Sempat Istirahat Berlayar, KM Dharma Kartika Siap Beroperasi Lagi Rute Makassar-Selayar

Ahmad Muhaimin
Rabu, 22 Mar 2023 15:00
Sempat Istirahat Berlayar, KM Dharma Kartika Siap Beroperasi Lagi Rute Makassar-Selayar
KM Dharma Kartika III milik PT DLU Makassar. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Kabar baik datang dari PT DLU (Dharma Lautan Utama) untuk warga Kabupaten Kepulauan Selayar. KM Dharma Kartika III yang selama ini berlayar untuk rute Makassar-Selayar akan kembali beroperasi.

Belakangan ini, KM Dharma Kartika III berhenti berlayar untuk sementara waktu. Kondisi itu membuat warga yang biasa bepergian untuk rute Makassar-Selayar tak bisa menggunakan moda transportasi ini.



Kepala Cabang PT DLU (Dharma Lautan Utama) Makassar, Budiono memberikan penjelasan. Dia mengatakan KM Dharma Kartika III sedang dilakukan perawatan dan perbaikan.

“Sementara kapal masih dock. Mudah-mudahan 2 minggu ke depan sudah ada jadwal,” kata Budiono kepada Sindo Makassar.

Pelayaran KM Dharma Kartika III rute Makassar-Selayar sudah dimulai sejak April 2021. Moda transportasi ini menjadi alternatif yang memudahkan penumpang, yang langsung ingin tiba di Benteng, Selayar dari Pelabuhan Makassar.



Kapal jenis Roll On dan Roll Off (RoRo) ini membutuhkan waktu 9 sampai 10 jam untuk rute Makassar-Selayar, begitupun sebaliknya. Adapun daya tampungnya sekira 500 orang dengan kendaraan kisaran 30 unit.

Sebelumnya, jadwal KM Dharma Kartika III ialah seminggu sekali setiap hari Jumat untuk rute Makassar-Selayar, dan hari Selasa untuk rute Selayar-Makassar.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru