Hibah untuk Pembangunan Batalyon TNI di Luwu Utara
Polemik lahan hibah Pemprov Sulawesi Selatan untuk pembangunan Batalyon Teritorial TNI 872 di Rampoang, Luwu Utara, kini masuk ke meja Komisi C DPRD Sulsel.
Rabu, 10 Des 2025 20:21
Sulsel
Dalam Sehari, DPRD Sulsel Kumpulkan Rp113,5 Juta untuk Korban Banjir Aceh-Sumatera
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan menyerahkan donasi senilai Rp113.500.000 untuk korban banjir di Provinsi Aceh, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Barat (Sumbar).
Sabtu, 06 Des 2025 18:36
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
YBH PA Bangkit Pecat Oknum Terduga Pelecehan Seksual, Beri Pendampingan Korban
2
Diduga Terjatuh ke Sungai Mallaulu, Seorang Petani Tambak Dilaporkan Hilang
3
Tak Ada Tahapan Pemilu, Bawaslu Luwu Timur Perkuat Pengawasan Berkelanjutan
4
Kalla Institute Borong Penghargaan di LLDikti IX Award 2025
5
Peserta Rakor Satu Suara! Andi Amran Kembali Dicalonkan Sebagai Ketum PP IKA Unhas
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
YBH PA Bangkit Pecat Oknum Terduga Pelecehan Seksual, Beri Pendampingan Korban
2
Diduga Terjatuh ke Sungai Mallaulu, Seorang Petani Tambak Dilaporkan Hilang
3
Tak Ada Tahapan Pemilu, Bawaslu Luwu Timur Perkuat Pengawasan Berkelanjutan
4
Kalla Institute Borong Penghargaan di LLDikti IX Award 2025
5
Peserta Rakor Satu Suara! Andi Amran Kembali Dicalonkan Sebagai Ketum PP IKA Unhas